Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anies Usul Perkantoran dan Tempat Usaha di Jakarta Sediakan Sepeda

Anies Usul Perkantoran dan Tempat Usaha di Jakarta Sediakan Sepeda Anies Baswedan. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meminta setiap perkantoran atau tempat kegiatan usaha di Jakarta menyediakan sepeda. Dengan begini, kata Anies, upaya agar sepeda menjadi alat transportasi alternatif dapat terlaksana dengan baik.

"Kalau boleh usul, kalau pun belum bisa ke kantor naik sepeda, di kantor siapkan sepeda," ucap Anies di Kementerian Perhubungan, Jumat (4/6).

Dengan adanya sepeda di tempat kerja, diharapkan mobilitas dengan jarak pendek para karyawan bisa menggunakan sepeda dibanding kendaraan bermotor. Secara perlahan, kata Anies, hal ini juga akan membiasakan masyarakat menggunakan sepeda dalam mobilitasnya.

Anies menambahkan, saat ini dan masa depan diharapkan sepeda bukan lagi sekadar alat olahraga ekslusif. Melainkan menjadi bagian kehidupan masyarakat.

"Dengan begitu kita memanfaatkan sepeda dengan benar-benar sebagai alat transportasi," ucap Anies.

Lebih dari itu, Anies juga mengimbau seluruh perkantoran memiliki fasilitas parkir sepeda, minimal 10 persen dari kapasitas area parkir.

"Gedung-gedung memiliki kewajiban untuk menyediakan tempat parkir sepeda, minimal 10 persen dari tempat parkir yang tersedia," pintanya.

Tidak hanya sekadar tempat parkir sepeda, Anies juga mengimbau seluruh pengelola gedung juga menyediakan fasilitas tempat mandi bagi pesepeda yang menjadikan sepeda sebagai alat transportasi untuk bekerja.

Sebab menurut Anies, pesepeda secara otomatis berkeringat dan jika tidak ada fasilitas untuk tempat mandi akan tidak membuat nyaman bagi pesepeda dalam bekerja.

Pertimbangan ini, kata Anies, menjadi perhatian Pemprov DKI agar fasilitas bagi pesepeda tidak hanya sekadar jalur namun juga kenyamanan di perkantoran.

"Disiapkan tempat shower, sehingga memudahkan para pekerja yang memilih untuk berangkat kerja menggunakan sepeda itu ada kenyamanan. Karena ketika mereka tiba, ada fasilitas parkir dan penunjang lainnya," ujarnya.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Janji Capres Anies Kepada Pengguna KRL
Ini Janji Capres Anies Kepada Pengguna KRL

Anies mengusulkan sistem transportasi umum yang diterapkan di seluruh Indonesia bisa mencontoh Jakarta.

Baca Selengkapnya
Anies Bakal Buat Transportasi Terintegrasi di Daerah Seperti Jakarta, Janji Harganya Murah
Anies Bakal Buat Transportasi Terintegrasi di Daerah Seperti Jakarta, Janji Harganya Murah

Anies Baswedan mengatakan akan membawa koneksi transportasi umum seperti di Jakarta ke daerah

Baca Selengkapnya
Anies Ingin Ubah CFD Sudirman-Thamrin Menjadi Lebih Rapi dan  Nyaman
Anies Ingin Ubah CFD Sudirman-Thamrin Menjadi Lebih Rapi dan Nyaman

Anies ingin membuat para pengunjung CFD menjadi lebih nyaman saat berolahraga.

Baca Selengkapnya
Anies Janji Bakal Bangun Sistem Transportasi di Bogor Jadi seperti Jakarta
Anies Janji Bakal Bangun Sistem Transportasi di Bogor Jadi seperti Jakarta

Anies berjanji akan membenahi transportasi umum di Bogor supaya lebih luas dan terjangkau.

Baca Selengkapnya
Anies: Tekan Emisi Karbon Paling Cepat Adalah Pindah dari Kendaraan Pribadi ke Transportasi Umum
Anies: Tekan Emisi Karbon Paling Cepat Adalah Pindah dari Kendaraan Pribadi ke Transportasi Umum

Anies memandang perlunya kendaraan ditambah untuk sesuai dengan kebutuhan yang ada.

Baca Selengkapnya
Nostalgia saat Jabat Gubernur DKI, Anies Bersepeda ke RS Fatmawati untuk Cek Kesehatan
Nostalgia saat Jabat Gubernur DKI, Anies Bersepeda ke RS Fatmawati untuk Cek Kesehatan

Cek kesehatan tersebut guna sebagai syarat pendaftaran capres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 19 Oktober nanti.

Baca Selengkapnya
Asisten Ajudan Kompol Syarif Buka-Bukaan Alasan Presiden Jokowi Gemar Bagikan Sepeda
Asisten Ajudan Kompol Syarif Buka-Bukaan Alasan Presiden Jokowi Gemar Bagikan Sepeda

Ternyata ini alasan Jokowi sering bagi-bagi sepeda kepada masyarakat.

Baca Selengkapnya
Anies Pamer Program Transisi Energi di Jakarta: Jadi Contoh di Banyak Tempat, Jarang Dijadikan Berita
Anies Pamer Program Transisi Energi di Jakarta: Jadi Contoh di Banyak Tempat, Jarang Dijadikan Berita

Jakarta berhasil mengonversi transportasi umum menjadi ramah lingkungan. Penghargaan itu diberikan karena berhasil melakukan lompatan besar.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kompol Syarif Blak-blakan Alasan Jokowi Gemar Bagi-bagi Sepeda, Ternyata ...
VIDEO: Kompol Syarif Blak-blakan Alasan Jokowi Gemar Bagi-bagi Sepeda, Ternyata ...

Asisten ajudan Presiden Jokowi Kompol Syarif Muhammad Fitriansyah membeberkan alasan Jokowi gemar bagi-bagi sepeda.

Baca Selengkapnya
Anies: Negara Jangan Berdagang dengan Rakyat, Semua Urusan Rusak
Anies: Negara Jangan Berdagang dengan Rakyat, Semua Urusan Rusak

Menurut Anies, jangan sampai negara melihat masyarakat sebagai konsumen untuk seluruh urusan.

Baca Selengkapnya
Warga di IKN Diutamakan Naik Transportasi Umum, Mobil Pribadi Bakal Dibatasi
Warga di IKN Diutamakan Naik Transportasi Umum, Mobil Pribadi Bakal Dibatasi

Langkah ini untuk mendorong mobilisasi masyarakat berorientasi kepada lingkungan.

Baca Selengkapnya
Anies Soroti Masalah Transportasi: Saya Dengar Kota Medan sering Macet
Anies Soroti Masalah Transportasi: Saya Dengar Kota Medan sering Macet

Anies mengungkap rencananya akan membenahi transportasi umum di kota-kota besar

Baca Selengkapnya