Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anies Pastikan Persija akan Main di JIS dan 'Bepe' jadi Penendang Awal

Anies Pastikan Persija akan Main di JIS dan 'Bepe' jadi Penendang Awal Kemegahan Stadion JIS perdana dipakai untuk pertandingan. ©2022 Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan Persija akan bermain di Jakarta International Stadium (JIS). Tidak hanya itu, legenda "Macan Kemayoran" Bambang Pamungkas (Bepe) juga dipastikan menjadi penendang awal.

"Nanti ketika peresmian (grand launching) JIS dilakukan, kami akan mengundang Persija untuk main dan kick off-nya nanti oleh Bepe," kata Anies kepada wartawan di JIS, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Selasa (19/4) malam.

Anies menambahkan, meski sudah digelar Internasional Youth Championship, kondisi JIS saat itu baru memasuki tahap pemanfaatan setelah konstruksi selesai. Sehingga gelaran tersebut bisa dianggap baru peluncuran awal (soft launching).

Kendati baru peluncuran awal, nyatanya turnamen IYC menyedot antusiasme yang tinggi dan sambutan hangat dari masyarakat. Termasuk suporter timnas, maupun tim U-18 Barcelona dan Atletico Madrid.

"Ya, tadi seperti yang Anda katakan tadi, respons dari penonton, dari masyarakat, luar biasa. Antusiasmenya sangat tinggi, dan ada sekitar 5.000 orang yang menonton di dalam stadion, dari kapasitas 82.000," kata Anies.

Anies menyaksikan sendiri bagaimana antusiasnya warga, pemain Indonesia, dan komentar-komentar para pemain Barcelona dan Atletico Madrid mengenai JIS.

"Semua sangat-sangat positif. Kami sudah menyaksikan penonton yang tertib, penonton yang rapi, yang kira-kira menyetarai stadionnya, standar global. Kami berharap nanti ini menjadi suatu tempat semua pihak merasakan sesuatu yang membanggakan," kata Anies.

Ada satu hal yang ingin digarisbawahi, yakni warga penyandang disabilitas pun bisa terlayani untuk menonton secara nyaman di JIS.

Ia mengatakan bahwa pada tribun penonton telah tersedia tempat duduk khusus bagi mereka. Itu ada mengitari stadion, bukan hanya di satu sudut saja.

"Saya tadi mengobrol dengan mereka (para penyandang disabilitas yang menonton IYC di JIS). Mereka merasakan nyaman. Mereka ada usulan-usulan untuk penambahan, dan kami akan akomodasi," kata Anies.

Menurut Anies, stadion ini harus membuat nyaman semua orang, termasuk untuk para penyandang disabilitas.

Penonton bisa menonton di semua tempat tanpa takut kehilangan momentum. Karena duduk di mana saja, akan punya pengalaman menonton pertandingan yang kurang lebih sama.

"Jadi, ada kesetaraan, tidak harus berada di tribun utama untuk mendapatkan pemandangan terbaik. Akan tetapi, bisa duduk di mana saja, dan ada pengalaman yang sama," kata Anies.

Karena jarak penonton dengan lapangan itu dekat, kata Anies, mereka bisa menyaksikan pertandingan secara optimal.

"Tidak ada jarak antara lapangan dan penonton. Nanti kalau Anda sempat, suatu saat nanti naik paling atas, ujung, nanti Anda akan merasakan tidak banyak bedanya antara yang berada di sudut timur atau tenggara atau utara," kata Anies.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kampanye di Sumbar, Anies Baswedan Kunjungi GOR Haji Agus Salim Komitmen Jadikan Stadion Bertaraf Internasional
Kampanye di Sumbar, Anies Baswedan Kunjungi GOR Haji Agus Salim Komitmen Jadikan Stadion Bertaraf Internasional

Anies jadikan GOR Haji Agus Salim seperti Jakarta Internasional Centre

Baca Selengkapnya
Sejarah Pembangunan JIS, Jadi Tempat Kampanye Akbar Anies-Cak Imin
Sejarah Pembangunan JIS, Jadi Tempat Kampanye Akbar Anies-Cak Imin

JIS menjadi singgahan terakhir kampanye bagi Paslon nomor urut 01. Sebab pembangunan JIS ada campur tangan Anies yang dulunya menjadi Mantan Gubernur Jakarta.

Baca Selengkapnya
Rumput JIS Kembali Disorot, Begini Penampakan Terbarunya
Rumput JIS Kembali Disorot, Begini Penampakan Terbarunya

Sejumlah pertandingan Piala Dunia U-17 digelar di JIS

Baca Selengkapnya
JIS Jadi Home Base Persija untuk Liga 1 Musim 2024
JIS Jadi Home Base Persija untuk Liga 1 Musim 2024

Persija dan Jakmania diminta untuk dapat merawat JIS sebagai salah satu aset negara.

Baca Selengkapnya
Anies: Dunia harusnya Melihat Kecanggihan Fasilitas Jakarta International Stadium
Anies: Dunia harusnya Melihat Kecanggihan Fasilitas Jakarta International Stadium

Anies enggan menanggapi perdebatan rumput JIS layak atau tidaknya. Ia menyerahkan masalah teknis kepada orang yang ahlinya.

Baca Selengkapnya
Fakta Terbaru JIS Usai 2 Bulan Jadi Polemik, Belum Terlihat Hasil Renovasi
Fakta Terbaru JIS Usai 2 Bulan Jadi Polemik, Belum Terlihat Hasil Renovasi

Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 yang dijadwalkan bergulir pada 10 November sampai 2 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Anies Pilih JIS Lokasi Penutupan Kampanye Akbar: Simbol Keringat Orang Indonesia
Anies Pilih JIS Lokasi Penutupan Kampanye Akbar: Simbol Keringat Orang Indonesia

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan jadwal dan lokasi Kampanye Akbar.

Baca Selengkapnya
Anies soal Polemik Renovasi JIS: Saya Tidak Cawe-Cawe
Anies soal Polemik Renovasi JIS: Saya Tidak Cawe-Cawe

Anies Baswedan menegaskan tak cawe-cawe terkait renovasi JIS.

Baca Selengkapnya
Jadwal Lengkap Kampanye Akbar Anies Baswedan, Terakhir di JIS
Jadwal Lengkap Kampanye Akbar Anies Baswedan, Terakhir di JIS

Kampanye akbar ketiga calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) telah dimulai sejak 21 Januari 2024 dengan zona yang telah diatur KPU.

Baca Selengkapnya
Kemegahan JIS Dipuji Pelatih Brasil, Anies Baswedan: Ungkapan Objektif, Tidak Terbungkus Kepentingan
Kemegahan JIS Dipuji Pelatih Brasil, Anies Baswedan: Ungkapan Objektif, Tidak Terbungkus Kepentingan

Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan merasa bangga JIS dipuji pelatih bola internasional

Baca Selengkapnya
Update Renovasi Stadion JIS Jelang Kick Off Piala Dunia U-17, JPO dari Ancol Hampir Rampung
Update Renovasi Stadion JIS Jelang Kick Off Piala Dunia U-17, JPO dari Ancol Hampir Rampung

Renovasi sudah hampir rampung menjelang kick off perdana Piala Dunia U-17 periode 10 November 2023.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Tegaskan JIS Tidak Ada Masalah: Kita akan Sempurnakan
Heru Budi Tegaskan JIS Tidak Ada Masalah: Kita akan Sempurnakan

Salah satu yang sempat menjadi polemik atas Stadion warisan eks Gubernur DKI, Anies Baswedan adalah akses masuk. Selain itu lokasi parkir.

Baca Selengkapnya