Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

John Kei dan baret hijau bintang lima

John Kei dan baret hijau bintang lima John Kei di PN Pusat. ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - John Refra alias John Kei hari ini menjalani sidang perdana dalam kasus pembunuhan bos PT Sanex Steel Indonesia, Tan Harry Tantono di Jakarta Pusat. Tampil perlente dengan celana putih dan kemeja putih bergaris-garis, John mengenakan baret hijau.

John tiba di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jl Gadjah Mada, Jakarta, Selasa (28/8) dengan pengawalan ketat anggota Brimob bersenjata. Selama menunggu persidangan sejak berkas kasusnya dinyatakan lengkap, Kejati DKI menitipkan John di Rutan Salemba.

Penampilan John Kei dalam persidangan cukup santai. Rambutnya yang gondrong dikuncir rapi. Meski tampangnya terkesan keras, John Kei beberapa kali melempar senyum. Beberapa kali dia mengacungkan jempol ke arah anak buahnya yang berjumlah puluhan.

Yang unik, selama persidangan, John tidak melepas baret hijaunya. Baret itu pernah dipakainya saat penyidik polisi melimpahkan kasusnya ke kejaksaan. Ada lambang bintang berwarna kuning. Sekilas mirip baret milik petinggi tentara, namun jumlahnya lebih banyak. Jika para jenderal maksimal hanya memiliki empat bintang, John memasang lima bintang sekaligus di baretnya dan ada inisial 'JK' yang menegaskan nama sang empu, John Kei.

Soal baret ini, mungkin ada kaitannya dengan status John sebagai pimpinan dari sebuah himpunan para pemuda Ambon asal Pulau Kei di Maluku Tenggara. Mereka berhimpun pasca-kerusuhan di Tual, Pulau Kei pada Mei 2000 lalu. Nama resmi himpunan pemuda itu Angkatan Muda Kei (Amkei) dengan Jhon Kei sebagai ketuanya. John Kei bahkan pernah mengklaim anggota Amkei mencapai belasan ribu orang.

Satu lagi, John Kei ternyata punya cita-cita yang tidak kesampaian. Yakni bergabung dengan institusi militer terutama menjadi intel. Salah satu putra dari lima anaknya dinamai Mossad, nama kantor intelijen Israel. Satu anak lainnya dipanggil Rambo, simbol ketangguhan. Dia ingin anak-anaknya menjadi anggota korps baju cokelat. Dia ingin intelijen Indonesia melalui jalur kepolisian lebih maju lagi.

Ketika ditanya soal makna baret hijau berbintang lima itu, salah satu pengacara John Kei, Taufik Chandra mengatakan tidak terlalu tahu detail. "Gayanya memang begitu, tanya dia sajalah...," kelitnya.

John Kei sendiri tidak bisa dimintai komentarnya karena usai sidang, John kembali dikawal ketat petugas bersenjata dan langsung dibawa ke Rutan Salemba.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Lewati Jembatan Mengerikan, Begini Penampakan Markas KKB Kini Dikuasai TNI, Banyak Barang Berbahaya
Lewati Jembatan Mengerikan, Begini Penampakan Markas KKB Kini Dikuasai TNI, Banyak Barang Berbahaya

Prajurit TNI berhasil kuasai markas KKB hingga temukan barang berbahaya. Simak informasi berikut.

Baca Selengkapnya
Mengenal Sosok Mbah Wo, Bintang 1 TNI AU yang Kini Jualan Bakmi Jawa
Mengenal Sosok Mbah Wo, Bintang 1 TNI AU yang Kini Jualan Bakmi Jawa

Usai purna tugasnya di tubuh militer tanah air, Mbah Wo memilih tak berdiam diri.

Baca Selengkapnya
Cek Persiapan HUT ke-79 RI, Jokowi Besok Bertolak ke IKN
Cek Persiapan HUT ke-79 RI, Jokowi Besok Bertolak ke IKN

Jokowi bakal mengecek persiapan IKN jelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 RI

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Cara Simpan Kelapa Parut Tanpa Dimasukkan Kulkas, Bikin Awet sampai 1 Bulan
Cara Simpan Kelapa Parut Tanpa Dimasukkan Kulkas, Bikin Awet sampai 1 Bulan

Cara ini tidak hanya lebih praktis, tetapi juga dapat membuat kelapa parut tetap segar selama satu bulan penuh. Ayo teliti penjelasannya.

Baca Selengkapnya
Akibat Ketemuan dengan Sang Pujaan Hati, Prajurit TNI AD Ini Mengaku Baru Dua Kali ke Jakarta
Akibat Ketemuan dengan Sang Pujaan Hati, Prajurit TNI AD Ini Mengaku Baru Dua Kali ke Jakarta

Seorang Prajurit TNI AD asal Biak Provinsi Papua mengaku baru dua kali menginjakkan Kakinya ke Ibu Kota Jakarta.

Baca Selengkapnya
Jokowi Tunjuk 3 Menteri Hadapi Gugatan Pengusaha Soal Kenaikan Pajak 75 Persen di MK
Jokowi Tunjuk 3 Menteri Hadapi Gugatan Pengusaha Soal Kenaikan Pajak 75 Persen di MK

Presiden Jokowi menunjuk 3 menteri hadapi gugatan para pengusaha hiburan terkait kenaikan pajak hiburan di MK.

Baca Selengkapnya
Jangan Sampai Berkepanjangan, Kenali 5 Macam Sakit Kepala dan Penyebabnya
Jangan Sampai Berkepanjangan, Kenali 5 Macam Sakit Kepala dan Penyebabnya

Kenali penyebab sakit kepala yang dialami agar bisa melakukan penanganan yang tepat.

Baca Selengkapnya
Polisi Belum Kembalikan Berkas Perkara Firli, Begini Respons Kejati
Polisi Belum Kembalikan Berkas Perkara Firli, Begini Respons Kejati

Kejati DKI Jakarta memastikan tidak ada konsekuensi apapun, jika polisi belum selesai melengkapi petunjuk JPU meski melewati tenggat waktu.

Baca Selengkapnya
Pengertian Baju Kurung Basiba dan Makna di Balik Keindahannya
Pengertian Baju Kurung Basiba dan Makna di Balik Keindahannya

Berikut adalah penjelasan tentang pengertian baju kurung Basiba dan makna di balik keindahannya. Yuk simak untuk mengenal lebih jauh!

Baca Selengkapnya