Pakai Satgas & Bus, Begini Cara Kota Bogor Rampungkan Vaksinasi di Bulan September
Merdeka.com - Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Kota Bogor terus memaksimalkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 hingga akhir September 2021.
Untuk itu, pihak Pemkot terus mengeluarkan sejumlah upaya pendukung seperti satgas khusus vaksin dan bus pariwisata untuk mempermudah warga menjangkau lokasi penyuntikan vaksin.
Melansir dari ANTARA pada Rabu (18/08), Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, selaku wakil ketua Satgas Penanganan Covid-19 setempat mengatakan jika Tim Satgas Vaksinasi ini beranggotakan 18 kepala dinas di lingkungan Pemkot dan siap untuk membantu percepatan pemberian kepada masyarakat.
-
Bagaimana cara meningkatkan ketahanan kesehatan melalui vaksin? Menkes Budi juga menambahkan, untuk mendukung ketahanan kesehatan, diperlukan penelitian yang berkelanjutan dan mengikuti perkembangan teknologi. Pemerintah melalui berbagai program terus mendorong pengembangan vaksin berbasis teknologi terkini.
-
Bagaimana penanganan Covid-19 di Indonesia? Jokowi memilih menggunakan strategi gas dan rem sejak awal untuk menangani pandemi Covid-19. Gas dan rem yang dimaksudkan Jokowi diimplementasikan dalam tiga strategi yakni penanganan kedaruratan kesehatan, jaring pengaman sosial, dan pemulihan ekonomi. Inilah yang kemudian menjadi ujung tombak dalam penanganan Covid-19 di Indonesia.
-
Apa yang dikembangkan Pemkot Bontang usai pandemi? Cara Pemkot Bontang Kembangkan UMKM Usai Pandemi Covid-19 Wabah Covid-19 pada awal tahun 2020 memberikan dampak besar terhadap sektor perkonomian Indonesia, termasuk pada UMKM Kota Bontang.
-
Siapa yang memimpin Satgas Penanganan Covid-19? Sejak pandemi Covid-19 melanda Indonesia, Presiden Jokowi menugaskan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menjadi komando dalam sektor penanganan kesehatan. Lalu dibentuklah Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Pandemi Covid-19.
-
Apa saja yang menjadi fokus Pemkot Bandung untuk meningkatkan kesehatan? Pemerintah Kota Bandung sudah menuangkannya dalam Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2024-2026 antara lain: menurunkan angka kematian Ibu, menurunkan angka kematian bayi, menurunkan prevalensi stunting, menurukan angka kejadian penyakit, serta meningkatkan indeks kepuasan masyarakat.
-
Bagaimana polisi dapat berkontribusi dalam penanganan Covid-19? Operasi Aman Nusa II menjadi studi kasus utama yang memperlihatkan bagaimana kepolisian, dengan sumber daya dan kapasitasnya, dapat berkontribusi signifikan terhadap penanganan krisis kesehatan publik.
Disiagakan di 18 Lokasi Sentra Vaksin di Kota Bogor
Bus wisata untuk vaksinasi di Kota Bogor
©2021 kotabogor.go.id/ Merdeka.com
Terkait hal ini, sebanyak 18 kepala dinas tersebut masing-masing akan disiagakan di 18 lokasi sentra vaksin di Kota Bogor, Jawa Barat. Nantinya mereka akan menduduki posisi sebagai direktur sentra vaksinasi massal.
Tim Satgas Vaksinasi juga, lanjut dia, dibentuk untuk mengatur percepatan pelaksanaan vaksinasi massal Covid-19 agar segera terkejar target 100 persen vaksinasi dan membuat kota hujan keluar dari wabah Covid-19.
"Saat ini pelaksanaan vaksinasi massal Covid-19 di Kota Bogor telah mencapai 47 persen, dan ditargetkan pada akhir September bisa mencapai 100 persen dari sasaran penerima vaksin 819.444 orang," katanya.
Fasilitasi Warga Untuk Mendaftar Vaksin di Titik Check Point
Susatyo mengatakan, dalam mengejar target 100 persen vaksinasi, kuncinya adalah kesiapan tenaga kesehatan serta partisipasi aktif masyarakat sebagai sasaran penerima vaksin. Untuk itu, ia berharap agar mobilisasi masyarakat bisa menjadi tolak ukur semangat untuk menjalani vaksinasi seperti halnya di titik check point.
Sehingga ia juga menyebut jika lokasi "check point" untuk ganjil-genap kendaraan bermotor akan dilakukan pengecekan terkait apakah pengendara sudah menerima vaksin atau belum.
"Di lokasi check point juga sekaligus menjadi tempat pendaftaran peserta vaksin, sehingga kita harapkan percepatannya semakin masif," sambungnya.
Siagakan Bus Wisata Vaksin
Untuk makin memudahkan dan mempercepat pelaksanaan vaksin, Satgas Covid-19 Kota Bogor juga telah meluncurkan bus vaksinasi yang merupakan Bus Wisata Uncal.
Saat ini bus tersebut difungsikan untuk antar jemput peserta vaksinasi menuju ke sentra vaksin melalui tiga unit bus yang sudah tersedia.
Susatyo menambahkan, untuk pemberhentian bus vaksinasi ini telah disiapkan delapan halte, sehingga warga yang ingin melakukan vaksinasi tidak perlu mencari angkutan umum tapi bisa menggunakan bus untuk mengantar ke tempat vaksinasi terdekat.
"Jadi disiapkan sebanyak delapan halte, sehingga masyarakat yang ingin ikut vaksin tidak usah mencari angkutan lagi, sudah disediakan bus untuk mengantar ke tempat vaksinasi terdekat," tandasnya. (mdk/nrd)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Beberapa waktu terakhir terjadi lonjakan kasus Covid-19 yang cukup signifikan di Indonesia.
Baca SelengkapnyaProgram tersebut akan menerapkan layanan bus yang menggunakan skema Buy The Service (BTS).
Baca SelengkapnyaTerkait mobilisasi orang yang banyak berpotensi terjadi pada liburan Natal dan Tahun Baru, pemerintah belum mengeluarkan kebijakan pembatasan perjalanan.
Baca SelengkapnyaImbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.
Baca SelengkapnyaPolio merupakan penyakit yang dapat dicegah melalui pemberian imunisasi kepada anak-anak.
Baca SelengkapnyaSaat ini, kereta api jalur Timur-Barat sudah tersedia dan memerlukan beberapa perbaikan.
Baca SelengkapnyaSatgas Pengendalian Pencemaran Udara akan langsung bekerja untuk menyusun kebijakan guna menangani masalah polusi udara.
Baca SelengkapnyaSecara total, BTN menyediakan fasilitas mudik gratis berupa puluhan bus hingga konsumsi untuk penumpang berbagai tujuan.
Baca SelengkapnyaVaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.
Baca SelengkapnyaPemerintah mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dosis kelima atau booster ketiga.
Baca SelengkapnyaProgram ini juga upaya mengurangi angka kecelakaan dan kemacetan di jalan raya selama masa mudik Lebaran 2024.
Baca SelengkapnyaPetugas juga melakukan pemetaan sejumlah titik rawan macet.
Baca Selengkapnya