Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gedung DPRD miring, Fraksi Hanura DKI desak bentuk Pansus

Gedung DPRD miring, Fraksi Hanura DKI desak bentuk Pansus Gedung DPRD miring. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Ketua Fraksi Hanura DPRD DKI Mohamad Ongen Sangaji menyoroti gedung DPRD yang terlihat menggelembung dan menyembuk keluar. Pasalnya bangunan itu menyedot anggaran cukup besar, sekitar Rp 500 miliar yang dikucurkan secara multiyears selama tiga tahun, yaitu 2010-2013.

Ongen mengatakan, perlu ada tim yang melakukan pemeriksaan mendalam atas rusaknya gedung legislatif tersebut. Bahkan, Fraksi Hanura DPRD DKI mendesak dibentuk Panitia Khusus (Pansus) gedung dewan.

"Saya minta pimpinan DPRD DKI bentuk Pansus gedung baru. Pansus harus dibentuk dan dilakukan audit konstruksi serta anggaran," katanya di DPRD DKI Jakarta, Jumat (15/12).

Menurutnya, fraksinya akan menggalang dukungan untuk bentuk pansus gedung dewan. Ini dilakukan demi keselamatan semua penghuni gedung. Sebab, berdasar laporan dari beberapa ahli coran tiang gedung dewan kosong.

"Makanya, pansus mesti dibentuk. Ini aneh gedung, setiap tahun ada perbaikan tapi ada kerusakan juga. Pansus akan minta audit konstruksi dan anggaran. Jika, ada permainan harus dibawa ke ranah hukum," tegasnya.

"Saya yakin, pimpinan dan fraksi lain sepakat bentuk pansus," tambah Ketua DPD Partai Hanura DKI ini.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Kabiro Umum Firmansyah, memeriksa gedung DPRD yang terlihat menggelembung dan menyembuk keluar. Anies mengakui baru menerima laporan pagi ini (15/12). Setelah diperiksa, tembok dalam di ruangan pipa pendingin ruangan lantai 11 itu dalam keadaan miring.

"Di lantai 11 itu temboknya miring dan mulai retak. Jadi sudah ditemukan pak kepala biro umum barusan lapor saya lihat sekalian. Di sana agak retak dan miring 20 derajat ada risiko cukup besar jadi segera diperbaiki," ujar dia di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat (15/12).

Mereka berdua menduga penyebabnya adalah getaran dari pipa-pipa yang mengalirkan udara pendingin. Karena itu saat ini diupayakan diikat guna penguatan.

"Mungkin di situ juga kan pakai HPL (high pressure laminate) kalau kebuka itu ada udara masuk dari tengah cukup keras. Karena tekanan ke membran dari gedung itulah yang agak nahan," kata Kabiro Umum Firmansyah.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Begini Kondisi Terkini Pagar Gedung DPR yang Dirobohkan Demonstran Kemarin
Begini Kondisi Terkini Pagar Gedung DPR yang Dirobohkan Demonstran Kemarin

Beberapa pagar yang berhasil dirobohkan massa kemarin telah diperbaiki sementara dengan menggunakan pagar besi seadanya.

Baca Selengkapnya
45 Persen Rumah Jabatan DPR Masih Layak Huni, Kenapa Tidak Diberikan ke Anggota Dewan?
45 Persen Rumah Jabatan DPR Masih Layak Huni, Kenapa Tidak Diberikan ke Anggota Dewan?

Sekjen DPR mengakui 45 persen rumah dari sekitar 596 rumah yang ada di Kompleks Rumah Jabatan Anggota (RJA) DPR RI masih dalam kategori layak untuk dihuni.

Baca Selengkapnya
Situasi Terkini Demo Tolak Pengesahan RUU Pilkada di DPR, Massa Mulai Bakar-Bakar dan Rusak Pagar
Situasi Terkini Demo Tolak Pengesahan RUU Pilkada di DPR, Massa Mulai Bakar-Bakar dan Rusak Pagar

Ratusan massa terdiri dari pelbagai elemen masyarakat itu melakukan demonstrasi di depan gedung DPR sejak Kamis (22/8) pagi.

Baca Selengkapnya
PAN Dukung Wacana Pimpinan DPR dari Seluruh Fraksi Partai
PAN Dukung Wacana Pimpinan DPR dari Seluruh Fraksi Partai

Muncul wacana unsur Pimpinan DPR RI diisi dari perwakilan seluruh Fraksi di Senayan.

Baca Selengkapnya
Tolak Panja Netralitas Polri, Gerindra Sindir Pakta Integritas Pj Bupati Sorong Dukung Ganjar
Tolak Panja Netralitas Polri, Gerindra Sindir Pakta Integritas Pj Bupati Sorong Dukung Ganjar

Habiburokhman menyindir perlu adanya Panja Netralitas BIN usai beredar pakta integritas dukungan Pj Bupati Sorong ke Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Tegas! Puan Ungkap Tak Ada Instruksi Ke Fraksi PDIP DPR Soal Hak Angket Kecurangan Pemilu
VIDEO: Tegas! Puan Ungkap Tak Ada Instruksi Ke Fraksi PDIP DPR Soal Hak Angket Kecurangan Pemilu

Ketua DPR RI sekaligus DPP PDIP Puan Maharani memberikan perkembangan soal hak angket dugaan kecurangan pemilu 2024 di DPR RI.

Baca Selengkapnya
PKS Singgung Penggunaan Hak Angket saat Rapat Paripurna di DPR
PKS Singgung Penggunaan Hak Angket saat Rapat Paripurna di DPR

Aus meminta agar praduga itu harus direspons dengan cepat oleh DPR.

Baca Selengkapnya
DPD Bentuk Pansus Pemilu Dinilai Langgar UU MD3
DPD Bentuk Pansus Pemilu Dinilai Langgar UU MD3

Seluruh pimpinan dan anggota DPD yang menyetujui pembentukan pansus itu kecurangan pemilu harus diproses Badan Kehormatan DPD RI.

Baca Selengkapnya
Nusron Wahid Terpilih Jadi Ketua Pansus Angket Haji
Nusron Wahid Terpilih Jadi Ketua Pansus Angket Haji

Menetapkan anggota Komisi VI DPR RI Nusron Wahid sebagai Ketua Pansus Angket Haji 2024

Baca Selengkapnya
VIDEO: Tegas! Puan Ungkap Tak Ada Instruksi Ke Fraksi PDIP DPR Soal Hak Angket Kecurangan Pemilu
VIDEO: Tegas! Puan Ungkap Tak Ada Instruksi Ke Fraksi PDIP DPR Soal Hak Angket Kecurangan Pemilu

Ketua DPR RI sekaligus DPP PDIP Puan Maharani memberikan perkembangan soal hak angket dugaan kecurangan pemilu 2024 di DPR RI.

Baca Selengkapnya
Pansus Haji DPR Gandeng LPSK untuk Lindungi Saksi, Menag Yaqut: Siapa yang Tertekan?
Pansus Haji DPR Gandeng LPSK untuk Lindungi Saksi, Menag Yaqut: Siapa yang Tertekan?

Yaqut mencari tahu saksi mana yang merasa tertekan sehingga membutuhkan perlindungan LPSK.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Terkini Pagar Gedung DPR yang Dijebol Pendemo, Langsung Dicor Ulang
FOTO: Penampakan Terkini Pagar Gedung DPR yang Dijebol Pendemo, Langsung Dicor Ulang

Tembok dan pagar Gedung DPR itu telah menjadi sasaran kemarahan massa pendemo yang berunjuk rasa menolak revisi UU Pilkada.

Baca Selengkapnya