220 Bus Listrik akan 'Mengaspal' di Jakarta Tahun 2023
Merdeka.com - Pemerintah provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mengoperasikan 220 bus listrik depan. Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo menegaskan, jumlah tersebut menunjukkan penambahan 190 armada bus listrik di Ibu Kota.
“Seusai dengan rencana kerja anggaran perusahaan TransJakarta, tahun depan kita akan operasional total sebanyak 220 bus listrik. Artinya, saat ini operasi ada 30 bus, tahun depan ada penambahan sekitar 190 (bus),” kata Syafrin saat ditemui di Kawasan Monas, Kamis (22/12).
Adapun penambahan bus tersebut dianggarkan melalui APBD 2023. “Anggaran tahun depan,” tambah Syafrin.
-
Kapan Damri akan belanja bus listrik? Perum Damri mengusulkan Penyertaan Modal Negara (PMN) sebesar Rp1 triliun untuk 2025 yang akan digunakan untuk penyediaan 100 bus listrik Transjakarta dan peremajaan bus diesel angkutan perintis.
-
Apa yang akan dilakukan Dishub Jakarta? Dishub DKI Jakarta bakal melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) saat penyelenggaraan LPS Monas Half Marathon yang digelar Minggu besok, 30 Juni 2024.
-
Apa saja yang disediakan Transjakarta? Selain menyediakan kantong parkir, pihak Transjakarta juga melakukan penambahan total 300 unit armada saat Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK. Dukungan ini, kata Ayu diharapkan bisa memudahkan mobilitas masyarakat yang ingin menghadiri Misa Agung bersama Paus Fransiskus.
-
Bagaimana anggaran tambahan KKP akan digunakan? Rinciannya, Rp200 miliar untuk penambahan biaya operasional kapal pengawas selama 60 hari sehingga total hari layar menjadi 100 hari yang dikelola Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan (DJPSDKP).
-
Bagaimana transportasi di Jakarta berkembang? Pelbagai angkutan umum berteknologi manual hingga mesin pernah menghiasi jalanan ibu kota. Selain kereta yang semula berfungsi mengangkut hasil bumi dan menjadi alat transportasi, angkutan umum di DKI Jakarta masih mengandalkan tenaga manusia dan binatang yakni delman dan becak.
-
Kapan Dishub Jakarta akan melakukan rekayasa lalu lintas? 'Dishub DKI Jakarta melakukan sistem buka-tutup jalan di sejumlah jalan pada pukul 04.45-08.00 WIB pada saat kegiatan berlangsung,' demikian informasi dari laman @dishubdkijakarta, dikutip Sabtu (29/6).
Sebelumnya, Pemerintah provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana menambah sekitar 100 unit kendaraan listrik untuk kegiatan kedinasan pada 2023. Rencana ini sesuai dengan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 7 Tahun 2022 tentang Penggunaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Sebagai Kendaraan Dinas Operasional dan/atau Kendaraan Perorangan Dinas Instansi Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.
"Ya diupayakan 100. Nanti kan. Anggarannya masih dalam pembahasan. Nanti setelah diketok pembahasannya, baru ketahuan berapa yang dimungkinkan. Ini kan niat baik kami, komitmen kami," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Senin (19/9).
Meskipun demikian, Riza mengatakan, mobil dinas yang sudah ada tidak akan dijual dan tetap digunakan.
"Masih digunakan. Kan banyak keperluan," kata Riza.
Selain itu, Riza juga mengatakan bahwa pemprov DKI telah mengoperasikan 30 bus listrik Transjakarta. Ke depannya, Riza akan menambah jumlah bus hingga 100 pada tahun ini.
"Kami sudah luncurkan 30 bus (listrik) Transjakarta dan Insya Allah akan diupayakan sampai 100 di tahun ini," tambah Riza.
Nantinya, pemprov juga akan menambah 100 bus listrik Transjakarta.
"Tahun depan juga demikian. Transjakarta akan terus ditambah bus listriknya. Diupayakan juga kalau bisa setidaknya 100 mobil Transjakarta," kata Riza.
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Peluncuran 200 bus listrik ini menjadi pencapaian besar Jakarta untuk menghadirkan sistem transportasi publik yang ramah lingkungan.
Baca SelengkapnyaPT Transportasi Jakarta (Transjakarta) meluncurkan sebanyak 22 unit armada bus listrik terbaru
Baca SelengkapnyaPemprov DKI Jakarta menargetkan seluruh armada Transjakarta akan terelektrifikasi sepenuhnya pada 2030.
Baca SelengkapnyaBus listrik ini juga sudah dilengkapi dengan penyejuk ruangan dan fasilitas yang ramah bagi penyandang disabilitas.
Baca SelengkapnyaRetrofitting dilakukan untuk mempercepat elektrifikasi di Ibu Kota.
Baca SelengkapnyaKepala Dishub DKI Jakarta Syafrin mengatakan, ribuan bus AKAP yang disiapkan itu berasal dari 152 Perusahaan Otobus (PO).
Baca SelengkapnyaKendaraan motor listrik untuk menekan buruknya kualitas udara Jakarta.
Baca SelengkapnyaPenambahan bus listrik Transjakarta dianggap bisa menekan polusi udara yang memburuk.
Baca SelengkapnyaSubsidi tersebut mencakup penjualan 800 ribu sepeda motor listrik baru dan konversi 200 ribu sepeda motor bermesin pembakaran.
Baca SelengkapnyaNantinya, layanan bus listrik BRT ini akan terintegrasi dengan terminal tipe A eksisting di Bandung, semisal Terminal Leuwi Panjang dan Cicaheum.
Baca SelengkapnyaUnit-unit tersebut ditargetkan serah terima kepada operator pada akhir tahun ini.
Baca SelengkapnyaBlueBird akan menyiapkan 100 unit taksi listrik, 50 unit armada mobil rental listrik, dan 10 unit armada bus jurusan IKN-Balikpapan.
Baca Selengkapnya