Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dengan APBD DKI Rp 243 M, Sky Hospital RSUD Tarakan mulai dibangun

Dengan APBD DKI Rp 243 M, Sky Hospital RSUD Tarakan mulai dibangun Pembangunan Sky Hospital RSUD Tarakan. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono meresmikan pembangunan Sky Hospital Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tarakan, Cideng, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (18/1). Penambahan bangunan rumah sakit yang terdiri dari 18 lantai dan menggunakan dana APBD senilai Rp 243 miliar ini ditargetkan selesai pada Desember 2017.

"Karena kita menyadari ini untuk kepentingan publik yang sangat mendesak dan kita hanya punya waktu 12 bulan. Inilah proyek pertama (yang menggunakan) APBD 2017, yang diresmikan pertama kali," ujar Soni, sapaan Sumarsono di lokasi.

Sumarsono berharap dengan adanya pembangunan ini, pihak RSUD Tarakan bisa lebih memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat Indonesia khususnya warga Ibu Kota.

Orang lain juga bertanya?

"Saya yakin, ke depan Rumah Sakit Tarakan ini pasti bisa lebih baik. Saya berharap tidak hanya fasilitas, tapi semangat melayani bisa lebih baik lagi," harapnya.

Sementara itu, Direktur Utama (dirut) RSUD Tarakan, Togi Asman Sinaga mengatakan setelah mengalami pengembangan, nantinya RSUD Tarakan akan menjadi pusat rujukan provinsi. Rumah sakit dengan fasilitas 34 pelayanan spesialis dan 15 pelayanan sub spesialis.

"Rumah sakit ini kita kembangkan di mana Rumah Sakit Tarakan nantinya akan menjadi pusat rujukan di tingkat provinsi. Sekarang itu kita sudah punya 34 spesialis dengan 15 subspesialis. (Pelayanannya) mulai dari rawat inap, poli rawat jalan, farmasi," jelas Togi.

Saat ditanya soal pembangunan bangunan di atas aliran air, Togi berkilah sudah mendapatkan izin dari pemerintah provinsi DKI Jakarta.

"Bangunan ini sudah dirancang bangunannya sesuai standar Permenkes untuk rumah sakit jadi kita ikut aturan Permenkes 2016. Kalau soal aturan, sudah dari awal kita lengkapi perizinannya. Itu sudah prinsipnya sudah disetujui dan izinnya sudah ada. Jadi kita melangkah ini sudah dengan syarat yang sudah lengkap," pungkas Togi.

(mdk/msh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Harap Rumah Sakit Islam Surabaya A. Yani Cetak Tenaga Kesehatan Terampil dan Profesional
Jokowi Harap Rumah Sakit Islam Surabaya A. Yani Cetak Tenaga Kesehatan Terampil dan Profesional

Pesan itu disampaikan Jokowi saat meresmikan Tower Rumah Sakit (RS) Islam Surabaya A. Yani, Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (22/10).

Baca Selengkapnya
Potret Megah RS Jenderal Soedirman Dibangun 28 Lantai Lambangkan Perjuangan & Nasionalisme
Potret Megah RS Jenderal Soedirman Dibangun 28 Lantai Lambangkan Perjuangan & Nasionalisme

Rumah Sakit Jenderal Soedirman yang dibangun pemerintah yang akan jadi fasilitas kesehatan terkemuka di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Intip Sederet Keunikan Rumah Sakit Internasional Pertama di Depok, Punya Konsep Ramah Lingkungan
Intip Sederet Keunikan Rumah Sakit Internasional Pertama di Depok, Punya Konsep Ramah Lingkungan

Rumah sakit ini nantinya akan membantu pemenuhan faskes di Depok dan Jawa Barat dengan sejumlah inovasi.

Baca Selengkapnya
Jadi Calon Bupati Terkaya di Indonesia, Aep Syaepuloh Janji Bangun RSUD Keempat di Karawang
Jadi Calon Bupati Terkaya di Indonesia, Aep Syaepuloh Janji Bangun RSUD Keempat di Karawang

Calon bupati Karawang, yang merupakan petahana Aep Syaepuloh akan menambah rumah sakit umum daerah di kecamatan memudahkan masyarakat mendapatkan fasilitas.

Baca Selengkapnya
RS Pertama di IKN Mulai Dibangun, Jokowi: Bisa Tarik Pasien dari Luar Negeri
RS Pertama di IKN Mulai Dibangun, Jokowi: Bisa Tarik Pasien dari Luar Negeri

Jokowi mengaku senang, investasi senilai Rp2 triliun akan menjadi kamar-kamar rumah sakit sebanyak 400 pintu.

Baca Selengkapnya
Tower Satu RSU Haji Medan Rampung Dibangun, Warga Sumut Tak Perlu Berobat ke Luar Negeri
Tower Satu RSU Haji Medan Rampung Dibangun, Warga Sumut Tak Perlu Berobat ke Luar Negeri

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, mengatakan warga Sumatera Utara tak perlu lagi berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya
Hutama Karya Kebut Pembangunan RSUP Dr. Sardjito Senilai Rp267 Miliar, Ditarget Rampung Noveber 2024
Hutama Karya Kebut Pembangunan RSUP Dr. Sardjito Senilai Rp267 Miliar, Ditarget Rampung Noveber 2024

Pembangunan rumah sakit ini juga dimanfaatkan sebagai fasilitas tanggap darurat, tanggap bencana alam dan tanggap pandemi.

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan RSHS Bandung: Tak Perlu Keluar Negeri untuk Program Bayi Tabung, Cukup di Hasan Sadikin
Jokowi Resmikan RSHS Bandung: Tak Perlu Keluar Negeri untuk Program Bayi Tabung, Cukup di Hasan Sadikin

Jokowi meminta masyarakat tak perlu repot membawa anak berobat atau program bayi tabung ke luar negeri.

Baca Selengkapnya
Rumah Sakit Baru di Selatan Banyuwangi Segera Terwujud
Rumah Sakit Baru di Selatan Banyuwangi Segera Terwujud

Pembangunan berdasarkan MoU antara Pemkab Banyuwangi dengan PT Bumi Suksesindo untuk pembangunan rumah sakit, Rabu (18/9).

Baca Selengkapnya
Momen Miliarder Dato Sri Tahir Suapi Ibu Sambil Izin Bangun Rumah Sakit di IKN
Momen Miliarder Dato Sri Tahir Suapi Ibu Sambil Izin Bangun Rumah Sakit di IKN

Dato Sri tahir merupakan Founder Mayapada Group yang akan membangun RS di IKN.

Baca Selengkapnya
Puji RS I.G.N.G. Ngoerah Bali Mirip Hotel Bintang 5, Jokowi: Ini akan Kurangi Kematian Ibu & Anak
Puji RS I.G.N.G. Ngoerah Bali Mirip Hotel Bintang 5, Jokowi: Ini akan Kurangi Kematian Ibu & Anak

Jokowi menyebut pembangunan gedung baru ibu dan anak ini menghabiskan anggaran Rp233 M. Sementara untuk pengadaan alat kesehatan yang modern mencapai Rp241 M.

Baca Selengkapnya
Terinspirasi RSUD Tarakan, Ridwan Kamil Berencana Bangun Hunian di Atas Kali
Terinspirasi RSUD Tarakan, Ridwan Kamil Berencana Bangun Hunian di Atas Kali

Menurutnya, pemanfaatan lahan dari RSUD Tarakan yang dibangun di atas sungai bisa menjadi salah satu konsep bagaimana memenuhi kepentingan publik.

Baca Selengkapnya