Dirut Metro Mini nyatakan siap dilebur dengan Transjakarta
Merdeka.com - Pelbagai kecelakaan yang menimpa bus Metro Mini sudah berkali-kali bikin geram Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama. Tertabraknya ibu dan anak yang sedang menunggu angkutan umum membuat Metro Mini kembali menjadi sorotan publik.
Kasus-kasus tersebut membuat Basuki menggunakan kekuasaannya untuk meleburkan Metro Mini dengan TransJakarta. Namun, upaya ini tak jua terealisasi.
Direktur Utama PT Metro Mini, Nofrialdi bersedia menggabungkan perusahaannya dengan manajemen Transjakarta. Hanya saja, dia tak pernah mengetahui prosedur yang dilakukan Pemprov DKI.
-
Siapa yang mengelola wahana kereta api mini? Wahana wisata itu dikelola oleh Kelompok Sadar Wisata Desa Tirtomarto dengan memanfaatkan lahan tidak produktif dan lahan pertanian sawah.
-
Mengapa trem di Jakarta akhirnya dihentikan? Pada 1960, Soekarno mulai melirik bus kota sebagai moda transportasi yang lebih efisien. Alasannya sederhana, karena bus lebih dianggap menjangkau lebih banyak penumpang. Trem juga dianggap merusak pemandangan, terutama karena berseliweran di sekitar istana negara Jakarta.
-
Bagaimana Kapolda Metro Jaya merombak jajaran? Perombakan ini tertuang dalam surat telegram bernomor Nomor ST/475/XII/KEP./2023, tanggal 4 Desember 2023.
-
Bagaimana Transjakarta dihapus dari aset? Setelah Bus Transjakarta dihapus dari aset Pemprov DKI, artinya armada tersebut sudah selesai secara administrasi.
-
Bagaimana kemacetan di Jakarta berkurang? Sehingga, Latif mengatakan kemacetan yang kerap terjadi setiap jam pulang kerja akan berkurang mulai besok.
-
Kenapa Kapolda Metro Jaya merombak jajaran? 'Benar, mutasi merupakan hal biasa dalam rangka penyegaran personel, tour of area,' kata Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Rabu (6/12).
"Kita mau bergabung dengan Transjakarta, cuma kita tidak tahu caranya, prosesnya. Kita harus minta ke LKPP itu per kilometernya berapa. Harusnya kita dikasih tahu," ucap dia kepada merdeka.com di Jakarta, Jumat (18/12).
Nofrialdi menyebut langkah pihaknya untuk bergabung dengan manajemen PT Transjakarta adalah guna melakukan peremajaan untuk armadanya. Hal ini tak lepas dari beberapa kecelakaan maut yang melibatkan Metro Mini.
"Kita bergabung transjakarta untuk meremajakan. Peremajaan itu model busway hanya ukuran sedang. Kita mau bergabung akan dibayar oleh Pemda per kilometer, kita siap itu," paparnya.
Nofriadi juga membeberkan jika dari 3.000 izin armadanya, setengahnya telah dicabut. Selain itu, jika nanti Metro Mini telah bergabung dengan Transjakarta, dia berjanji akan melakukan seleksi ketat.
"Izinnya 3.000 unit, nah katanya ada yang dicabut sebagian. Paling banyak yang jalan 1.500 Metro Mini. Saya coffee break dengan pak Kapolda. Kita pasti akan seleksi ketat," tukasnya.
(mdk/tyo)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan sudah mengomunikasikan tiga hal bersama manajemen TransJakarta dan perwakilan demonstran.
Baca SelengkapnyaRatusan angkutan umum bus kecil bekas Mikrolet, APB, dan Jaklingko Mikrotrans memadati jalan di depan Balai Kota Jakarta.
Baca SelengkapnyaMentromini sempat mengangkut peserta Pesta Olahraga Negara Negara Berkembang atau Games of the New Emerging Forces (GANEFO).
Baca SelengkapnyaAhok Berniat Mundur dari Pertamina sejak Lama, Ingin Fokus Kampanyekan Ganjar-Mahfud di Jakarta
Baca SelengkapnyaAhok mundur dari Komisaris Utama Pertamina pada masa kampanye Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaMikrotrans merupakan salah satu varian armada Transjakarta yang ditransformasi Pemprov DKI Jakarta agar terkoneksi dengan transportasi publik lainnya.
Baca SelengkapnyaPDIP Tak Arahkan Ahok untuk Mundur dari Komisaris Utama Pertamina
Baca SelengkapnyaPembubaran 7 perusahaan BUMN merupakan bagian dari program transformasi yang diusung sejak 2019 lalu.
Baca SelengkapnyaJoseph bilang Transjakarta rute 10M tersebut menggantikan Metro Mini T41 yang setop beroperasi usai pandemi Covid-19.
Baca SelengkapnyaCapres nomor urut 1 Anies Baswedan mengaku tak terganggu dengan turun gunungnya Basuki Tjahja Purnama alias Ahok untuk mengampanyekan Ganjar Pranowo-Mahfud Md.
Baca SelengkapnyaKepada sopir Mikrotrans diimbau mematuhi SOP baik pada saat berkendara hingga menurunkan penumpang.
Baca Selengkapnya