Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kembali Fungsikan Halte Bundaran HI, Anies Jajal Integrasi Stasiun MRT

Kembali Fungsikan Halte Bundaran HI, Anies Jajal Integrasi Stasiun MRT Anies Baswedan. ©2019 Merdeka.com/Liputan6.com

Merdeka.com - Pemprov DKI Jakarta kembali membuka halte Transjakarta Bundaran Hotel Indonesia (HI), Menteng, Jakarta Pusat.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan halte berlokasi di Jalan MH Thamrin itu pertama yang diintegrasikan dengan stasiun kereta Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta. Dia mengharapkan pengintegrasian itu dapat dilakukan di semua stasiun.

"Kita sudah membuka halte Transjakarta yang terintegrasi dengan MRT. Ini salah satu hal baru yang kita dorong adalah bukan sekedar pengelolaan moda transportasi yang baik tetapi integrasi atau perpindahan antarmoda," katanya di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Senin (25/3).

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu mengungkapkan, untuk menuju halte Bundaran HI tersebut, awalnya dirinya menggunakan MRT dari Stasiun Istora. Pantauan Liputan6.com saat tiba di Stasiun Bundaran HI, Anies langsung menuju ke rute integrasi Transjakarta yang berlokasi di lantai pertama atau concourse.

Dia juga melakukan proses tapping in untuk menuju ke Halte Transjakarta dan selanjutnya melakukan tapping out. Kemudian dari, Halte Bundaran HI Anies menggunakan Transjakarta menuju Balai Kota DKI Jakarta.

Sebelumnya, Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta fase pertama akhirnya diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada hari ini, 24 Maret 2019 di Bundaran HI, Jakarta Pusat. Peresmian ini diadakan saat hari bebas kendaraan atau car free day.

Presiden Joko Widodo menyatakan peresmian hari ini dibarengi dengan dimulainya pembangunan MRT fase kedua dengan rencana rute Bundaran HI - Kota.

"Hari ini sebuah peradaban baru akan kita mulai dengan diresmikannya MRT fase pertama. Ini baru fase pertama. Hari ini kita canangkan untuk masuk fase kedua. Tahun ini saya sudah perintahkan Gubernur untuk bangun rute Jakarta Utara," ungkapnya di Bundaran HI, Minggu (24/3).

Reporter; Ika DefiantiSumber: Liputan6.com

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Potret Stasiun Kota Tangerang dari Udara yang Siap Ditata Ulang dengan Fasilitas Integrasi Antarmoda di Tahun 2025
FOTO: Potret Stasiun Kota Tangerang dari Udara yang Siap Ditata Ulang dengan Fasilitas Integrasi Antarmoda di Tahun 2025

Kemenhub bersiap akan menata kawasan Stasiun Tangerang dengan Fasilitas Integrasi Antarmoda di 2025.

Baca Selengkapnya
Nama Baru Stasiun MRT Bundaran HI
Nama Baru Stasiun MRT Bundaran HI

Pergantian nama terjadi karena PT MRT Jakarta dan Bank DKI mengumumkan kemitraannya melalui hak penamaan (naming rights) pada Stasiun Bundaran HI Bank DKI.

Baca Selengkapnya
Anies Bakal Buat Transportasi Terintegrasi di Daerah Seperti Jakarta, Janji Harganya Murah
Anies Bakal Buat Transportasi Terintegrasi di Daerah Seperti Jakarta, Janji Harganya Murah

Anies Baswedan mengatakan akan membawa koneksi transportasi umum seperti di Jakarta ke daerah

Baca Selengkapnya
Canggihnya Stasiun LRT Dukuh Atas BNI, Ada Teknologi Crowd Detection System
Canggihnya Stasiun LRT Dukuh Atas BNI, Ada Teknologi Crowd Detection System

Stasiun Dukuh Atas BNI menjadi salah satu contoh nyata dari integrasi antar moda transportasi.

Baca Selengkapnya
Stasiun Tanah Abang Bakal Soft Launching Bulan Depan
Stasiun Tanah Abang Bakal Soft Launching Bulan Depan

Soft launching stasiun Tanah Abang yaitu penambahan jalur, peron, dan integrasi antarmoda.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Transportasi Publik di Jabodetabek Segera Terintegrasi
Jokowi Minta Transportasi Publik di Jabodetabek Segera Terintegrasi

Dibutuhkan sebuah sistem agar masyarakat terdorong menggunakan transportasi publik.

Baca Selengkapnya
Cegah Penumpukan Penumpang di Bundaran HI, MRT Hanya Sampai Stasiun Dukuh Atas
Cegah Penumpukan Penumpang di Bundaran HI, MRT Hanya Sampai Stasiun Dukuh Atas

Cegah Penumpukan Penumpang di Bundaran HI, MRT Hanya Sampai Stasiun Dukuh Atas

Baca Selengkapnya
Jokowi: MRT Jakarta Angkut 120 Juta Penumpang Sejak Beroperasi Tahun 2019
Jokowi: MRT Jakarta Angkut 120 Juta Penumpang Sejak Beroperasi Tahun 2019

Dia mengatakan MRT rute Bundaran HI-Lebak Bulus mengubah wajah transportasi di Jakarta dan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Groundbreaking LRT Jakarta Fase 1B Velodrome-Manggarai, Menhub Budi Yakin Bisa Turunkan Macet
Groundbreaking LRT Jakarta Fase 1B Velodrome-Manggarai, Menhub Budi Yakin Bisa Turunkan Macet

LRT fase 1B ini akan menjadi percontohan yang baik bagi kota-kota di provinsi lain dalam hal transportasi publik.

Baca Selengkapnya
Pembangunan Stasiun MRT Thamrin dan Monas Capai 61 Persen, Begini Penampakannya
Pembangunan Stasiun MRT Thamrin dan Monas Capai 61 Persen, Begini Penampakannya

Proyek MRT fase 2A dibagi menjadi dua segmen, yaitu segmen satu Bundaran HI - Harmoni yang ditargetkan selesai pada 2027.

Baca Selengkapnya
FOTO: Bakal Dimodernisasi, Terminal Blok M Nantinya Terkoneksi MRT hingga Lahan Terbuka Hijau
FOTO: Bakal Dimodernisasi, Terminal Blok M Nantinya Terkoneksi MRT hingga Lahan Terbuka Hijau

PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta berencana menjadikan kawasan Blok M menjadi berorientasi transit (transit oriented development/TOD).

Baca Selengkapnya