Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Besok sidang Ahok, ini pengalihan lalu lintas di sekitar pengadilan

Besok sidang Ahok, ini pengalihan lalu lintas di sekitar pengadilan PN Jakarta Utara jelang sidang Ahok. ©2016 merdeka.com/rizky erzi andwika

Merdeka.com - Sidang perdana kasus dugaan penistaan agama yang menyeret nama Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok diperkirakan akan dihadiri massa dalam jumlah besar. Sidang akan digelar di bekas gedung Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jalan Gajah Mada, Jakarta Pusat, Selasa (13/12).

Pihak kepolisian sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas bagi pengguna kendaraan bermotor. Termasuk jika kemungkinan jalan di depan pengadilan harus ditutup. "Pelaksanaan sidang penistaan agama ini dilakukan di Gedung Pengadilan Negeri. Untuk kelancaran seluruh aktivitas di sekitar lokasi, keamanan lantas harus tetap terjaga dengan baik, sehingga seluruh aktivitas manusia tidak terganggu," kata Kasubdit Pembinaan dan Penegakan Hukum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto di Polda Metro Jaya, Senin (12/12).

Berikut rekayasa lalu lintas yang disiapkan polisi.

1. Arus lalu lintas dari arah Jalan Hasyim Ashari Kota diputarbalik di Jembatan Alaydrus - Jln Hayam Wuruk - Harmoni - Juanda - Pasar Baru - Jalan Gunung Sahari atau melalui Jalan Kyai Tapa - Hasyim Ashari - Roxi - Grogol dan seterusnya.

2. Arus dari arah Majapahit atau Suryopranoto dan Veteran Raya ke Gajah Mada dialihkan ke Jalan Juanda - Pasar baru - Gunung Sahari dan seterusnya.

3. Akses Jalan-jalan kecil atau gang yang mengarah ke pengadilan dialihkan.

4. Apabila terjadi kepadatan di sekitar lokasi sidang pengaturan akan dimanualkan koordinasi dengan Dishub.

Polisi juga menyiapkan setidaknya empat kantong parkir yang siap menampung kendaraan pengunjung sidang. Berikut empat kantong parkir yang disiapkan:

a. Halaman eks gedung kejaksaan

b. Depan toko buah.

c. Sekitar Menara Tower.

d. Satu lajur sepanjang Jl Gajah Mada (situasional)

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya menyiagakan 86 personel untuk melakukan pengaturan dan penjagaan di sekitar lokasi sidang. Penempatan personel di antaranya dilakukan di TL Olimo, putaran Pos Kota, Gedung Pembangunan, TL Roxu, depan pengadilan, TL Harmoni, TL Patung Kuda, TL Ketapang, TL Asemka, TL Petojo dan di beberapa persimpangan lainnya yang mengarah ke lokasi sidang.

"RTMC sebagai pusat komando, kendali, komunikasi dan pusat informasi akan berperan aktif untuk memonitor, memantau dan mengendalikan serta memberikan informasi kepada masyarakat tentang perkembangan situasi kegiatan tersebut," kata Budi.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ada Demo RUU Pilkada, Catat Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Gedung DPR dan Istana Negara
Ada Demo RUU Pilkada, Catat Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Gedung DPR dan Istana Negara

Rekayasa lalu lintas dalam rangka mengantisipasi kepadatan kendaraan selama aksi unjuk rasa menolak revisi UU Pilkada.

Baca Selengkapnya
Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud, Ini Rekayasa Lalin dan Kantong Parkir Sekitar Simpang Lima Semarang
Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud, Ini Rekayasa Lalin dan Kantong Parkir Sekitar Simpang Lima Semarang

Ganjar Pranowo-Mahfud MD akan melakukan kampanye akbar terbuka di Kota Semarang, Sabtu (10/2).

Baca Selengkapnya
Ada Kampanye Akbar Anies-Cak Imin di JIS dan Prabowo-Gibran di GBK, Ini Pengalihan Rute Lalin & Kantong Parkir
Ada Kampanye Akbar Anies-Cak Imin di JIS dan Prabowo-Gibran di GBK, Ini Pengalihan Rute Lalin & Kantong Parkir

Polisi menyiapkan pengalihan rute serta kantong parkir untuk massa pendukung

Baca Selengkapnya
Ada Demo di DPR, Polisi Bakal Alihkan Lalu Lintas
Ada Demo di DPR, Polisi Bakal Alihkan Lalu Lintas

Pengalihan arus mungkin diberlakukan apabila massa semakin membludak.

Baca Selengkapnya
Awas Macet! Catat Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar JCC Saat Debat Cawapres
Awas Macet! Catat Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar JCC Saat Debat Cawapres

Skenario pengalihan arus lalu lintas disiapkan guna mengantisipasi kepadatan pada saat debat perdana cawapres berlangsung.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Beton Berduri Melapisi Penjagaan Gedung Mahkamah Konstitusi Jelang Sidang Perdana Perselisihan Hasil Pemilu 2024
FOTO: Penampakan Beton Berduri Melapisi Penjagaan Gedung Mahkamah Konstitusi Jelang Sidang Perdana Perselisihan Hasil Pemilu 2024

Mahkamah Konstitusi dijadwalkan menggelar sidang perdana PHPU pada Rabu (27/3/2024).

Baca Selengkapnya
Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Kampanye Akbar di JIS dan GBK
Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Kampanye Akbar di JIS dan GBK

Kampanye akbar akan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, dan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat pada 10 Februari 2024.

Baca Selengkapnya
Ada Putusan Sengketa Pilpres 2024 di MK, Pengendara Diminta Cari Jalur Alternatif Hindari Kemacetan
Ada Putusan Sengketa Pilpres 2024 di MK, Pengendara Diminta Cari Jalur Alternatif Hindari Kemacetan

Pengendara diminta cari jalan alternatif lain guna menghindari potensi kemacetan saat putusan sengketa Pilpres 2024 di MK.

Baca Selengkapnya
Simak Pengalihan Arus Sekitar Gedung MK, Jelang Pembacaan Putusan Batas Usia Capres-Cawapres
Simak Pengalihan Arus Sekitar Gedung MK, Jelang Pembacaan Putusan Batas Usia Capres-Cawapres

pihak kepolisian mengimbau agar pengendara bisa mencari jalur alternatif lain, guna menghindari penutupan jalan.

Baca Selengkapnya
2.120 Personel Gabungan Kawal Debat Perdana Capres di KPU
2.120 Personel Gabungan Kawal Debat Perdana Capres di KPU

Sebanyak 2.120 personel gabungan akan mengamankan pelaksanaan debat perdana capres di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (12/12) .

Baca Selengkapnya
Ini Skema Pengalihan Arus Lalu Lintas saar Harlah ke-78 NU di GBK Besok
Ini Skema Pengalihan Arus Lalu Lintas saar Harlah ke-78 NU di GBK Besok

Adapun, kendaraan bus yang datang dari jalur timur yakni Jawa barat, Jawa Timur dan Jawa Tengah akan diarahkan ke pintu 6 dan 7 GBK.

Baca Selengkapnya
400 Personel Polisi Disiagakan saat Sidang Sengketa Pilpres 2024 di Gedung MK
400 Personel Polisi Disiagakan saat Sidang Sengketa Pilpres 2024 di Gedung MK

Sebanyak 400 personel akan disiagakan saat sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya