Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anies ingin becak dihidupkan lagi, Sandi malah bingung tak tahu

Anies ingin becak dihidupkan lagi, Sandi malah bingung tak tahu Becak angkut tamu pernikahan Kahiyang-Bobby. ©2017 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, berencana menghidupkan kembali moda transportasi becak di Jakarta. Caranya, dengan membuka rute khusus becak.

Hal ini diutarakan di depan para penarik becak di acara peresmian persiapan Community Action Planning (CAP) bersama 16 kampung di Waduk Pluit, Minggu (14/1).

"Kami atur agar kebutuhan warga akan transportasi difasilitasi. Becak tidak akan ada kalau tidak ada kebutuhan atas becak. Untuk itu angkutan baru akan kita segerakan, bagian ini agar becak dapat beroperasi di rute yang ditentukan," ucap Anies.

Mantan Menteri Pendidikan ini mengatakan semua orang yang di Jakarta berhak mengubah masih dan berkehidupan baik tak terkecuali pengendara becak.

"Tidak ada yang datang ke Jakarta hidupnya terus miskin. Kita ingin hidup sejahtera. Karena itu tanggung jawab pemerintah," ungkap Anies.

Menanggapi wacana tersebut Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, justru mengaku tak tahu ada niatan Anies menghidupkan kembali transportasi.

"Nanti kita lihat dulu. Jangan terlalu berspekulasi dulu. Karena yang mengeluarkan statement becak siapa? Oh Pak Anies. Saya cek dulu sama Pak Anies," kata Sandiaga di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (15/1).

Sandiaga mengatakan, andai kata rencana pembuatan rute khusus becak di wilayah Jakarta benar-benar dilakukan, kemungkinan jalurnya akan disambungkan dengan jalur-jalur yang ada di kawasan pariwisata.

"Nanti saya coba klarifikasi karena dulu yang dipikirkan adalah bagian dari pariwisata. Nah untuk memastikan lapangan pekerjaan ada, terus pariwisata kita sambungkan dengan beberapa destinasi wisata kita itu yang jadi pemikiran," ujar Sandiaga.

Namun, sekali lagi Sandi mengingatkan agar tak ada spekulasi macam-macam terkait hal tersebut.

"Tapi lengkapnya nanti yah, jangan banyak spekulasi dulu, kita pastikan dulu supaya tidak menimbulkan pesan di masyarakat yang menimbulkan kebingungan," kata dia.

Sandi mengaku masih sering melihat angkutan sejenis becak yang digunakan masyarakat di pinggiran Jakarta. Misalnya di wilayah Lagoa, Jakarta Utara.

"Sebagai bagian dari angkutan lingkungan, di Lagoa Jakarta utara, masih banyak dari pasar ke pasar yang angkutannya gerobak dalam betuk becak, nanti yah itu kita kearifan lokal saja, lihat bagaimana penyelesainnya saja," katanya.

Larangan becak tertuang dalam Perda Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum. Pasal 29 ayat 1 (a) menjelaskan, Setiap orang atau badan dilarang melakukan usaha, pembuatan, perakitan, penjualan dan memasukkan becak atau barang yang difungsikan sebagai becak dan atau sejenisnya.

Sementara di ayat 1 (b) tertulis pelarangan untuk mengoperasikan dan menyimpan becak dan atau sejenisnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kampanye di Tanah Datar, Anies Janjikan Reaktivasi Jalur Kereta Api di Sumbar
Kampanye di Tanah Datar, Anies Janjikan Reaktivasi Jalur Kereta Api di Sumbar

Anies mengaku sudah empat kali mendatangi Sumbar karena banyak kesan setiap datang ke sana.

Baca Selengkapnya
Anies Tak Bawa Tema Keberlanjutan di Pilkada Jakarta 2024
Anies Tak Bawa Tema Keberlanjutan di Pilkada Jakarta 2024

Anies menilai, ada sesuatu yang hilang dari Jakarta.

Baca Selengkapnya
Heboh Video Stik Cone Dicabut Petugas, Heru Tegaskan Jalur Sepeda Warisan Anies Tak Dihapus
Heboh Video Stik Cone Dicabut Petugas, Heru Tegaskan Jalur Sepeda Warisan Anies Tak Dihapus

Heru menegaskan jalur sepeda yang sudah ada bakal dilakukan efektivitas dan yang rusak akan diperbaiki.

Baca Selengkapnya
Ganjar Tanggapi Isu Duet Anies-Ahok di Pilkada Jakarta: Halah Wacana
Ganjar Tanggapi Isu Duet Anies-Ahok di Pilkada Jakarta: Halah Wacana

Jika wacana itu serius, Ganjar menantang Anies dan Ahok untuk bersama-sama mendaftarkan diri di Pilkada serentak 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya
Janji Anies Bangkitkan Pariwisata di Sungai Musi Jika Menang Pilpres Usai Dicurhati Penarik Getek
Janji Anies Bangkitkan Pariwisata di Sungai Musi Jika Menang Pilpres Usai Dicurhati Penarik Getek

Anies mengatakan hal itu bisa dilakukan jika memiliki kewenangan yang bisa diraih ketika menjadi Presiden Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pramono Akan Buka Kembali Trayek JakLingko yang Ditutup
Pramono Akan Buka Kembali Trayek JakLingko yang Ditutup

Calon Gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung mengatakan, akan menghidupkan kembali sejumlah trayek JakLingko yang ditutup.

Baca Selengkapnya
Anies Jawab Ganjar Soal IKN: Kalau Ada Masalah Jangan Ditinggalkan, Diselesaikan!
Anies Jawab Ganjar Soal IKN: Kalau Ada Masalah Jangan Ditinggalkan, Diselesaikan!

Bagi Anies di kalimantan sendiri juga tidak ada jaminan bebas dari masalah.

Baca Selengkapnya
Jalur Kereta Api Ciwidey-Pangandaran Diusulkan Kembali untuk Diaktifkan
Jalur Kereta Api Ciwidey-Pangandaran Diusulkan Kembali untuk Diaktifkan

Bey meyakini minat masyarakat menggunakan dua jalur tersebut akan tinggi mengingat wilayah Pangandaran, Ciwidey dan Bandung merupakan destinasi wisata unggulan.

Baca Selengkapnya
Bicara Perubahan, Anies Singgung Ahok dan Jokowi
Bicara Perubahan, Anies Singgung Ahok dan Jokowi

Anies berpesan, bagi yang khawatir terkait perubahan ketika dirinya menjadi calon presiden, bisa melihat rekam jejaknya di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Siap Tambah Jalur Sepeda Warisan Anies Baswedan
Heru Budi Siap Tambah Jalur Sepeda Warisan Anies Baswedan

Heru menyatakan jalur sepeda baik untuk kepentingan warga.

Baca Selengkapnya
Anies Pilih Hidupkan Kembali Jalur KA di Berbagai Daerah daripada Bangun Jalan Tol, Ini Alasannya
Anies Pilih Hidupkan Kembali Jalur KA di Berbagai Daerah daripada Bangun Jalan Tol, Ini Alasannya

Seperti diketahui, selama 10 tahun menjabat Presiden, Jokowi gencar melakukan pembangunan jalan tol.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Beri Kabar Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Bakal Lewat Jalur Selatan Jawa
Menhub Budi Beri Kabar Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Bakal Lewat Jalur Selatan Jawa

"Ini untuk Jawa bagian Selatan. Kalau Jawa utara kan sudah jalan tol. Buat menumbuhkan titik-titik ekonomi baru."

Baca Selengkapnya