Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Difasilitasi KBRI Doha, WNI Kelompok Rentan di Qatar Terima Vaksin

Difasilitasi KBRI Doha, WNI Kelompok Rentan di Qatar Terima Vaksin . ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - KBRI Doha terus melakukan upaya untuk memberikan perlindungan kepada WNI di Qatar sejak pandemi COVID-19 mewabah di berbagai belahan dunia. Kali ini, perlindungan tersebut dengan memfasilitasi pemberian vaksinasi kepada para WNI yang termasuk dalam kelompok rentan, yakni pekerja migran Indonesia (PMI) yang sementara tinggal di penampungan KBRI Doha.

Dalam keterangan tertulis yang diterima pada Kamis (12/8), vaksinasi dilakukan di Rumah Sakit Rumailah, Doha pada (10/8) dan didampingi langsung oleh Kepala Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 di Qatar, Chairil Anhar Siregar bersama staf KBRI Doha terkait.

"Upaya mendapatkan vaksin bagi WNI kelompok rentan bukanlah perkara mudah. Para WNI tidak memiliki paspor dan kartu identitas Qatar (QID) atau dokumen apapun yang menunjukkan domisili mereka di Qatar. Status mereka saat ini adalah undocumented," demikian keterangan KBRI Doha.

Orang lain juga bertanya?

Berkat negosiasi Duta Besar RI untuk Qatar, Ridwan Hassan dengan Kementerian Luar Negeri Qatar, maka para WNI dapat difasilitasi untuk mendapatkan vaksinasi COVID-19 dengan vaksin Moderna.

KBRI berharap pemberian vaksin tersebut mampu meminimalkan resiko terinfeksi COVID-19, terutama saat akan kembali ke Indonesia.

Program vaksinasi di Qatar telah dimulai sejak 23 Desember 2020 lalu. Pemerintah setempat menyediakan vaksin Pfizer-BioNTech dan Moderna, secara gratis bagi seluruh penduduk yang telah memenuhi syarat.

Saat ini, situasi Pandemi COVID-19 di Qatar berangsur pulih, dengan temuan kasus baru harian berkisar di angka 200. Qatar berhasil menjadi salah satu negara dengan jumlah kematian akibat COVID-19 terendah di dunia karena memiliki peralatan medis yang canggih dan ahli medis yang profesional, serta didukung komposisi penduduk yang mayoritas berusia muda.

“Saat ini, Qatar tengah memasuki fase ketiga pelonggaran pembatasan, dan diharapkan akan memasuki fase Keempat dalam waktu dekat, untuk menuju kepada herd immunity,” jelasnya.

Kasus WNI yang Terinfeksi COVID-19 di Qatar

Sementara, WNI yang terinfeksi COVID-19 di Qatar hingga saat ini ada sebanyak 402 orang. 397 di antaranya sudah dinyatakan sembuh dan 2 lainnya masih menjalani karantina.

KBRI Doha, melalui Satgas Penanganan COVID-19 menambahkan, pihak terus melakukan pendampingan kepada WNI terdampak COVID-19 serta mengimbau agar seluruh WNI di Qatar memanfaatkan program vaksinasi itu secara optimal.

“KBRI Doha akan terus bekerja dengan hati untuk memastikan semua WNI di Qatar memperoleh akses terhadap vaksin,” jelas Ridwan Hassan.

001 andriana faliha

©2021 Merdeka.com (mdk/anf)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember

Vaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.

Baca Selengkapnya
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman
Menkes Klaim Vaksin Covid-19 Buatan Dalam Negeri Relatif Lebih Aman

Namun kalau untuk yang komorbid, kata Menkes, risiko tetap ada karena virusnya tidak hilang.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat

Rencana pemberian booster ketiga ini buntut kembali meningkatnya kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Menkes Siapkan Tempat Karantina Khusus Penderita TBC
Jokowi Minta Menkes Siapkan Tempat Karantina Khusus Penderita TBC

Penyiapan tempat karantina ini untuk mencegah penularan TBC di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kunjungan yang Membawa Berkah Bagi Warga Kabupaten Probolinggo
Kunjungan yang Membawa Berkah Bagi Warga Kabupaten Probolinggo

Mirah, salah satu penerima manfaat yang menerima bantuan ATENSI menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kementerian Sosial.

Baca Selengkapnya
Menkes Sebut Vaksinasi Covid-19 Gratis Berakhir 31 Desember 2023
Menkes Sebut Vaksinasi Covid-19 Gratis Berakhir 31 Desember 2023

Mulai 1 Januari 2024, vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat umum berbayar.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kasus Covid-19 Meningkat Signifikan, Warga Antre Vaksin Booster saat Car Free Day Jakarta
FOTO: Kasus Covid-19 Meningkat Signifikan, Warga Antre Vaksin Booster saat Car Free Day Jakarta

Beberapa waktu terakhir terjadi lonjakan kasus Covid-19 yang cukup signifikan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi

Imbauan ini untuk mencegah lonjakan kasus Covid-19 jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Kirim Bantun Obat-obatan dan Alat Medis Senilai Rp31,9 Miliar ke Palestina
Pemerintah Kirim Bantun Obat-obatan dan Alat Medis Senilai Rp31,9 Miliar ke Palestina

Bantuan kemanusiaan ini akan didistribusikan ke daerah terdampak di Palestina oleh lembaga resmi PBB UNRWA.

Baca Selengkapnya
Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar, Ini Kelompok yang Bisa Dapat Gratis
Vaksin Covid-19 Mulai Berbayar, Ini Kelompok yang Bisa Dapat Gratis

Maxi berujar, kelompok pertama yang bisa mendapatkan vaksin gratis adalah yang belum pernah menerima vaksin Covid-19 sama sekali.

Baca Selengkapnya
Masuk Endemi Covid-19, BPJS Kesehatan Jamin untuk Peserta JKN
Masuk Endemi Covid-19, BPJS Kesehatan Jamin untuk Peserta JKN

Pemerintah telah mengumumkan perubahan dalam mekanisme penjaminan pelayanankesehatan terkait Covid-19

Baca Selengkapnya
12 Jemaah Lansia Alami Demensia, Kini Dirawat di KKHI Mekkah
12 Jemaah Lansia Alami Demensia, Kini Dirawat di KKHI Mekkah

Sebanyak 12 Jemaah Lansia Alami Demensia, Kini Dirawat di KKHI Mekkah

Baca Selengkapnya