Agus dan Anies: Panas di debat, kompak di aksi 112
Merdeka.com - Final debat Cagub dan Cawagub DKI Jakarta yang digelar pada Jumat (10/2) malam berlangsung panas. Ketiga pasang calon saling menyerang satu sama lain.
Baik Agus Yudhoyono, Basuki T Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan saling sindir dan kritik. Agus Yudhoyono misalnya, menyerang inkonsistensi Anies Baswedan.
"Terkait konsistensi dalam prinsip dan sikap. Kita menyoroti bahwa telah dilewati Pak Anies selama ini, dan kita ingin menyakinkan jika memang harus memimpin Jakarta."
-
Apa yang dibahas Anies dan Sandiaga? Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Uno mengakui pernah membahas rencana mendirikan partai politik (parpol) bersama Anies Baswedan.
-
Apa yang dilakukan Anies dan Cak Imin? Baru-baru ini, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengumumkan deklarasi sebagai pasangan Capres dan Cawapres 2024.
-
Bagaimana Anies dan AHY menunjukkan kekompakan mereka? Anies-AHY Nyanyi Bareng
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Apa yang dilakukan Anies-Cak Imin sebelum ke KPU? Anies-Cak Imin menumpang mobil jeep Land Rover berwarna putih berpelat nomor (nopol) B 8165 JH meninggalkan kantor DPP Nasdem pada pukul 08.25 WIB.
-
Dimana Anies makan siang dengan NasDem? 'Ya itukan prosesnya kalau gak bisa kita mau apain. Tapi Anies menurut saya tetap ada di hati rakyat, tetap di sayang sama NasDem. 4 hari yang lalu masih makan siang disini, masih oke. Kita sebagai saudara, sebagai kerabat masih baik-baik saja,' pungkas Hermawi.
"Kepemimpinan membutuhkan sikap dan integritas, konsistensi jadi pilar. Seberapa Pak Anies bisa dilakukan untuk DKI Jakarta?" tanya Agus saat debat ketiga di Hotel Bidakara, Jakarta.
Pada kesempatan ini, Anies Baswedan tak menjawab, tapi dilakukan oleh wakilnya Sandiaga Uno.
"Saya tahu masalahnya, Pak Anies bergabung ke Pak Prabowo," kata Sandiaga.
Menurutnya, pihaknya yang datang menemui Anies di ujung pendaftaran Pilgub DKI. Keputusan tersebut dianggapnya sebagai panggilan. Terkait hubungan Anies dengan Prabowo, meski saat Pilpres 2014 panas, Sandiaga lantas berbicara untuk menyelesaikan hubungan keduanya.
"Saya bicara dan akhirnya berdamai dengan masa lalu. Kita ingin inovatif untuk warga Jakarta. Warga Gerindra legowo. Saya yakin Mas Anies dan Mas Sandi siap memimpin Jakarta tanpa beban politik," kata Sandiaga berusaha menyakinkan.
Lain malam, lain pagi. Usai debat, keduanya tampak kompak meramaikan aksi 112 di Masjid Istiqlal, Jakarta. Baik Agus, Anies dan Sandiaga melakukan salat berjemaah bareng dengan ribuan peserta aksi bela Islam.
Ketiganya bahkan tertangkap kamera, bergandengan tangan. Berdoa bersama usai melaksanakan salat. Agus, Anies dan Sandi berpegangan tangan tampak serius berdoa di dalam masjid.
agus anies dan sandiaga hadir di aksi 112 ©2017 Merdeka.com/instagram
"Kita tadi hadir dalam kegiatan salat subuh bersama dzikir mendekatkan diri kepada Allah dan kegiatan seperti ini salat bersama berjemaah di masjid ini ingin kita dorong bersama-sama dan aktivitas subuh tadi," kata Anies.
Anies mengatakan, bagi semua yang hadir dalam aksi 112 pasti akan menjadi kesan yang luar biasa. Dia pun merasa bersyukur hari ini ikut hadir bersama di dalam kegiatan subuh tadi.
Anies membantah ada unsur politis dalam kehadirannya di aksi 112 ini. Menurut dia, kehadirannya hanya ingin salat berjemaah tanpa ada niatan politik apapun.
"Sebagai seorang muslim salat subuh di masjid bersama-sama, baik-baik saja, karena itu konsepnya salat subuh, kemudian selesai salat subuh ada beberapa tausiah," tutup Anies.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono juga turut meramaikan aksi 112. Bahkan, Anies, Agus dan Sandiaga berpegangan tangan saat doa bersama usai salat subuh tadi.
"Tentunya kita ingin membela negara Islam dan kemudian juga para ulama yang selama ini menjadi panutan umat dan juga sekali lagi adalah sebuah kebersamaan sebuah semangat untuk keadilan, kebenaran dan kedamaian untuk semua umat Islam dan juga seluruh rakyat Indonesia," kata Agus.
Agus mengatakan, tujuan ke Istiqlal untuk salat subuh berjemaah. Dia tak melihat ada unsur politik dalam aksi 112.
"Saya datang untuk salat subuh bersama, tadi zikir bersama dengan umat Islam dan tentunya sejuk, bisa bersama-sama umat bershalawat dan juga tentunya kita berdoalah untuk kebaikan kita semuanya," terang dia.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Relawan Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud kompak menggelar nonton bareng debat pamungkas Pilpres 2023.
Baca SelengkapnyaAnies bercerita, warga sangat berjasa saat kampanye akbar AMIN di JIS pada 10 Februari 2024.
Baca SelengkapnyaAnies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, akan melaksanakan kampanye akbar pada Sabtu (10/2)
Baca SelengkapnyaKedatangan Anies-Cak Imin disambut meriah oleh massa pendukung
Baca SelengkapnyaDi antara mereka ada yang memakai pakaian adat dari berbagai daerah seperti Betawi, dan baju adat Sunda.
Baca SelengkapnyaAnies dan Muhaimin melakukan kampanye akbar terpisah hari ini.
Baca SelengkapnyaPara influencer datang ke lokasi debat mendukung paslon jagoannya masing-masing
Baca SelengkapnyaKampanye akbar terakhir digelar hari ini jelang memasuki masa tenang pada 11-13 Februari 2024
Baca SelengkapnyaAnies-Cak Imin mengikuti rapat Majelis Dewan Syuro PKS
Baca SelengkapnyaKampanye akbar pasangan AMIN yang menjadi penutup massa kampanye Pemilu 2024 dihadiri ratusan ribu pendukung di JIS.
Baca SelengkapnyaPasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) dijadwalkan akan ikuti sejumlah kegiatan di Jakarta, Minggu (7/1), yang bertepatan dengan kampanye hari ke-41.
Baca SelengkapnyaTim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) menggelar nonton bareng (nobar) debat perdana capres malam ini, Selasa (12/12).
Baca Selengkapnya