Anies Doakan Anaknya Berumur Panjang agar Bisa Kisahkan Corona di Tahun 2089
Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menggelar Salat Idul Fitri di rumah. Dalam khotbahnya, dia mengaku mendoakan anak-anaknya supaya berumur panjang agar bisa mengisahkan adanya pagebluk di tahun 2020 kepada anak cucunya.
"Dalam khotbah tadi saya katakan pada keluarga, mudah-mudahan semua diberi umur panjang, saat anak-anak, misalnya Ismail (11 tahun) kelak berusia seperti neneknya sekarang yaitu 80 tahun, di tahun 2089 ia bisa bertutur pada anak cucunya bahwa di tahun 2020 ia punya kisah unik tentang lebaran. Kisah pandemi yang hanya dialami oleh generasi ini. Di rumah kami Salat Ied," tulis Anies dalam akun Instagram resminya di @aniesbaswedan, Minggu (24/5).
Idul Fitri tahun ini, dia mengungkapkan, merupakan lebaran yang unik. Bahkan cenderung begitu berkesan dan akan dikenang dalam bentangan sejarah kelak.
-
Kenapa Lebaran 2025 jadi momen bersejarah? Semakin dekatnya tahun 2025 menjadi waktu yang tepat untuk menghitung mundur menuju momen bersejarah tersebut.
-
Kenapa pantun Lebaran bisa membuat Idul Fitri lebih berkesan? Melalui pantun, Idul Fitri bisa menjadi jauh lebih mengesankan dan mudah diingat oleh semua orang.
-
Apa yang membuat kata-kata lebaran aesthetic istimewa? Kata-kata lebaran aesthetic bisa Anda bagikan ke media sosial di Hari Raya Idul Fitri. Lebaran selalu identik dengan momen silaturahmi dengan keluarga, teman, sahabat, hingga teman lama.
-
Mengapa caption lebaran penting? Caption tersebut kini bisa Anda sematkan saat mengunggah foto di momen Hari Raya Idul Fitri di media sosial. Sampaikan doa serta permohonan maaf bagi siapa saja yang menjadi pengikut atau kontak Anda.
-
Apa yang dimaksud dengan caption lebaran? Caption merupakan teks singkat untuk melengkapi suatu gambar atau foto pribadi.
-
Apa makna Iduladha menurut Anies? 'Dimana keikhlasan, ketaqwaan, diuji yang amat berat sekaligus juga pelajaran bagi kita semua bagaimana Nabi Ibrahim AS dan Siti Hajar mendidik seorang anak bernama Ismail sehingga memiliki derajat ketaqwaan yang begitu tinggi di usia amat belia,' ujarnya.
"Sebuah Idul Fitri yang unik & mengesankan, yang bisa dikenang lintas waktu," lanjutnya.
Dalam unggahan yang menunjukkan beberapa foto ia bersama keluarganya yang tengah menjalankan Salat Ied itu, Anies juga berharap agar semua orang bisa selamat menghadapi ujian ini. Serta bisa menyarikan hikmah dari setiap ujian pandemi Corona ini.
"Semoga Allah SWT membawa semua untuk bisa selamat, bisa melewati wabah ini, dan bisa mengambil hikmah yang banyak untuk menjadi generasi umat manusia yang lebih baik," kata Anies.
"Selamat Hari Raya Idul Fitri, Mohon maaf lahir dan batin. Salam hangat untuk semua...," tutup mantan Menteri pendidikan dan Kebudayaan itu.
Reporter: Yopi MakdoriSumber: Liputan6.com
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berikut ucapan Imlek 2024 untuk keluarga, teman hingga rekan kerja yang penuh makna dan doa.
Baca Selengkapnya