Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kakek dan buyut penguasa orba, cucu dan cicit pakai narkoba

Kakek dan buyut penguasa orba, cucu dan cicit pakai narkoba Ilustrasi borgol. ©2013 Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Penggunaan narkoba akrab dengan kalangan orang kaya. Sebab, harga barang haram itu, apalagi yang berkualitas bagus, tidaklah mungkin dijangkau dengan orang yang berkocek pas-pasan. Itu makanya para pengguna narkoba banyak berasal dari kalangan artis, pejabat dan pengusaha.

Kemarin, polisi mengumumkan telah menangkap Reza Alexander Prawiro, cucu eks Menteri Ekuin era Orde Baru, Radius Prawiro, di apartemen Bellagio, Mega Kuningan, Jakarta Selatan.

Selain mantan pacar artis Luna Maya itu, dua orang rekannya yang lain ikut diamankan dalam penggerebekan Minggu (2/8) malam itu.

Orang lain juga bertanya?

"Ini narkobanya termasuk bagus, asal dari Cina, akan kita kembangkan," ujar Direktur Direktorat Narkoba Polri, Brigjen Pol Anjan Pramuka Putra, di kantornya Jalan MT Haryono, Cawang, Jakarta Timur, Senin (3/8).

Tidak hanya barang bukti narkoba kelas atas yang disita kepolisian, melainkan juga tiga pucuk senjata api dan amunisi. Penemuan senjata ini seakan menegaskan bahwa pelaku merupakan orang yang masih punya kuasa, meski kiprah sang kakek di era Soeharto dulu sudah lama berlalu.

Jika melihat ke belakangan, kasus narkoba di keluarga Orde Baru juga pernah menjerat sanak saudara Soeharto sendiri. Putri Aryanti Haryowibowo, cicit penguasa Orba itu ditangkap beserta barang bukti sebanyak 0,8 gram sabu di salah satu kamar Hotel Maharani, Jakarta Selatan, Jumat dini hari, 18 Maret 2011.

"Sedangkan 30 gramnya itu merupakan pengembangan dari tersangka lainnya," ujar Direktur Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Pol Anjan Pramuka Putra, Minggu, kala itu.

Selain menangkap cicit mantan presiden Soeharto itu, polisi juga menahan seorang tersangka yang diduga perwira polisi berinisial SE. Perwira yang bertugas di Mabes Polri ini ada bersama Putri di Hotel Maharani saat digerebek petugas.

Kasus ini sempat masuk persidangan, meski akhirnya Pengadilan Negeri Jakarta Selatan hanya memvonis Putri dengan hukuman satu tahun rehabilitasi. Dia tidak sempat merasakan dinginnya jeruji besi.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Keluarga Jadi Benteng Utama Untuk Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba
Keluarga Jadi Benteng Utama Untuk Pencegahan Penyalahgunaan Narkoba

Heni Tania mengatakan, keluarga menjadi benteng utama pencegahan penyalahgunaan narkoba.

Baca Selengkapnya
Nepo Baby, Jejak Julukan yang Menggambarkan Kekuatan Keluarga dalam Industri Hiburan
Nepo Baby, Jejak Julukan yang Menggambarkan Kekuatan Keluarga dalam Industri Hiburan

Nepo Baby menggambarkan fenomena anak-anak aktris senior Hollywood yang mampu meniti karier di industri perfilman tanpa melalui proses seleksi yang ketat.

Baca Selengkapnya
Ditangkap karena Kasus Narkoba, Andrew Andika Minta Maaf ke Keluarga
Ditangkap karena Kasus Narkoba, Andrew Andika Minta Maaf ke Keluarga

Permintaan maaf Andrew Andika ditujukan secara khusus kepada keluarga besar.

Baca Selengkapnya
Kabar Artis Lawas Idola di Masanya, Kini Bertani Hingga jadi Istri Pejabat
Kabar Artis Lawas Idola di Masanya, Kini Bertani Hingga jadi Istri Pejabat

Pada masanya mereka menjadi idola lantaran sukses berperan di layar lebar maupun di layar kaca.

Baca Selengkapnya
Deretan Foto Cucu & Cicit Soekarno Terjun Jadi Artis, Wajah Cantik dan Ganteng Good Looking Semua
Deretan Foto Cucu & Cicit Soekarno Terjun Jadi Artis, Wajah Cantik dan Ganteng Good Looking Semua

Jeje Soekarno, sosok yang tak hanya dikenal sebagai selebritis, tetapi juga sebagai keturunan dari Sang Proklamator, Soekarno.

Baca Selengkapnya
45 Kata-Kata Poster Anti Narkoba, Menarik dan Penuh Nasihat Bijak
45 Kata-Kata Poster Anti Narkoba, Menarik dan Penuh Nasihat Bijak

Kata-kata poster anti narkoba memainkan peran krusial dalam kampanye pencegahan penyalahgunaan narkoba.

Baca Selengkapnya
Polres Jakarta Barat Tangkap 8 Orang Sindikat Judol, 6 di Antaranya Positif Konsumsi Sabu
Polres Jakarta Barat Tangkap 8 Orang Sindikat Judol, 6 di Antaranya Positif Konsumsi Sabu

Delapan orang ditangkap saat penggerebekan di salah satu perumahan di wilayah Cengkareng.

Baca Selengkapnya
Transaksi Narkoba di Kampung Ambon, Bahari & Boncos Terus Ada Meski Sering Dirazia, Ini Penjelasan Polisi
Transaksi Narkoba di Kampung Ambon, Bahari & Boncos Terus Ada Meski Sering Dirazia, Ini Penjelasan Polisi

Kampung Boncos beralamat di Jalan Ori RT 007 RW 03, Kota Bambu Selatan, Jakbar. Kampung Bahari di Tanjung Priok, Kampung Ambon di Jakbar.

Baca Selengkapnya
Mirisnya Peredaran Ganja di Grobogan, Berawal dari Rasa Ingin Tahu kini Jadi Pencandu
Mirisnya Peredaran Ganja di Grobogan, Berawal dari Rasa Ingin Tahu kini Jadi Pencandu

Peredaran narkoba begitu marak terjadi di Grobogan. Berbagai kalangan bisa menikmati barang terlarang itu.

Baca Selengkapnya
Sepak Terjang Pablo Escobar, Gembong Narkoba Asal Kolombia Disebut Mirip Fredy Pratama
Sepak Terjang Pablo Escobar, Gembong Narkoba Asal Kolombia Disebut Mirip Fredy Pratama

Gembong narkoba Fredy Pratama disebut-sebut sebagai Pablo Escobar ala Indonesia.

Baca Selengkapnya
Pemuda 24 Tahun Diduga Jadi Penyokong Dana Sindikat Tembakau Sintetis di Bogor
Pemuda 24 Tahun Diduga Jadi Penyokong Dana Sindikat Tembakau Sintetis di Bogor

Polisi juga berhasil meringkus dua orang lain yakni GBH (20) di SPBU Bintaro, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Banten.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Mahfud Md Sebut Kelompok Oligarki Peng Peng, Lakukan Korupsi Paling Banyak
VIDEO: Mahfud Md Sebut Kelompok Oligarki Peng Peng, Lakukan Korupsi Paling Banyak

Menurut Mahfud, kelompok tersebut paling banyak korupsi di Indonesia.

Baca Selengkapnya