Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anies: Bukan Rumah Sakit yang Penuh, Tapi Tempat Tidur untuk Covid-19

Anies: Bukan Rumah Sakit yang Penuh, Tapi Tempat Tidur untuk Covid-19 Anies Baswedan di Ruang Kontrol Pasien ICU RSUD Cengkareng. ©2021 instagram/@aniesbaswedan

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan angkat bicara terkait ketersediaan tempat tidur isolasi dan ICU di rumah sakit (RS) rujukan Covid-19.

Kata dia, hingga saat ini ruang perawatan di RS rujukan masih tersedia untuk perawatan pasien.

"Ketika kita mendengar rumah sakit penuh, sesungguhnya bukan rumah sakitnya penuh. Tetapi jumlah tempat tidur yang digunakan untuk Covid-19 itu penuh," kata Anies di Jakarta, Senin (8/2).

Dia menjelaskan setiap RS rujukan tidak semua kapasitas tempat tidur yang ada digunakan untuk penanganan pasien Covid-19. Anies menyatakan sejumlah RS yang hanya menyediakan 50 persen tempat tidurnya untuk penanganan Covid-19.

Karena hal itu, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan menyatakan RS rujukan dapat dinyatakan penuh untuk pasien Covid-19.

"Misal Kalau rumah sakit itu mengonversi hanya 20 persen, artinya dari 200 ada 40 tempat tidur, bila 40 tempat tidur penuh maka akan diumumkan penuh," ucapnya.

Lanjut Anies, saat ini 63 persen tempat tidur di RSUD milik Pemprov DKI telah digunakan untuk pengendalian Covid-19. Bahkan, 13 dari total RSUD yang ada sudah dialihfungsikan sebagai RS khusus Covid-19.

"Ketika 63 persen bukan tempat tidurnya saja kita tambah, lebih dari 1.500 tenaga kesehatan dari seluruh Indonesia.

Sementara itu, Anies menyatakan 24 persen dari total tempat tidur yang telah terpakai untuk perawatan Covid-19 yakni warga non-DKI Jakarta.

"Jadi kalau lihat ICU terpakai 80 persen sesungguhnya warga Jakarta 56 persen. Inilah sesungguhnya potret di Jakarta," jelas Anies.

Reporter: Ika DefiantiSumber : Liputan6.com

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Kata Kemenkes soal Kekhawatiran RS Alami Penurunan Tempat Tidur Karena KRIS
Ini Kata Kemenkes soal Kekhawatiran RS Alami Penurunan Tempat Tidur Karena KRIS

Syahril bukan bermaksud agar rumah sakit mengurangi tempat tidur, namun tetap ikut aturan memenuhi kriteria KRIS.

Baca Selengkapnya
RSJ Semarang Siapkan Ratusan Kamar untuk Caleg Gagal dan Masyarakat yang Gangguan Jiwa Usai Pemilu
RSJ Semarang Siapkan Ratusan Kamar untuk Caleg Gagal dan Masyarakat yang Gangguan Jiwa Usai Pemilu

Di Rumah Sakit Jiwa Amino Gondohutomo Semarang memiliki fasilitas 10-20 kamar tidur. Sementara untuk jumlah dokter spesialis kejiwaannya sebanyak 11 orang.

Baca Selengkapnya
Viral Video IGD RSUD Bekasi Membludak Akibat Pasien DBD, Ini Penjelasan Kemenkes
Viral Video IGD RSUD Bekasi Membludak Akibat Pasien DBD, Ini Penjelasan Kemenkes

Tampak sejumlah pasien anak hingga lansia yang tidak kebagian tempat tidur harus dirawat menggunakan kursi roda dengan selang infus di tangan.

Baca Selengkapnya
Menkes Jelaskan Perubahan KRIS: Meningkatkan Standar Minimum Layanan
Menkes Jelaskan Perubahan KRIS: Meningkatkan Standar Minimum Layanan

KRIS bertujuan untuk meningkatkan standard minimal pelayanan rawat inap di seluruh rumah sakit.

Baca Selengkapnya