Ini kata warga Jakarta soal 100 hari kerja Anies-Sandi
Merdeka.com - Setelah dilantik pada tanggal 16 Oktober 2017 lalu di Istana Negara, hari ini Rabu (24/1), genap 100 hari Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga S Uno memimpin Jakarta. Berbagai janji kampanye mulai diwujudkan satu per satu, salah satunya program rumah dengan DP 0 rupiah.
Selama 100 hari berkantor di Balai Kota, Anies-Sandi setiap hari menerima warga yang datang untuk menyampaikan berbagai aduan. Seperti apa tanggapan Warga Jakarta dalam 100 hari kepemimpinan Anies-Sandi ini?
Salah seorang warga Jakarta, Ikhwan Saefullah menilai beberapa program kerja Anies-Sandi telah mulai berjalan. Kendati belum sempurna menurutnya itu wajar saja karena baru berjalan 100 hari.
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Apa program yang diluncurkan Sandiaga Uno di Pancoran? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggelar program 'Wirausaha Praktis Juragan Lele Lalap' (Julela) di Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu (26/8/23).
-
Apa yang dibahas Anies dan Sandiaga? Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Uno mengakui pernah membahas rencana mendirikan partai politik (parpol) bersama Anies Baswedan.
-
Bagaimana Sandiaga Uno melihat perhelatan Pilkada Jakarta? 'Saya optimis para calon ini nanti akan beradu gagasan dan mencoba memenangkan hati dan pikiran dari warga masyarakat Jakarta,' kata Sandiaga.
-
Siapa yang mendukung Anies di Jateng? 'PKB ini punya kekuatan yang tidak kalah besar di Jateng. jadi kami makin optimis dalam beberapa perjalanan hari ini bahwa perubahan itu kuat sekali,'
-
Apa yang ditonton Anies Baswedan? Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan sebagai orang yang sibuk riwa-riwi bersosialisasi dengan masyarakat masih menyempatkan waktu untuk menonton serial anime Jepang. Hal itu dilakukan oleh Anies di dalam mobil ketika melakukan perjalanan darat dari Aceh. Serial anime Jepang yang ditonton oleh Anies adalah berjudul Attack on Titan.
"100 hari bukan patokan seseorang berhasil atau tidak karena ada kinerja 5 tahun. Jadi kalau lihatnya hanya 100 hari mungkin ini adalah pemanasan, pemanasan yang bagus lah kira-kira. Kalau untuk hasil saya pikir tidak fair mengatakan 100 hari untuk berhasil atau tidak," jelasnya ditemui di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Rabu (24/1) pagi.
Apakah Anies-Sandi berhasil memimpin Jakarta dapat dilihat setelah lima tahun atau saat menjelang berakhirnya masa jabatan. Menurut Ikhwan program kerja Anies-Sandi dalam 100 hari ini cukup positif dan cepat.
"Sudah tertransformasi, sudah mulai berjalan. Sudah bisa kita lihat program-programnya dan janji-janjinya," ujarnya. Semua janji saat kampanye menurutnya tak akan bisa diwujudkan dalam waktu seratus hari.
Ia berharap pasangan Anies-Sandi akseleratif di dalam menjalankan berbagai program. Mengingat sekarang ini adalah era kecepatan. Jika ada tim yang lambat dalam bekerja menurutnya harus dievaluasi oleh Anies-Sandi.
Warga lainnya, Abrori Abdul Jabbar menilai melalui program-program, Anies-Sandi fokus pada pembangunan manusia. Selain itu, ingin mendahulukan berbagai program untuk mempercepat peningkatan perekonomian warga Jakarta sehingga tak muncul gejolak sosial.
"Dan saya menyambut positif model ini seperti ini," ujarnya.
Selain itu, ia juga menilai Anies-Sandi telah mulai merealisasikan janji-janjinya saat kampanye Pilkada tahun lalu. "Untuk ini kita apresiasi. Tentu hal-hal yang belum dikerjakan karena ini baru 100 hari perlu dilanjutkan lagi, diteliti betul-betul sampai ke bawah sehingga dari kebijakan Pak Anies sampai, masyarakat benar-benar bisa merasakan," jelasnya.
Abrori mengatakan Anies-Sandi telah memiliki konsep pembangunan yang jelas dan tinggal dijalankan. Agar bisa berhasil, Anies-Sandi juga harus mendengar masukan masyarakat.
"Karena begini, itu rencananya bagus, diperintahkan bagus. Di bawahnya ternyata tidak seperti yang diterapkan. Di sini perlu kontrol karena itu masyarakat di bawah harus tetap memberikan masukan secara positif dan kita harus dukung secara positif juga sehingga Jakarta ke depan lima tahun di bawah Pak Anies benar-benar bisa menjadi Ibukota yang kita harapkan," ujarnya. (mdk/rzk)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Prananda Surya Paloh soal 100 Hari Pertama Anies: Bukan Janji Belaka
Baca SelengkapnyaMenteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa menyebut, pembangunan IKN sudah mencapai 26 persen.
Baca SelengkapnyaPolitikus PPP Sandiaga Uno menilai peluang Anies Baswedan di Pilkada Jakarta besar.
Baca SelengkapnyaAnies mengaku merealisasikan puluhan janji politiknya
Baca SelengkapnyaPertemuan yang juga nonton bioskop ini dilakukan bersama dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno
Baca SelengkapnyaMenurut Sutrisno, Anies mengucapkan terima kasih karena sudah berkabar dan meminta agar teman-teman terus berjuang.
Baca SelengkapnyaSoal kemampuannya bertutur kata, Anies menyebut hal itu anugerah dari Tuhan.
Baca SelengkapnyaProgres pembangunan infrastruktur publik di DKI Jakarta telah terbangun secara menyeluruh.
Baca SelengkapnyaAnies berpesan, bagi yang khawatir terkait perubahan ketika dirinya menjadi calon presiden, bisa melihat rekam jejaknya di Jakarta.
Baca SelengkapnyaAnies mengatakan hal itu usai melaksanakan konsolidasi dengan Warga Kota di Kantor Jakarta Inisiatif, Jakarta Selatan, Jumat (21/6).
Baca SelengkapnyaSimpul Relawan AMIN menilai kepemimpinan Anies telah teruji selama menjabat sebagai Gubernur Jakarta periode 2017-2022.
Baca SelengkapnyaAnies menilai, ada sesuatu yang hilang dari Jakarta.
Baca Selengkapnya