Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ahok bakal kucurkan dana segar buat daerah penyangga ibu kota

Ahok bakal kucurkan dana segar buat daerah penyangga ibu kota Ahok buka PRJ Monas. ©2014 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Rencana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama untuk mengembangkan daerah penyangga DKI Jakarta seperti Bekasi, Bogor, Depok dan Tangerang ternyata bukan isapan jempol belaka. Menurut Pria yang akrab disapa Ahok mengatakan, bila daerah-daerah penyangga, semisal Bekasi ingin Jakarta membantu dalam pembangunan infrastruktur, ia mengaku akan dengan senang hati memberikan bantuan.

Bantuan itu baik dalam bentuk dana ataupun secara teknis. Asalkan, kata Ahok, mereka mau mengajukan dan peruntukkannya jelas.

Sebagai contoh, katanya, Jakarta juga menawarkan untuk memperpanjang jalur Transjakarta sampai ke wilayah Bekasi. Selain itu, Jakarta juga ingin membantu proyek normalisasi sungai di Bekasi sampai perbaikan jalan.

Orang lain juga bertanya?

"Selama mereka bisa mengajukan, kan kita mau memperpanjang jalan Transjakarta kita mau lebarin sungai, mau normalisasi sungai supaya nyambung, pembebasan lahan, selama tujuannya jalan infrastruktur, orang Bekasi kan banyak yang ke jakarta, mau bikin mulus, makanya kamu lihat Bekasi sekarang jalannya lebih bagus kan, nah kalau dia bisa ngajuin lagi, kita kasih," kata Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka, Jakarta, Senin (23/11).

Selain Bekasi, Ahok juga mengaku telah memberikan bantuan dana hibah sebesar Rp 400 miliar kepada Tangerang. Setelah Pemerintah Kota Tangerang mengajukan bantuan dana hibah untuk proyek pembangunan infrastuktur.

"Nah sama kayak Tangerang, kota Tangerang, kita mau lebarin jalan layang sampai ke kota Tangerang. Dia minta Rp 1 triliun, tapi waktu itu yang siap hanya Rp 400 miliar, ya dikasih Rp 400 miliar," tandasnya.

Lanjutnya, ia mengaku tidak mempersoalkan jika daerah-daerah penyangga DKI meminta dana bantuan. Karena, menurutnya, Jakarta sebagai Ibu kota harus memiliki daerah yang luas, tapi bukan secara luas wilayah tapi tanggung jawab sosialnya kepada masyarakat.

"Jadi itu yang saya katakan, bagi kami, Jakarta ini harusnya Jakarta yang luas, termasuk Tangerang, Bekasi, Depok. Jakarta yang luas, tapi bukan kekuasaannya, (melainkan) tanggung jawab soal jalan, sungai, kami tanggung jawab," pungkas mantan politisi Gerindra itu. (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ahok Beberkan Kriteria Sosok Ideal Gubernur Jakarta
Ahok Beberkan Kriteria Sosok Ideal Gubernur Jakarta

Sedikitnya ada lima kriteria yang harus dimiliki calon gubernur Jakarta

Baca Selengkapnya
Ahok soal Wacana Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden: Kembali ke Putusan Parpol Saja
Ahok soal Wacana Gubernur Jakarta Ditunjuk Presiden: Kembali ke Putusan Parpol Saja

Ahok mengungkapkan peniadaan Pilgub merupakan wacana yang sudah lama ia ketahui.

Baca Selengkapnya
Mas Pram Pastikan Jakarta Funding Jadi Dana Abadi
Mas Pram Pastikan Jakarta Funding Jadi Dana Abadi

Dalam kesempatan itu, Pramono kembali menjelaskan terkait Jakarta Funding yang akan menjadi sumber dana baru bagi Jakarta.

Baca Selengkapnya
Ahok Klaim Beri Masukan untuk Pembangunan IKN tapi Tak Dijalankan Jokowi
Ahok Klaim Beri Masukan untuk Pembangunan IKN tapi Tak Dijalankan Jokowi

Basuki Tjahja Purnama alias Ahok meluruskan dirinya bukanlah orang yang menolak pembangunan IKN yang telah dicanangkan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Ahok Ungkap Sosok Gubernur Jakarta yang Baik, Bisa Buktikan Sumber Hartanya
VIDEO: Ahok Ungkap Sosok Gubernur Jakarta yang Baik, Bisa Buktikan Sumber Hartanya

Menurut Ahok, Gubernur Jakarta harus dapat membuktikkan asal usul harta yang dimilikinya

Baca Selengkapnya
Ahok Sebut Butuh Pendapatan Rp5 Juta hingga Rp10 Juta untuk Tinggal di Jakarta
Ahok Sebut Butuh Pendapatan Rp5 Juta hingga Rp10 Juta untuk Tinggal di Jakarta

"Tinggal di Jakarta tuh harusnya (pendapatan) Rp5juta sampai Rp10 juta lebih bagus," kata Ahok

Baca Selengkapnya
Jokowi: Ada Kabupaten Anggarannya Besar Tapi Program Tidak Jelas, Banyak Dipakai Hibah Politik
Jokowi: Ada Kabupaten Anggarannya Besar Tapi Program Tidak Jelas, Banyak Dipakai Hibah Politik

Jokowi mengatakan, uang yang ada malah dipakai untuk hibah-hibah politis.

Baca Selengkapnya
Jokowi: 2024 Tahun Terakhir Pemerintahan Periode Ini, Tuntaskan Pembangunan yang Belum Selesai
Jokowi: 2024 Tahun Terakhir Pemerintahan Periode Ini, Tuntaskan Pembangunan yang Belum Selesai

"Tuntaskan agenda pembangunan yang belum selesai," kata Jokowi

Baca Selengkapnya
Jokowi: Ada Kabupaten Punya Anggaran Besar tapi Program Tak Jelas, Padahal Bisa Bangun 10 Rumah Sakit
Jokowi: Ada Kabupaten Punya Anggaran Besar tapi Program Tak Jelas, Padahal Bisa Bangun 10 Rumah Sakit

Jokowi menyinggung bahwa anggaran tersebut banyak digunakan untuk hibah-hibah yang arahnya ke politik.

Baca Selengkapnya
IKN Dapat Kucuran Dana Rp37,22 Miliar dari ADB, Untuk Apa Saja?
IKN Dapat Kucuran Dana Rp37,22 Miliar dari ADB, Untuk Apa Saja?

ADB memberikan bantuan teknis Rp37,22 miliar untuk IKN.

Baca Selengkapnya
Penanganan Banjir hingga Pengentasan Kemiskinan Jadi Prioritas APBD Jakarta 2025
Penanganan Banjir hingga Pengentasan Kemiskinan Jadi Prioritas APBD Jakarta 2025

Pemprov DKI Jakarta bakal mengalokasikan anggaran untuk pembangunan tanggul laut

Baca Selengkapnya
Uang Negara Disiapkan untuk Bangun Ibu Kota Nusantara Mencapai Rp39 Triliun di 2024
Uang Negara Disiapkan untuk Bangun Ibu Kota Nusantara Mencapai Rp39 Triliun di 2024

Realisasi klaster infrastruktur per 29 Februari telah menghabiskan Rp0,4 triliun. Hal ini untuk pembangunan gedung di Kawasan Istana Negara dan lainnya.

Baca Selengkapnya