Hibur Anak-anak di Tengah Pandemi, Badut Ini Beraksi Lewat Live Streaming
Merdeka.com - Kebijakan pemerintah Indonesia yang menerapkan physical distancing membuat beberapa pihak mengalami kesulitan untuk melakukan aktivitasnya, termasuk jasa hiburan yang melibatkan banyak orang. Namun orang-orang yang bekerja di bidang ini ternyata memiliki cara tersendiri untuk tetap bisa memberikan hiburan kepada masyarakat.
Strategi unik dilakukan oleh salah seorang penggiat jasa hiburan badut sulap asal Kota Tasikmalaya, Jawa Barat bernama Arian Maestro.
Badut sulap yang kerap tampil dalam acara-acara ulang tahun ini berhasil mencuri perhatian publik lantaran tetap melakukan atraksi sulapnya di masa physical distancing melalui live streaming dari akun media sosial Facebooknya.
-
Siapa yang viral di media sosial? Kisah pilu gadis ini mencuri perhatian publik di media sosial. Sejak pertama kali diunggah, videonya sudah mendapat 34 ribu tanda suka.
-
Siapa yang viral? Belum lama ini, aksi seorang wanita yang memberi kejutan pergi umrah untuk semua karyawannya viral di TikTok.
-
Siapa yang membuat curhatan viral? Hingga kini curhatan yang diunggah oleh pemilik akun TikTok @angzah22_ ini banjir dukungan.
-
Mengapa kejadian ini viral? Video penemuan tersebut dibagikan di platform Douyin (media sosial China) dan menarik perhatian publik.
-
Kenapa 'Komedian' viral? 'Komedian' pertama kali diperkenalkan ke publik pada tahun 2019, yang langsung viral dan memunculkan perdebatan sengit perihal definisi dari sebuah seni.
-
Siapa yang mencuri perhatian netizen dengan penampilannya di bulan madu? Penampilan cantik Aaliyah Massaid selama bulan madu bersama Thariq Halilintar di Italia sukses mencuri perhatian netizen.
Melakukan Sulap dari Rumah
Akun Facebook Arian Maestro 2020 Merdeka.com
Dilansir dari ANTARA, badut sulap dengan nama panggung Mr. Arian Maestro tersebut melakukan live streaming lewat media sosial Facebook langsung dari rumahnya di Perumahan Bumi Resik Panglayungan, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.
Ia melakukan aksinya tersebut agar Ia bisa tetap melakukan berbagai trik sulap yang sudah menjadi kegemarannya di tengah masa physical distancing selama pandemi virus Corona berlangsung.
Dilakukan Secara Sukarela dan Gratis
Akun Facebook Arian Maestro 2020 Merdeka.com
Aksi sulap Arian Maestro yang disiarkan secara live streaming tersebut dilakukan secara sukarela untuk menghibur anak-anak. Arian melakukan aksi tersebut karena sangat mencintai profesinya sebagai badut sulap yang sudah Ia jalani selama bertahun tahun ini.
Dilansir dari Facebook Arian Maestro, Ia akan menghibur anak-anak setiap hari melalui live streaming Facebook mulai pukul 19.00 WIB hingga pukul 19.30 WIB.
Mengajak Agar Anak Anak Tetap Di Rumah
Akun Facebook Arian Maestro 2020 Merdeka.com
Dilansir dari akun Facebook Arian Maestro, Ia melakukan aksinya tersebut agar anak-anak merasa betah selama di rumah dan menikmati atraksi sulap yang Ia suguhkan.
"Ayo adik2 saksikan sekarang jam 19.00-19.30, Mr.Arian akan menghibur dengan pertunjukan sulap, agar adik2 betah belajar dan diam #dirumah saja.Terimakasih bapak & ibu yang telah mengajak anak2 Indonesia menyaksikan siaran langsung ini yang mendidik untuk kita bersama #lawancorona," tulis Arian Maestro di akun Facebooknya.
Tetap Memberi Semangat Kepada Anak-anak Indonesia
Akun Facebook Arian Maestro 2020 Merdeka.com
Dalam setiap pertunjukan yang disiarkan secara live streaming, Arian Maestro selalu memberi semangat dan motivasi, baik kepada orang tua maupun kepada para anak Indonesia, agar tetap semangat belajar di tengah pandemi corona. Ia juga berharap para orang tua bisa ikut berbahagia menemani anaknya agar tetap terhibur.
"MAGIC SHOWPBJB-ABI-TMCUntuk menemani adik2 yang belajar #dirumahsaja , saya, Mr.Arian, menghadirkan hiburan pertunjukan sulap gratis, melalui live streaming FB jam 19.00-19.30 setiap hari, sampai #coronalenyap.
Semoga semangat adik2 BANGKIT walau negara sedang terserang pandemi covid 19. Mohon dukungan teman2 para orang tua untuk mengajak anak2 nonton live ini, semoga kita bisa #saveanakanakindonesia.#persatuanbadutjawabarat#akubadutindonesia#tasikmagiccomunity#badutsulaptasikmalaya#sulaptasikmalaya.DEKAT CORONA BAHAYA DEKAT ARIAN BAHAGIA," tulis Arian Maestro di akun Facebooknya. (mdk/nrd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berikut momen seorang bapak yang rela cosplay agar anaknya mau belajar.
Baca SelengkapnyaDi tengah perjalanan, mereka pun seru-seruan dengan berjoget mengikuti irama musik hingga karokean.
Baca SelengkapnyaGunawan Sadbor, kreator konten asal Sukabumi yang terkenal karena tarian khasnya di TikTok, kini bisa bernapas lega setelah tersandung masalah hukum.
Baca SelengkapnyaGunawan Sadbor, kreator TikTok asal Sukabumi, ditangkap Polres Sukabumi atas dugaan promosi judi online.
Baca SelengkapnyaWinky Wiryawan kerap menghibur orang dewasa dengan musiknya, kini mendapat pengalaman tak terduga.
Baca SelengkapnyaTelolet basuri menjadi klakson yang viral di kalangan anak-anak Tanah Air.
Baca SelengkapnyaPolisi menetapkan Gunawan pemilik akun TikTok @Sadbor86 sebagai tersangka kasus promosi situs web judi daring.
Baca SelengkapnyaKonten kreator TikTok Gunawan Sadbor (38) resmi menjadi tahanan karena diduga mempromosikan judi online.
Baca SelengkapnyaSadbor dibawa ke Mapolres Sukabumi untuk menjalani pemeriksaan.
Baca SelengkapnyaWarga Kampung Babakan Baru, Kabupaten Sukabumi, Jabar pada kasus promosi situs web judi daring atau online.
Baca SelengkapnyaKawasan Kanal Banjir Timur yang teduh karena rindangnya pepohonan kini diramaikan dengan kreator TikTok yang melakukan live streaming.
Baca SelengkapnyaTabuhan rancak khas rebana kuntulan memecahkan keriuhan di tengah Alun-Alun Taman Blambangan, Banyuwangi.
Baca Selengkapnya