Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Guru dan Pelajar Serumah dengan Anggota Keluarga Positif Covid-19 Dilarang Ikut PTM

Guru dan Pelajar Serumah dengan Anggota Keluarga Positif Covid-19 Dilarang Ikut PTM SMPN 252 Jakarta Timur ditutup. ©2022 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Pelajar atau tenaga kependidikan yang satu rumah dengan anggota keluarga terkonfirmasi positif Covid-19 diminta untuk tidak ikut serta pembelajaran tatap muka (PTM) sampai menuntaskan masa isolasinya. Pengajar yang juga kontak erat dengan pasien Covid-19 diminta tak mengikuti PTM.

"Maka dia tidak boleh mengikuti PTM secara offline sampai selesai masa karantinanya," ujar Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dwi Oktavia, Rabu (26/1) malam.

Dia menjelaskan, langkah ini sekaligus menekan penularan virus yang berasal dari klaster keluarga kemudian menyebar ke lingkup pendidikan.

Orang lain juga bertanya?

"Kita sebenarnya sudah memitigasi, meminimalkan, kemungkinan adanya kasus tambahan akibat dari klaster keluarga yang meluas pada klaster sekolah," kata Dwi.

Dwi mengatakan, secara prinsip, setiap sekolah dengan temuan kasus diharuskan untuk menghentikan sementara PTM. Semasa itu pula, Dinas Kesehatan melakukan pelacakan kontak erat pasien Covid-19 dengan individu-individu di sekolah.

Namun di satu sisi, dia menjelaskan Pemprov DKI tak kunjung menghentikan sementara pelaksanaan PTM karena pertimbangan bobot risiko.

"Artinya kalau kita lihat berdasarkan penelusuran dari sekolah, penularan pada kelompok kecil, hanya risiko satu kelas, mungkin saja Puskesmas memberikan rekomendasi untuk tidak perlu sampai menutup seluruh proses pembelajaran," jelasnya.

Temuan Covid-19 di 90 Sekolah

Data terakhir yang disampaikan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria pada Selasa (25/1), jumlah sekolah di Jakarta dengan temuan kasus positif Covid-19, berjumlah 90 sekolah. Pelaksanaan PTM di sekolah dengan konfirmasi positif Covid-19 dihentikan sementara.

"Total ada 90 sekolah," kata Riza melalui keterangan tertulis, Selasa (25/1).

Data yang disampaikan Riza, sekolah dengan ekspos konfirmasi positif Covid-19 tersebar di hampir seluruh wilayah Jakarta.

Jakarta Barat untuk jenjang TK 2 kasus, SMP 3 kasus, SMK 1 kasus.

Jakarta Pusat untuk jenjang SD 3 kasus, SMA 1 kasus, SMK 1 kasus.

Jakarta Selatan untuk jenjang TK 6 kasus, SD 5 kasus, SMP 9 kasus, SMA 9 kasus, SMK 1 kasus, dan PKBM 1 kasus.

Jakarta Timur untuk jenjang TK 2 kasus, SD 16 kasus, SMP 5 kasus, SMA 16 kasus, SMK 2 kasus.

Jakarta Utara untuk jenjang TK 1 kasus, SD 1 kasus, dan SMA 1 kasus.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemenkes Buka Suara soal Wabah Cacar Air dan Gondongan di Tangsel
Kemenkes Buka Suara soal Wabah Cacar Air dan Gondongan di Tangsel

Akibat wabah tersebut, sekolah meliburkan sementara.

Baca Selengkapnya
SD di Situbondo Tutup Sepekan Gara-gara Cacar Air, Ini Fakta di Baliknya
SD di Situbondo Tutup Sepekan Gara-gara Cacar Air, Ini Fakta di Baliknya

Kasus ini bermula dari salah satu pelajar yang belum sembuh total dari cacar air masuk sekolah

Baca Selengkapnya
Heboh Puluhan Siswa SMP di Tangsel Tertular Cacar dan Gondongan, Begini Awal Mula Temuannya
Heboh Puluhan Siswa SMP di Tangsel Tertular Cacar dan Gondongan, Begini Awal Mula Temuannya

Akibat kondisi itu, pemkot menerapkan kebijakan belajar jarak jauh.

