Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ahok: Di seluruh dunia, motor itu harus dibatasi

Ahok: Di seluruh dunia, motor itu harus dibatasi lalu lintas jakarta lengang. ©2014 merdeka.com/dwi narwoko

Merdeka.com - Kebijakan motor dilarang melintas di Jl MH Thamrin sampai Jl Medan Merdeka Barat segera diuji coba pekan depan. Sampai hari ini, suara penolakan masih kencang terdengar.

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, memutuskan kebijakan itu akan tetap diterapkan.

"Di seluruh dunia, motor itu harus dibatasi. Pasti terjadi gesekan-gesekan, tapi enggak apa-apa. Kebijakan ini untuk Jakarta yang lebih baik," ungkap Ahok di Lapangan Silang Monumen Nasional (Monas), Rabu (10/12).

Dia menanggapi santai berbagai protes. Apalagi, masyarakat Jakarta sudah dibiasakan dengan kendaraan pribadi bukan angkutan umum.

Sebagai kompensasi, pihaknya menjanjikan banyak bus tingkat. "Perda juga mau kami revisi. Bus tidak boleh dibatasi usia 10 tahun. Bus usianya bisa 50 tahun seperti di Inggris dan Australia. Asal uji KIR nya harus lolos," tegas mantan Bupati Belitung Timur ini.

Selain menambah bus tingkat, Ahok juga menginstruksikan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, M Akbar, menyediakan voorijder Dishub untuk mengawal bus tingkat.

"Saya bilang ke Dishub untuk motor-motor voorijder jangan mengawal kami lagi. Tapi motor-motor ini justru harus mengawal bus supaya orang begitu macet dia lebih suka naik bus," terangnya.

Dia mengungkapkan, selain bus tingkat, voorijder juga akan diminta mengawal mobil pemadam kebakaran dan ambulans. Agar dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada warga Jakarta. (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Jalur Kalimalang Kian Macet Parah, Beginilah Kepadatannya Bisa Bikin Pemotor Stres dan Tak Mau Mengalah Terobos Bahu Jalan
FOTO: Jalur Kalimalang Kian Macet Parah, Beginilah Kepadatannya Bisa Bikin Pemotor Stres dan Tak Mau Mengalah Terobos Bahu Jalan

Jumlah kendaraan di Indonesia terus bertambah dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya
Ganjar: Protes Macet Tetapi Tetap Naik Mobil Pribadi, Iya Enggak?
Ganjar: Protes Macet Tetapi Tetap Naik Mobil Pribadi, Iya Enggak?

Menurut Ganjar perlu adanya transisi energi yang bersih. Tetapi prosesnya tidak bisa instan. Perlu adanya kesiapan.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Jakarta Ada KRL, LRT, hingga MRT Tapi Masih Macet di Semua Titik
Jokowi: Jakarta Ada KRL, LRT, hingga MRT Tapi Masih Macet di Semua Titik

Kata Jokowi Jakarta telah memiliki sejumlah transportasi massal tapi masih aja macet

Baca Selengkapnya
Viral Bodi MobilParkir Sembarangan Dibaret Pengendara Motor
Viral Bodi MobilParkir Sembarangan Dibaret Pengendara Motor

Banyak netizen yang memberi dukungan aksi pemotor baret mobil parkir sembarangan. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
Jokowi: Kota Kecil pun Sekarang Sudah Macet
Jokowi: Kota Kecil pun Sekarang Sudah Macet

Presiden Jokowi mengakui kemacetan lalu lintas kini merata di semua kota

Baca Selengkapnya
Masyarakat Didorong Gunakan Transportasi Umum, Mampukah Tekan Polusi Jakarta?
Masyarakat Didorong Gunakan Transportasi Umum, Mampukah Tekan Polusi Jakarta?

Sektor transportasi masih tercatat menempati urutan tertinggi penyumbang polutan di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Sejarah Kemacetan Jakarta Sejak 1960
Sejarah Kemacetan Jakarta Sejak 1960

Jakarta dan macet dua hal yang sulit dipisahkan. Berbagai upaya pemerintah untuk mengatasi masalah ini masih belum membuahkan hasil yang signifikan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Polusi Jakarta Terburuk Dunia, Warga Diimbau Kurangi Penggunaan Kendaraan Pribadi
FOTO: Polusi Jakarta Terburuk Dunia, Warga Diimbau Kurangi Penggunaan Kendaraan Pribadi

Berdasarkan data Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, sekitar 70 persen polusi udara pada beberapa hari ini dipengaruhi sektor transportasi. Simak selengkapnya!

Baca Selengkapnya
Polusi Udara Jakarta Meningkat, Mengapa Pemprov DKI Tidak Batasi Penambahan Kendaraan?
Polusi Udara Jakarta Meningkat, Mengapa Pemprov DKI Tidak Batasi Penambahan Kendaraan?

Kualitas udara Jakarta berada pada titik terburuk dan mengancam kesehatan.

Baca Selengkapnya
10 Potret Boncenger Bawa Barang Absurd Ini Bikin Ngakak Brutal, Badan Sampai Masuk Toren Air!
10 Potret Boncenger Bawa Barang Absurd Ini Bikin Ngakak Brutal, Badan Sampai Masuk Toren Air!

Ada-ada saja tingkah laku orang yang dibonceng motor ini. Bawa berbagai barang aneh bikin ngakak kenceng!

Baca Selengkapnya
Anies: Tekan Emisi Karbon Paling Cepat Adalah Pindah dari Kendaraan Pribadi ke Transportasi Umum
Anies: Tekan Emisi Karbon Paling Cepat Adalah Pindah dari Kendaraan Pribadi ke Transportasi Umum

Anies memandang perlunya kendaraan ditambah untuk sesuai dengan kebutuhan yang ada.

Baca Selengkapnya
Ahok Kritik Pemprov DKI Ingin Hapus NIK Penduduk di Luar Domisili: Fokus Aja Buat Perut Warga Kenyang!
Ahok Kritik Pemprov DKI Ingin Hapus NIK Penduduk di Luar Domisili: Fokus Aja Buat Perut Warga Kenyang!

Ahok Kritik Pemprov DKI Ingin Hapus NIK Penduduk di Luar Domisili: Fokus Aja Buat Perut Warga Kenyang!

Baca Selengkapnya