Anies Minta 15 Pejabat Baru Pemprov DKI 'Tancap Gas' Kerjakan RPJMD
Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menjelaskan, 15 pejabat yang baru dilantiknya untuk mengisi jabatan kosong di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sudah melalui proses seleksi yang sesuai.
Dia menegaskan, mereka diamanatkan untuk melaksanakan semua rencana yang tertera dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) sampai tuntas.
"Jadi saya sampaikan bahwa tidak ada waktu untuk bersantai, untuk itu langsung bertugas, maka langsung jalan ngebut dan melaksanakan semua rencana hingga tuntas," tutur Anies di Balai Kota, Jakarta, Senin (8/7).
-
Bagaimana mekanisme penunjukan Gubernur Jakarta? Mekanisme itu termuat dalam Pasal 10 RUU Daerah Khusus Jakarta (DKJ) yang tengah dibahas DPR.
-
Kenapa Anies Baswedan jadi menteri? Kesungguhannya dalam memajukan sektor pendidikan terwujud ketika Jokowi memilihnya sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dalam Kabinet Kerja periode 2014-2019.
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Siapa yang terpilih sebagai anggota DPRD DKI Jakarta Dapil 5? Fatimah Tania Nadira Alatas adalah anggota DPRD DKI Jakarta terpilih dari dapil 5, yang mencakup Kecamatan Duren Sawit, Kecamatan Jatinegara, dan Kecamatan Kramatjati.
-
Apa nama lengkap Anies Baswedan? Anies Baswedan, dengan nama lengkap Anies Rasyid Baswedan, merupakan salah satu kandidat presiden untuk tahun 2024, dilahirkan di Kuningan pada tanggal 7 Mei 1969.
-
Bagaimana Pemprov DKI membantu pendatang baru mendapatkan pekerjaan? Pemprov DKI menyediakan 10 pelatihan, misalnya pelatihan tata boga, bahasa Inggris, bahasa Jepang, dan menyetir.
"Sebagai pejabat baru, mereka berkewajiban untuk memastikan, paham secara lengkap, bisa melaksanakan dengan baik, dan tuntas," lanjutnya.
Anies menjelaskan, proses seleksi termasuk mempertimbangkan rekam jejak dari pejabat terpilih. Salah satunya adalah rekam jejak dari pelaksanaan program, sehingga pejabat terpilih dipastikan siap menjalankan tugasnya.
Sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah menggelar seleksi terbuka atau lelang jabatan untuk mengisi 18 jabatan yang kosong. 16 Di antaranya adalah untuk jabatan pimpinan tinggi pratama atau eselon II, dan 2 jabatan lainnya untuk jabatan pimpinan tinggi madya atau eselon I.
Berikut 15 nama pejabat baru di lingkungan Pemprov DKI yang dilantik:
1. Kepala Badan Pengelola Aset Daerah Provinsi DKI Jakarta, Pujiono.
2. Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi DKI Jakarta, Maria Qibtya.
3. Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi DKI Jakarta, Taufan Bakri.
4. Kepala Dinas Sumber Daya Air Provinsi DKI Jakarta, Juaini.
5. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta, Andono Warih.
6. Kepala Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta, Syafrin Liputo.
7. Kepala Dinas Cipta Karya, Tata Ruang, dan Pertanahan, Heru Hermawanto.
8. Kepala Biro Penataan Kota dan Lingkungan Hidup, Afan Adriansyah Idris.
9. Kepala Biro Perekonomian Setda Provinsi DKI Jakarta, Mochamad Abbas.
10. Kepala Biro Administrasi Sekretaris Daerah Setda Provinsi DKI Jakarta, Lutfi Arifin.
11. Direktur RSUD Pasar Rebo, Isnindyarti.
12. Direktur RSUD Cengkareng, Bambang Suheri.
13. Wakil Kepala Badan Pajak dan Retribusi Daerah (BPRD) Provinsi DKI Jakarta, Yuandi Bayak Miko.
14. Wakil Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Syaefuloh Hidayat.
15. Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan, Munjirin.
Reporter: Ratu Annissa Suryasumirat
Sumber: Liputan6.com
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Percepatan penempatan pejabat definitif ini dilakukan guna mendorong pelayanan lebih optimal.
Baca SelengkapnyaHeru mengakui bahwa ia ingin segera mengisi posisi strategis tersebut.
Baca SelengkapnyaSelain Anies, nama mantan Panglima TNI Andika Perkasa juga terjaring oleh DPD PDIP DKI Jakarta
Baca SelengkapnyaAnies mengaku merealisasikan puluhan janji politiknya
Baca SelengkapnyaAnies Baswedan mengumumkan Kembali maju di Pilkada Jakarta.
Baca SelengkapnyaMenteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian resmi melantik sembilan Penjabat (Pj) Gubernur.
Baca SelengkapnyaAnies berpesan, bagi yang khawatir terkait perubahan ketika dirinya menjadi calon presiden, bisa melihat rekam jejaknya di Jakarta.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi telah memutuskan 10 Pj Gubernur untuk mengganti gubernur yang telah habis masa kerjanya.
Baca SelengkapnyaTujuh pejabat tersebut dilantik pada Kamis, 28 November 2024 di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat.
Baca SelengkapnyaKunjungan ini dilakukan Anies sehari usai pernyataan dukungan dari DPW PKB DKI Jakarta.
Baca SelengkapnyaJabatan kosong di lingkungan Pemprov DKI kini diisi kepada pelaksana tugas (Plt).
Baca SelengkapnyaKetika menjadi gubernur, Anies merekrut puluhan orang sebagai anggota TGUPP
Baca Selengkapnya