Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ini arahan Jokowi soal tabrakan maut Metromini vs KRL di Angke

Ini arahan Jokowi soal tabrakan maut Metromini vs KRL di Angke Jokowi pimpin rapat bahas alutsista. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menemui Presiden Joko Widodo untuk melaporkan kecelakaan mau di perlintasan kereta api yang terjadi Minggu (6/12) kemarin. Metromini B 7760 FFD dihajar KRL di perlintasan Angke, Jakarta Barat lantaran menerobos palang pintu.

"Untuk yang kecelakaan Metromini dengan KRL itu, arahan beliau (Jokowi) untuk saya dan kemenhub bisa koordinasi dengan pak gubernur," ujar Jonan di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (7/12).

Jonan klaim dirinya sudah koordinasi dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama (Ahok) untuk melakukan pembenahan. Baik itu pembenahan disiplin metromininya ataupun pembahasan bagaimana mengatasi secara permanen di perlintasan-perlintasan sebidang.

"Pembenahan disiplin ini begini, satu apa mau petugas gabungan atau apa memeriksa pengemudinya memiliki SIM sesuai atau tidak. Metromini itu kan kalau enggak salah SIM-nya B1 umum itu. Itu diperiksa, terus pemeriksaan kesehatan pengemudi, terus kelaikan kendaraan dan sebagainya. Kemarin katanya nerobos ya," terang Jonan.

Sedangkan terkait solusi perlintasan sebidang, Jonan menjelaskan, ada dua yang bisa dilakukan. Pertama, dibangun rel kereta api di atas perlintasan dan alternatif kedua dibuatkan underpass atau viaduk.

"Kalau saya sih lebih baik underpass. Memang ada pendapat bahwa kalau jalan rayanya dibuatkan underpass atau viaduk mungkin gak bisa menampung, ya diperlebar underpass atau viaduknya. Kalau rel keretanya ditaroh di atas bisa, memang lebih permanen solusinya, hanya ongkosnya puluhan kali lebih besar dibanding bangun underpass atau flyover," jelasnya.

Selain arahan untuk koordinasi, Presiden Jokowi juga menyarankan agar ke depannya armada metromininya dilakukan peremajaan. Selanjutnya dikelola oleh satu badan usaha agar kesejahteraan sopir lebih meningkat.

"Mungkin nanti diharapkan juga saya arahan presiden kalau bisa metromininya baru-baru dikoordinir jadi satu badan usaha atau 2 atau lebih, ya diberi subsidi lah supaya sopirnya itu dapat honor berdasarkan kilometer jalan, bukan berdasarkan penumpang. Kalau berdasarkan penumpang, ya semangatnya untuk jaga keselamatan kurang, karena ngejar setoran. gitu aja sih," tutup Jonan.

Untuk diketahui, tabrakan Metromini vs KRL di Angke kemarin meruakan salah satu yang terparah. Hingga tadi malam, jumlah penumpang Metromini yang tewas berjumlah 18 orang.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Minta Transportasi Publik di Jabodetabek Segera Terintegrasi
Jokowi Minta Transportasi Publik di Jabodetabek Segera Terintegrasi

Dibutuhkan sebuah sistem agar masyarakat terdorong menggunakan transportasi publik.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Penyebab Truk Muatan Lebih Sering Kecelakaan di Jalan
Ternyata Ini Penyebab Truk Muatan Lebih Sering Kecelakaan di Jalan

Kementerian Perhubungan jangan hanya fokus di jalan raya, namun dapat mengoptimalisasi angkutan kereta api.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Pembangunan LRT Rute Bogor dan Manggarai Segera Dikaji: Kalau Lihat Sekarang Penuh Terus
Jokowi Minta Pembangunan LRT Rute Bogor dan Manggarai Segera Dikaji: Kalau Lihat Sekarang Penuh Terus

Jokowi ingin jangkauan tranportasi massal ini semakin luas sehingga memudahkan masyarakat.

Baca Selengkapnya
Marak Kecelakaan, Polda Jatim Kumpulkan Seluruh Pemilik Bus Pariwisata
Marak Kecelakaan, Polda Jatim Kumpulkan Seluruh Pemilik Bus Pariwisata

Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto berencana mengumpulkan seluruh pemilik bus di Jawa Timur., merespons sejumlah kecelakaan bus pariwisata belakangan ini.

Baca Selengkapnya
Proyek Kereta Cepat Dianggap Sukses, Jokowi Ingin Ulang Kerja Sama Indonesia-China di Proyek IKN Nusantara
Proyek Kereta Cepat Dianggap Sukses, Jokowi Ingin Ulang Kerja Sama Indonesia-China di Proyek IKN Nusantara

Jokowi menginginkan kesuksesan proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung terulang di proyek pembangunan IKN Nusantara.

Baca Selengkapnya
KRL Anjlok di Depan WTC Mangga Dua, Tidak Ada Korban dan Sudah Dievakuasi
KRL Anjlok di Depan WTC Mangga Dua, Tidak Ada Korban dan Sudah Dievakuasi

Seluruh penumpang dan awak kereta semua selamat serta telah dievakuasi ke tempat lebih aman.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Minta Maaf Operasional LRT Jabodebek Banyak Kekurangan
Menhub Budi Minta Maaf Operasional LRT Jabodebek Banyak Kekurangan

"Kereta api ini adalah karya bangsa, pasti banyak yang kami baru belajar. Kami tidak mengelak bahwa sistem operasi belum sempurna," kata Menhub Budi.

Baca Selengkapnya
Masyarakat Keluhkan Gangguan LRT, Jokowi: Jangan Membully Produk Kita Sendiri
Masyarakat Keluhkan Gangguan LRT, Jokowi: Jangan Membully Produk Kita Sendiri

Adanya gangguan dalam pengoperasian LRT merupakan bagian dari proses dan evaluasi untuk PT INKA.

Baca Selengkapnya
Jokowi Resmikan 4 Terminal Tipe A di Jateng dan Jatim: Image Premannya Sudah Hilang
Jokowi Resmikan 4 Terminal Tipe A di Jateng dan Jatim: Image Premannya Sudah Hilang

Jokowi meresmikan empat terminal di Jateng dan Jatim.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Ada Subsidi bagi Pengguna LRT Jabodebek
Jokowi Minta Ada Subsidi bagi Pengguna LRT Jabodebek

Jokowi mengatakan besaran tarif akan dihitung terlebih dahulu oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

Baca Selengkapnya
Momen Jokowi Tegur Bobby Nasution di Depan Wali Kota se-Indonesia
Momen Jokowi Tegur Bobby Nasution di Depan Wali Kota se-Indonesia

Jokowi meminta kepala daerah menyiapkan rencana transportasi massal di kotanya.

Baca Selengkapnya
5 Fakta Baru Kecelakaan Kereta Api di Cicalengka, Korban Masinis Julian Dikenal sebagai Sosok yang Baik
5 Fakta Baru Kecelakaan Kereta Api di Cicalengka, Korban Masinis Julian Dikenal sebagai Sosok yang Baik

Kecelakaan tersebut menyebabkan empat pegawai Kereta Api Indonesia (KAI) meninggal dunia.

Baca Selengkapnya