Ini cara Ahok 'paksa' APTB gabung Transjakarta
Merdeka.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebelumnya berencana menghapus Angkutan Perkotaan Terintegrasi Busway (APTB). Kebijakan itu bakal dilakukan jika operator APTB tidak mau menerapkan tarif rupiah per kilometer.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengonfirmasi sebenarnya tidak berniat menghapus APTB melainkan meminta pihak operator untuk mau bergabung ke PT Transportasi Jakarta (PT Transjakarta).
"APTB bukan dihapus, dia dipaksa masuk ke dalam Transjakarta," kata Basuki di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (12/1).
-
Siapa yang menggagas Transjakarta? Pertama kali digagas tahun 2001 dan ditindaklanjuti saat era Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso.
-
Apa tujuan dibentuknya Transjakarta? Tujuannya: Untuk memberikan jasa angkutan umum yang lebih cepat, nyaman dan terjangkau bagi warga Jakarta.
-
Kapan Transjakarta perpanjang jam operasional? PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) bakal melakukan perpanjangan jam operasional saat kualifikasi Piala Dunia 2026 saat laga Timnas Indonesia melawan Timnas Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Selasa besok 10 September 2024.
-
Apa tujuan Transjakarta perpanjang jam operasional? Perpanjangan jam operasional armada bus Transjakarta diharapkan dapat mengantisipasi terjadinya kepadatan pelanggan setelah laga berlangsung. Sehingga, masyarakat yang menonton bisa kembali ke rumahnya masing-masing dengan cepat.
-
Apa target Menko Perekonomian untuk transportasi di Indonesia? Pemerintah telah memprioritaskan pengembangan ekosistem Kendaraan Listrik (EV) dengan target 13 juta sepeda motor listrik dan 2 juta mobil listrik pada 2030.
-
Kenapa BRT Trans Jateng dipindahkan ke Terminal Kutoarjo? Dengan pengalihan tersebut, calon penumpang mendapat tempat yang lebih representatif.
Ahok, begitu sapaan Basuki, mengaku akan menambah pengadaan bus dan akan memperpanjang rute Transjakarta sampai ke daerah-daerah penyangga DKI, seperti Depok, Tangerang dan Bekasi.
Dengan cara ini, katanya, operator APTB tidak memiliki pilihan untuk tidak bergabung. Hal itu karena harga yang ditawarkan oleh Transjakarta juga jauh lebih murah dibandingkan tarif APTB. Hal tersebut, lanjut Ahok, karena Transjakarta menggunakan sistem rupiah per kilometer.
"Pasti mau dong. Kamu Rp 8.000 saya Rp 3.500. Pasti kamu nyerah kan. Tambah bus, Transjabodetabek yang punya pusat kita tambah 600 lagi. Sekarang kan cuma 80-90 an. Kamu pilih aja mau naik punya kuta yang 3.500 dr tangerang ke Jakarta enggak bayar lagi, apa mau naik APTB atau mau naik APTB," jelasnya.
Selain itu, mantan politisi Gerindra ini menargetkan upaya untuk menarik operator APTB untuk masuk ke manajemen Transjakarta dapat selesai pada Juni 2016 mendatang.
"Kita lagi tunggu hitung rupiah per kilometer. Paling lambat Juni bisa beres semua," pungkasnya saat dikonfirmasi. (mdk/eko)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Soft launching stasiun Tanah Abang yaitu penambahan jalur, peron, dan integrasi antarmoda.
Baca SelengkapnyaAhok mengungkapkan peniadaan Pilgub merupakan wacana yang sudah lama ia ketahui.
Baca SelengkapnyaRencana ini disampaikan Airin di sela-sela silaturahmi dengan masyarakat di Kota Tangerang Selatan, Senin (6/11).
Baca SelengkapnyaKota berorientasi transit, juga dapat mendorong penggunaan transportasi publik oleh masyarakat.
Baca SelengkapnyaIwan juga menyebut bahwa kajian tersebut tengah dimatangkan agar dua transportasi berbasis rel ini siap dijadikan satu.
Baca SelengkapnyaJika PDIP bersama PKB dan PKS mendukung Anies maka akan semakin bagus dan berpeluang menang.
Baca SelengkapnyaAhok Berniat Mundur dari Pertamina sejak Lama, Ingin Fokus Kampanyekan Ganjar-Mahfud di Jakarta
Baca SelengkapnyaAhok pada prinsipnya siap untuk ditugaskan di mana saja oleh PDIP.
Baca SelengkapnyaMenurut Pramono, seluruh kepala daerah memang semestinya mampu bekerjasama untuk kepentingan rakyat.
Baca SelengkapnyaAhok bakal fokus memenangkan Ganjar-Mahfud di Jakarta.
Baca SelengkapnyaMenurut Pramono, apabila hal ini benar-benar diterapkan, maka kebermanfaatan tidak hanya dirasakan oleh warga Jakarta saja.
Baca SelengkapnyaDibutuhkan sebuah sistem agar masyarakat terdorong menggunakan transportasi publik.
Baca Selengkapnya