Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Berkunjung ke Kampung Korea Kiara Artha Park, Bisa Nikmati 'Seoul' dari Kota Bandung

Berkunjung ke Kampung Korea Kiara Artha Park, Bisa Nikmati 'Seoul' dari Kota Bandung Plataran Kampung Korea Bandung. ©2022 platarankampungkorea.id/Merdeka.com

Merdeka.com - Kampung Korea di kawasan wisata Kiara Artha Park, Kota Bandung, Jawa Barat, bisa menjadi alternatif pilihan berlibur keluarga saat berakhir pekan. Di sini pengunjung akan disuguhkan dengan suasana khas Seoul di Korea Selatan dan menikmatinya berbagai kuliner khas.

Di lokasi yang saat ini bernama Plataran Kampung Korea ini pengunjung langsung disuguhkan berbagai arsitektur khas negeri ginseng, dan dibuat semirip mungkin.

Sebelumnya, lokasi ini sempat dinikmati sekitar enam sampai tujuh bulan setelah diresmikan pada 2019 lalu dan ditutup akibat dampak dari pandemi Covid-19.

Orang lain juga bertanya?

Berfoto Sambil Mengenakan Hanbok

plataran kampung korea bandung

©2022 YouTube Plataran Kampung Korea/Merdeka.com

Melansir dari ANTARA, untuk merasakan sensasi menjadi warga Korea di sana, pengunjung bisa menyewa pakaian adat Hanbok dan berswafoto dengan background bangunan tradisional Korea.

Hanbok yang disediakan pun variatif. Tak perlu khawatir anak-anak tak kebagian, karena terdapat Hanbok ukuran anak-anak juga di sini.

Untuk tarif sewa sendiri mulai dari Rp50.000 sampai dengan Rp100.000, sesuai ukuran yang pilih.

Terdapat Souvenir K-Pop

Saat pertama masuk, nuansa Korea langsung terasa dengan berbagai ornamen bangunannya yang dibuat mirip dengan aslinya. Dari pewarnaan, didominasi warna merah dan putih.

Selain itu, terdapat banyak lampion yang bergantungan di sisi dalam dengan berhiaskan bunga sakura. Lokasinya pun sangat bersih, sehingga cocok untuk diabadikan. 

Bagi penyuka K-Pop, di lokasi Plataran Kampung Korea juga terdapat tenant-tenant yang menjual pernak-pernik dan souvenir dari artis K-Pop idola, seperti kaset, hingga buku dengan tema berkaitan.

Menawarkan Produk Makanan UMKM Setempat

plataran kampung korea bandung

©2022 platarankampungkorea.id/Merdeka.com

Yang menarik dari lokasi tersebut adalah terdapatnya tenant-tenant yang menjual berbagai macam kuliner, termasuk ala UMKM dengan bertemakan Korea. Lokasi tersebut di sekitar area lokasi dengan nama UMKM Corner. 

Wakil Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Jawa Barat, Rian Oting, mengatakan jika Plataran Kampung Korea menjadi salah satu wadah untuk mempromosikan kuliner dari UMKM di Kota Bandung.

“Kalau Bandung ini kan terkenal dengan kulinernya, nah kita tidak membatasi harus Korea. Di sini juga akan ada coaching bisnis termasuk pemberian fasilitas Haki (hak cipta) dengan harga yang sangat murah,” terang Rian, melansir dari YouTube Sinergi TV.

  (mdk/nrd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7  Wisata Bandungan Semarang yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan
7 Wisata Bandungan Semarang yang Indah dan Menakjubkan, Cocok untuk Liburan

Bandungan adalah kawasan wisata yang terletak di Semarang, menawarkan keindahan alam menakjubkan.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Jembatan dan Selasar Menyala di Braga, Jadi Destinasi Baru Wisata Bandung
Mengunjungi Jembatan dan Selasar Menyala di Braga, Jadi Destinasi Baru Wisata Bandung

Lokasinya berada di Jembatan Cibantar, RW 08, Kelurahan Braga, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat

Baca Selengkapnya
Liburan di Korea Selatan Kini Jadi Lebih Murah, Gunakan Kartu Sakti Ini
Liburan di Korea Selatan Kini Jadi Lebih Murah, Gunakan Kartu Sakti Ini

Kartu ini menawarkan diskon hingga 50 persen untuk fasilitas kebudayaan dan pertunjukan untuk tiket masuk ke Seoul Science dan Seoul Grand Park.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Rehat Sejenak di Taman Dewi Sartika, Ajak Pengunjung Nikmati Sisi Teduh Kota Bandung
Rehat Sejenak di Taman Dewi Sartika, Ajak Pengunjung Nikmati Sisi Teduh Kota Bandung

Taman Dewi Sartika langsung menawarkan kesan teduh dan sejuk. Keberadaan deretan bunga warna-warni juga menghasilkan visualiasi yang memanjakan pandangan.

Baca Selengkapnya
Perjalanan Karir 10 Aktris Cantik Korea yang Dimulai Sejak Kecil, Dari Kim Yoo Jung hingga Park Shin Hye
Perjalanan Karir 10 Aktris Cantik Korea yang Dimulai Sejak Kecil, Dari Kim Yoo Jung hingga Park Shin Hye

Beberapa aktris Korea Selatan telah membuktikan bahwa langkah awal mereka dimulai sejak kecil sebagai artis cilik, membentuk pondasi karier yang kuat sejak dini

Baca Selengkapnya
Cara Korea Selatan Jadikan Seoul Tujuan Wisata Kelas Dunia
Cara Korea Selatan Jadikan Seoul Tujuan Wisata Kelas Dunia

Seoul, Korea Selatan, selalu menarik perhatian wisatawan dunia.

Baca Selengkapnya
Melihat Keunikan Tukad Badung, Wisata Baru di Tengah Kota Denpasar dengan Suasana Seperti di Korea
Melihat Keunikan Tukad Badung, Wisata Baru di Tengah Kota Denpasar dengan Suasana Seperti di Korea

Dulunya, kawasan bantaran sungai itu terkenal karena kondisinya yang kumuh akibat tumpukan sampah dan kotoran lainnya.

Baca Selengkapnya
10 Wisata Baru di Bandung dan Sekitarnya yang Populer, Ini Harga Tiket Masuk hingga Lokasinya
10 Wisata Baru di Bandung dan Sekitarnya yang Populer, Ini Harga Tiket Masuk hingga Lokasinya

Mencari wisata baru di Bandung dan sekitarnya? Mungkin Anda dapat mempertimbangkan beberapa rekomendasi wisata baru di Bandung berikut ini.

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Lengkap Harga Tiket Masuk
Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Cocok untuk Libur Akhir Tahun, Lengkap Harga Tiket Masuk

Hamparan luas rerumputan, cocok untuk meregangkan stress selama beraktivitas di kota.

Baca Selengkapnya