Berangkat Haji Atas Nama Eril, Ini Potret Ridwan Kamil di Tanah Suci
Merdeka.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pada 3 Juli 2022 memposting sebuah video pamit untuk melaksanakan ibadah haji di tanah suci. Ridwan Kamil mengatakan akan berangkat memimpin 17.000 jemaah haji asal Jawa Barat dan sekaligus berhaji atas nama putranya Emmeril Kahn Mumtadz.
Pada postingan video tersebut, Ridwan Kamil terlihat sedang mengunjungi makam Eril yang terletak di Cimaung, Jawa Barat. Ridwan Kamil beserta istrinya Atalia Praratya meminta doa kepada seluruh masyarakat Indonesia supaya ibadahnya berjalan lancar.
“Besok Senin saya sebagai Gubernur, akan pergi menunaikan tugas memimpin jemaah Haji Jawa Barat yang berjumlah 17,000-an jemaah. Doakan aman kondusif selama di sana.” tulis Ridwan Kamil dalam Instagram pribadinya.
-
Di mana Ridwan Kamil berdoa untuk Eril? Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya mengirimkan doa untuk anak pertamanya itu langsung di sungai Aare, Swiss.
-
Siapa yang menemani Pak Rohmat saat haji? Menjelang keberangkatannya ke tanah suci, Rohmat mengaku bahagia bisa turut berangkat bersama istri dan ratusan jemaah haji asal Blora lainnya.
-
Siapa istri Ridwan sekarang? Ridwan menikahi Riska Amelia tahun 2019.
-
Siapa yang mencatut nama Ridwan Kamil? Dilansir dari akun Instagram resminya @ridwankamil, Ridwan Kamil telah membantah dan mengklarifikasi nomer WhatsApp tersebut.
-
Siapa yang menemani Ridwan Kamil di Setu Babakan? Kedatangannya itu langsung disambut oleh mantan Gubernur Fauzi Bowo alias Foke, Rabu (4/9).
-
Dimana Ridwan Kamil tinggal? Ridwan Kamil mengungkap beberapa sudut rumahnya saat ia ditinggalkan sang istri mendampingi putri mereka kuliah ke Inggris.
Berikut merdeka.com merangkum potret Ridwan Kamil ketika berada di tanah suci.
Tawaf bersama Gus Miftah
©2022 Merdeka.com
Dalam sebuah Instagram Story yang diunggah oleh Gus Miftah, terlihat Ridwan Kamil yang tengah melaksanakan tawaf bersama dengan istrinya. Ridwan Kamil sebagaimana orang yang berhaji pada umumnya, memakai pakaian ihram.
Di samping Ridwan Kamil adalah Atalia Praratya yang juga memakai pakaian serba putih. Ia tampak khusyu ketika tengah melaksanakan tawaf bersama suaminya. Bahkan sesekali ia terlihat mengusap matanya seperti menampakkan perasaan haru.
Memastikan Kesehatan Jemaah
©2022 Merdeka.com
Ridwan Kamil juga memastikan bahwa jemaah haji Jawa Barat yang sedang melakukan ibadah mendapatkan pelayanan kesehatan dengan baik. Ia meninjau lokasi tempat di mana jemaah haji asal Jawa Barat mendapatkan pelayanan kesehatan ketika sakit.
“Ada klinik kesehatan di setiap hotel per sektor, sehingga jemaah tidak usah gedor-gedor kamar dokter. Sistem organisasi yang lengkap, sehingga setiap masalah sekecil apapun ada tim khusus yang menangani. Dapur atau catering makanan khas Indonesia 3 kali sehari agar jemaah merasa betah. Kamar nyaman dan bersih untuk ber-3 atau ber-4.” tulis Ridwan Kamil di unggahan Instagram pribadinya.
Meninjau Kamar Jemaah
©2022 Merdeka.com
Dalam sebuah postingan Instagram Ridwan Kamil pada Rabu (6/7), ia terlihat tengah melakukan peninjauan ke kamar jemaah haji Indonesia yang berasal dari Jawa Barat. Dalam postingan tersebut Ridwan Kamil masuk ke dalam kamar jemaah yang diisi oleh empat orang.
Selain itu, Ridwan Kamil juga memberikan pesan lucu kepada para jemaah haji. Ia mengatakan kalau jemaah yang tidurnya ngorok harus tidur terakhir.
“Pesannya cuma satu, ya, yang ngorok tidurnya harus terakhir,” ucap Ridwan Kamil yang disambut dengan tawa para jemaah. (mdk/mff)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ridwan Kamil ditemani istri dan anaknya mengirimkan doa untuk sang anak.
Baca SelengkapnyaTak menduga bakal punya penumpang eks gubernur jebolan kampus Amerika, sosoknya mengaku merinding.
Baca SelengkapnyaTjutju Sukaesih berusia 85 tahun, merupakan sosok yang sangat dikagumi dan dihormati Ridwan Kamil.
Baca SelengkapnyaRidwan Kamil menghadiri pelantikan Pj Gubernur di Kemendagri bersama istrinya, Atalia Praratya.
Baca SelengkapnyaTepat di hari ini 25 Juni 2024, almarhum Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril anak Ridwan Kamil ulang tahun.
Baca SelengkapnyaDalam unggahannya, Erina mengungkapkan jika umroh bersama paspampres merupakan nazar Kaesang.
Baca SelengkapnyaMantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menghabiskan waktu bersama putrinya setelah habis masa jabatan.
Baca SelengkapnyaSebelum mencoblos, Ridwan Kamil mendampingi Ketum Golkar Bahlil Lahadalia ke TPS.
Baca SelengkapnyaRaffi Ahmad bersama keluarga dan beberapa orang karyawannya sudah tiba di Tanah Suci.
Baca SelengkapnyaMomen Ridwan Kamil sapa dua sejoli yang tengah mengobrol mesra di motor saat lampu merah ini viral, minta didoakan menikah tahun depan.
Baca SelengkapnyaMomen Ridwan Kamil bersiap-siap tinggalkan Gedung Pakuan menjelang akhir masa jabatannya.
Baca SelengkapnyaSang suami rela menggendong sang istri di tengah perjalanan ibadah haji. Aksinya pun banjir pujian.
Baca Selengkapnya