Baca Selengkapnya
Tengah Mewabah, Cacar Air dan Gondongan Tidak Boleh Dianggap Penyakit Sepele!
Tengah Mewabah, Cacar Air dan Gondongan Tidak Boleh Dianggap Penyakit Sepele!

SMPN 8 Tangerang Selatan memberlakukan lockdown selama 14 hari karena adanya kasus cacar air dan gondongan di sekolah.

Baca Selengkapnya
Buntut Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok, Disdik DKI Jakarta Larang Perpisahan dan Study Tour di Luar Sekolah
Buntut Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok, Disdik DKI Jakarta Larang Perpisahan dan Study Tour di Luar Sekolah

Disdik DKI Jakarta juga telah mengeluarkan surat edaran (SE) sejak 30 April 2024 terkait larangan tersebut.

Baca Selengkapnya
30% PNS Pemkot Depok WFH Buntut Polusi, Guru Kesulitan Jika Kalau Harus PJJ Lagi
30% PNS Pemkot Depok WFH Buntut Polusi, Guru Kesulitan Jika Kalau Harus PJJ Lagi

Kadisdik mengatakan berdasarkan Surat Edaran Kemendikbud masih diutamakan menggelar pembelajaran tatap muka.

Baca Selengkapnya
Kapan Sebaiknya Anak Tidak Masuk Sekolah ketika Sakit?
Kapan Sebaiknya Anak Tidak Masuk Sekolah ketika Sakit?

Pada saat anak sakit, orangtua perlu tahu kapan sebaiknya dia libur bersekolah.

Baca Selengkapnya
Satu Kelas SD di Cilegon Dipulangkan Akibat 33 Siswa Cacar Air
Satu Kelas SD di Cilegon Dipulangkan Akibat 33 Siswa Cacar Air

Kepala Sekolah SDN Blok I Cilegon Buang Safrudin mengatakan 33 siswa dari kelas 1 B terpaksa dipulangkan untuk mencegah penularan cacar air kepada siswa lainnya

Baca Selengkapnya
Viral Guru SMK Ajak Murid Pesta Miras, Disdikbud Jateng: Guru Diberhentikan
Viral Guru SMK Ajak Murid Pesta Miras, Disdikbud Jateng: Guru Diberhentikan

Video berdurasi 52 detik itu menampilkan guru dan sejumlah siswa baik perempuan hingga laki-laki duduk di lantai bersama beberapa botol miras.

Baca Selengkapnya
Waspadai Penularan TBC pada Anak dari Kontak Erat di Lingkungan Rumah
Waspadai Penularan TBC pada Anak dari Kontak Erat di Lingkungan Rumah

Penularan tuberkulosis (TBC) pada anak bisa dicegah dan diwaspadai oleh orangtua dengan memerhatikan kontak erat yang terjadi di lingkungan rumah.

Baca Selengkapnya
Beda dengan Sekolah, P2TP2A Tangsel Sebut Siswa Binus School BSD Tak Ada yang di-DO & Belajar Lewat Daring
Beda dengan Sekolah, P2TP2A Tangsel Sebut Siswa Binus School BSD Tak Ada yang di-DO & Belajar Lewat Daring

Dia pastikan pihak sekolah tidak melakukan DO terhadap para siswa terlibat aksi perundungan.

Baca Selengkapnya
Pesan Pakar Kesehatan: Hindari Mencium Balita Ketika Kumpul Lebaran
Pesan Pakar Kesehatan: Hindari Mencium Balita Ketika Kumpul Lebaran

Orang tua bisa melatih anak sebisa mungkin untuk belajar memakai masker.

Baca Selengkapnya