Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pantai Carita Telan Korban, Remaja 16 Tahun Hilang Tergulung Ombak

Pantai Carita Telan Korban, Remaja 16 Tahun Hilang Tergulung Ombak Ilustrasi tenggelam. ©Shutterstock/Tom Wang

Merdeka.com - Nasib tragis dialami remaja berinisial AS (16), warga Desa Kadu, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang yang hilang karena tergulung ombak. Kejadian ini terjadi saat korban bermain di Pantai Carita, Pandeglang, Provinsi Banten.

Dilansir dari Liputan6.com, ia datang bersama beberapa temannya untuk bermain di sekitar area pantai pada Minggu (20/12) pagi. Nahas, saat tengah bermain, ombak setinggi dua meter tiba-tiba menerjang.

Dari kedua korban yang tergulung ombak, hanya satu korban yang berhasil diselamatkan yakni Andra (16). Sedangkan korban AS masih belum ditemukan hingga kini, Senin (21/12). Sebelumnya, AS dan ke-14 temannya menginap di Lippo Condominium Utara, Carita Pandeglang, Banten, sejak Sabtu (19/12).

"Hanya (satu) korban saja dan satu orang temennya yang selamat. Teman-teman korban juga hanya bermain di pinggir pantai," kata Alex Rahmat, anggota Balawista Pandeglang, melalui pesan elektronik, Minggu (20/12).

Kondisi Cuaca Buruk

ilustrasi ombak laut

©Shutterstock.com/Beth Swanson

Sementara itu, Kepala Kantor Basarnas Banten, Zaenal Arifin mengungkapkan bahwa kondisi Pantai Carita sedang mengalami cuaca buruk dan ombak besar. Pihaknya sudah berusaha melakukan pencarian dengan menggunakan papan selancar keselamatan, namun masih belum membuahkan hasil.

"Ombak sedang tinggi, antara 1,5 meter sampai 2 meter. Andra berhasil diselamatkan. Sebelumnya kami mendapat laporan dari Balawista Pandeglang, kalau ada wisatawan hilang karena terseret ombak." kata Kepala Kantor Basarnas Banten, Zaenal Arifin, Minggu (20/12/2020).

Imbauan Penting

Peringatan agar wisatawan berhati-hati juga sudah dilakukan oleh pihak Balawista Banten dengan memasang bendera merah di bibir pantai. Pihaknya juga mengumumkan melalui berbagai media sosial, agar wisatawan tidak berenang di pantai.

"Tindakan preventif itu sudah kita lakukan saat cuaca sedang kurang baik, dengan memberikan imbauan dan bendera merah yang sudah didirikan di beberapa titik rawan," ucap Alex.

Sampai berita ini diturunkan, pihak bersangkutan masih melakukan pencaharian terhadap korban AS. (mdk/nrd)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pengunjung Pantai Ciantir Asal Jakarta Terseret Ombak hingga ke Tengah Laut, Begini Kronologinya
Pengunjung Pantai Ciantir Asal Jakarta Terseret Ombak hingga ke Tengah Laut, Begini Kronologinya

Korban saat berenang di Pantai Ciantir tiba-tiba terseret ombak besar hingga ke tengah laut

Baca Selengkapnya
Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Dampar Lumajang
Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Dampar Lumajang

Korban sempat mendapatkan pertolongan pengunjung setempat, namun nyawanya tidak bisa diselamatkan.

Baca Selengkapnya
Drummer Matta Band Berduka, Ini Kronologi Anaknya Hilang dan Ditemukan Meninggal di Pantai Bali
Drummer Matta Band Berduka, Ini Kronologi Anaknya Hilang dan Ditemukan Meninggal di Pantai Bali

Korban diketahui putra dari Yadi Bachman, drummer Matta Band, dan korban hilang terseret arus saat mandi di Pantai Kelingking, Rabu, (30/10) pagi.

Baca Selengkapnya
Dua Wisatawan Tewas Tenggelam Usai Berenang di Zona Bahaya Pangandaran
Dua Wisatawan Tewas Tenggelam Usai Berenang di Zona Bahaya Pangandaran

Mereka kemudian berenang dan terbawa arus ombak di kawasan terlarang Pantai Barat, Kabupaten Pangandaran.

Baca Selengkapnya
Tugboat Tabrak Perahu di Sungai Musi, Remaja 13 Tahun Meninggal Dunia
Tugboat Tabrak Perahu di Sungai Musi, Remaja 13 Tahun Meninggal Dunia

Korban bersama dua rekannya, AN (14) dan RF (12), terjatuh ke sungai akibat perahu terbalik.

Baca Selengkapnya
Fakta Baru Remaja Tewas Penuh Luka Bacok di Pantai Situbondo, Keluarga Ungkap Sosok Korban
Fakta Baru Remaja Tewas Penuh Luka Bacok di Pantai Situbondo, Keluarga Ungkap Sosok Korban

Ibunda mengungkapkan korban tidak pernah pamit saat akan keluar rumah.

Baca Selengkapnya
Hilang Berhari-hari di Sukabumi, Nelayan asal Indramayu Ditemukan di Garut
Hilang Berhari-hari di Sukabumi, Nelayan asal Indramayu Ditemukan di Garut

Kasat Polairud AKP Anang Sonjaya menjelaskan bahwa nelayan asal Indramayu yang dievakuasi oleh pihaknya bernama Carwidi (24).

Baca Selengkapnya
Tragis, Bapak Sekuat Tenaga Menolong tapi Gagal Berujung Anak Tewas Diterkam Buaya
Tragis, Bapak Sekuat Tenaga Menolong tapi Gagal Berujung Anak Tewas Diterkam Buaya

Beberapa jam kemudian, mayat korban ditemukan tak jauh dari TKP.

Baca Selengkapnya
Pembunuh Pelajar di Garut Ternyata Temannya, Motif Sakit Hati Kepala Kena Smash saat Main Voli
Pembunuh Pelajar di Garut Ternyata Temannya, Motif Sakit Hati Kepala Kena Smash saat Main Voli

Pelaku menggorok korban karena sakit hati kepalanya kena smash.

Baca Selengkapnya
Bocah 3 Tahun Hanyut di Kali Cibinong, Jasadnya Muncul di Kanal Barat Jakbar
Bocah 3 Tahun Hanyut di Kali Cibinong, Jasadnya Muncul di Kanal Barat Jakbar

Awalnya, korban bermain bersama kakaknya usia lima tahun dan temannya usia empat tahun di pinggir kali.

Baca Selengkapnya
Bocah Tenggelam di Area Lomba Layar PON Aceh-Sumut, Begini Kronologi Lengkapnya
Bocah Tenggelam di Area Lomba Layar PON Aceh-Sumut, Begini Kronologi Lengkapnya

Kejadian tersebut terjadi setelah panitia perlombaan layar menginstruksikan para atlet untuk merapat kembali ke pantai lantaran cuaca yang tidak mendukung.

Baca Selengkapnya
Hilang Sepekan di Garut, Bocah Ditemukan jadi Mayat di Bendungan Jatigede Sumedang
Hilang Sepekan di Garut, Bocah Ditemukan jadi Mayat di Bendungan Jatigede Sumedang

Sebelumnya bocah tersebut dinyatakan hilang lebih dari sepekan atau sejak Kamis, 11 April 2024.

Baca Selengkapnya