Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Blusukan ke Menteng Dalam, Djarot janjikan rusun untuk warga

Blusukan ke Menteng Dalam, Djarot janjikan rusun untuk warga Djarot blusukan ke Menteng Dalam. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua, Djarot Saiful Hidayat blusukan menemui warga di Kelurahan Menteng Dalam, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (20/12). Pantauan merdeka.com, Djarot yang mengenakan seragam khasnya baju kotak-kotak tiba di lokasi sekitar pukul 13.37 WIB. Djarot mendengarkan keluhan warga.

Beberapa hal yang disampaikan warga yakni terkait pembongkaran sekolah dan kesulitan mengurus sertifikat tanah. Djarot langsung menanggapi keluhan tersebut.

"Kemarin memang ada penundaan pembangunan sekolah karena lelangnya gagal. Maka itu sekarang masuknya lelangnya di awal. Kita sadar itu uang rakyat maka bangunannya harus baik," kata Djarot.

"Untuk pengurusan sertifikat saya minta ke Pak Budi (tokoh masyarakat) sampaikan ke Badan Pertanahan Nasional (BPN) mengurus cepat sertifikat itu. Tolong nama-nama (pengadu) didata," sambung dia.

Tak hanya itu, warga juga meminta Djarot menyediakan rusun untuk warga yang tidak memiliki rumah dan selama ini tinggal di kontrakan. "Kalau warga yang enggak punya rumah dan ngontrak apakah bisa disediakan rusun ya pak?" kata Yanti di lokasi.

Djarot memberi penjelasan soal kebijakan pembangunan rusun. "Tahun ini kita bangun 11 ribu unit rusun. Ukurannya 36 meter persegi per kamar. Ini diperuntukkan bagi saudara yang tinggal di kolong jembatan dan tol. Yang tinggal di bantaran sungai, yang ganggu normalisasi kali. Kemudian setelah mereka itu baru disediakan rusun bagi warga yang perlu (warga yang tinggal di kontrakan) baru didaftar pindah ke sono (rusun)," jawab Djarot.

Usai menjawab keluhan warga, Djarot bergerak menuju pembangunan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Menteng Dalam. Dia dikawal sejumlah tim suksesnya.

(mdk/noe)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Warga Kolong Jembatan Tomang Bakal Dipindah ke Rusunawa KS Tubun
Warga Kolong Jembatan Tomang Bakal Dipindah ke Rusunawa KS Tubun

Warga juga akan diajak untuk melihat langsung fasilitas dan kondisi rusunawa yang kelak bakal mereka tempati.

Baca Selengkapnya
Warga Kolong Tol Angke Bakal Direlokasi, Pemprov DKI Siapkan 52 Unit Rusunawa
Warga Kolong Tol Angke Bakal Direlokasi, Pemprov DKI Siapkan 52 Unit Rusunawa

Wakil Wali Kota Jakarta Barat Hendra Hidayat mengatakan, pihaknya akan memanusiawikan warga yang tinggal di bawah kolong Tol Angke, Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya
1.054 Kepala Keluarga Penghuni Kolong Tol dan Jembatan Jakarta akan Dipindah ke Rusunawa
1.054 Kepala Keluarga Penghuni Kolong Tol dan Jembatan Jakarta akan Dipindah ke Rusunawa

Ini bertujuan meningkatkan kualitas hidup warga Jakarta sekaligus untuk menata kawasan perkotaan.

Baca Selengkapnya
Warga Kolong Jembatan di Tiga Daerah Ini Bakal Direlokasi ke Rusun pada 30 November 2024
Warga Kolong Jembatan di Tiga Daerah Ini Bakal Direlokasi ke Rusun pada 30 November 2024

Mereka yang nantinya dipindahkan juga akan diberi fasilitas dan pelatihan kerja agar bisa hidup mandiri.

Baca Selengkapnya
Kolong Tol dan Jembatan di Jakarta Bakal Disulap Jadi Ruang Terbuka Hijau
Kolong Tol dan Jembatan di Jakarta Bakal Disulap Jadi Ruang Terbuka Hijau

Pemprov Jakarta secara bertahap telah memindahkan warga yang tinggal di kolong tol dan jembatan ke sejumlah rusunawa.

Baca Selengkapnya
Warga Kolong Tol Digratiskan Sewa Rusun Selama Enam Bulan
Warga Kolong Tol Digratiskan Sewa Rusun Selama Enam Bulan

Warga kolong jembatan yang berada di daerah Jakarta Barat dan Jakarta Utara sebagian telah pindah ke rusun di Jalan Tongkol, Pademangan.

Baca Selengkapnya
Warga Kampung Bayam Minta Direlokasi ke Rusun Tanah Pasir
Warga Kampung Bayam Minta Direlokasi ke Rusun Tanah Pasir

Heru Budi mengatakan, permintaan warga Kampung Bayam sudah ditangani pihak kecamatan.

Baca Selengkapnya
Warga Kolong Jembatan Pakin Penjaringan akan Direlokasi ke Rusun
Warga Kolong Jembatan Pakin Penjaringan akan Direlokasi ke Rusun

Rencana relokasi warga di kolong Jembatan Pakin sudah dibahas bersama Menteri Perumahan, Menteri Sosial, dan Menteri Dalam Negeri.

Baca Selengkapnya
'Penghuni' Kolong Tol Jembatan Tiga Pluit Mulai Direlokasi ke Rusunawa, Total 34 KK
'Penghuni' Kolong Tol Jembatan Tiga Pluit Mulai Direlokasi ke Rusunawa, Total 34 KK

Wawan mengatakan, selama ini warga tersebut tinggal di kolong tol yang dari sudut kesehatan, kebersihan dan keamanan sangat kurang layak.

Baca Selengkapnya
Cerita Warga Puluhan Tahun Tinggal di Kolong Tol Jembatan Tiga Pluit hingga Punya Anak dan Cucu
Cerita Warga Puluhan Tahun Tinggal di Kolong Tol Jembatan Tiga Pluit hingga Punya Anak dan Cucu

Pemerintah merelokasi ratusan kepala keluarga berdomisili di kolong tol jembatan tiga ke rusun.

Baca Selengkapnya
Pemprov Jakarta Siapkan 1.783 Unit Rusun untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
Pemprov Jakarta Siapkan 1.783 Unit Rusun untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran

Pemindahan warga menunggu arahan Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi.

Baca Selengkapnya
Kata Anies Soal Rencana Heru Budi Bangun Rusun Baru untuk Warga Kampung Bayam
Kata Anies Soal Rencana Heru Budi Bangun Rusun Baru untuk Warga Kampung Bayam

Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berencana membangun rumah susun baru (rusun) bagi warga eks gusuran Jakarta Internasional Stadium (JIS)

Baca Selengkapnya