Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Kisah Tuti saat mengusir para pendemo yang injak-injak tanaman

Kisah Tuti saat mengusir para pendemo yang injak-injak tanaman Tuti dan handphone pemberian Ahok. ©2016 merdeka.com/raynaldo ghifari

Merdeka.com - Hari ini akan tidak akan dilupakan Maryati alias Tuti (54). Tuti adalah pekerja harian lepas (PHL) Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta yang mendapat pujian, jamuan makan siang hingga ponsel dari Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

Ahok sapaan akrab Basuki kagum dengan keberanian Tuti yang berani memarahi dan mengusir pendemo supir taksi yang kedapatan menginjak-injak sehingga merusak taman di depan Balai Kota pada (22/3) kemarin.

Tuti pun mengumbar senyum sumringah saat Ahok memberinya ponsel bermerek Samsung Galaxy J5 dan mengundangnya makan siang. Setelah mendapat ponsel, Ibu tiga anak ini pun langsung kembali melanjutkan kerjanya membereskan dan mempercantik taman di sepanjang Jalan Medan Merdeka Selatan.

Untuk merawat taman di Jalan Medan Merdeka, dia mengaku bekerja dengan dengan dua teman laki-laki. Satu laki-laki memotong rumput dengan mesin dan yang lainnya menyapu taman dan jalan seperti dirinya.

Tuti pun menceritakan aksi nekat memarahi pendemo lantaran perbuatan mereka sudah di luar batas. Bayangkan, selain menginjak-injak tanaman yang sudah susah payah ia rawat, para pendemo membuang sampah hingga mengencingi tanam-tanaman tersebut.

Sayangnya, saat itu rekan sesama PHL Tuti yang pria takut untuk menegur khawatir akan dikeroyok. Wajar, sebab saat demo berlangsung kondisi depan kantor Ahok itu penuh sesak dari jalan hingga berkumpul di taman. Geram melihat ulah pendemo, Tuti secara tegas memarahi dan memukul mereka dengan sapu.

"Enggak ada yg berani. Yang lain laki-laki takut dikeroyok. Kalau saya kan ibu-ibu segen mereka. Kalau enggak saya dorong pakai sapu. Pas ada yang buang air kecil di pojok juga saya bentak, saya getok pakai sapu saja," kata Tuti di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Rabu (23/3).

Setelah diberi ponsel, Tuti pun diminta oleh Ahok untuk memotret oknum perusak taman. Dan dia mengaku dengan senang hati melakukannya.

"Nginjek, buang air kecil, buang sampah makanan sudah saja dilempar pas ngeriung-riung. Puntung rokok apa segala. Dulu banyak tukang madura. Tapi sekarang alhamdulillah lah. Sejak Ahok kuasa tukang dagang enggak begitu," terang warga Pondok Gede, Bekasi ini. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Kerusuhan Suporter Bola di Wonosobo, Petani Menangis karena Ladangnya Rusak
Viral Kerusuhan Suporter Bola di Wonosobo, Petani Menangis karena Ladangnya Rusak

Ibu-ibu ini menangis melihat ladangnya rusak akibat ulah supporter bola yang terlibat kerusuhan.

Baca Selengkapnya
Jogja Darurat Sampah, Curhatan Ozie 'Bu Tejo' Ini  Curi Perhatian
Jogja Darurat Sampah, Curhatan Ozie 'Bu Tejo' Ini Curi Perhatian

Ikut mengantre buang sampah di Yogya, begini curhatan Ozie 'Bu Tejo'.

Baca Selengkapnya
Viral Warga Jarah Truk Pengangkut Susu Kaleng yang Kecelakaan, Sampai Bawa Karung
Viral Warga Jarah Truk Pengangkut Susu Kaleng yang Kecelakaan, Sampai Bawa Karung

Warga berebut jarah susu dari truk yang alami kecelakaan di Indramayu. Aksi ini bikin miris warganet.

Baca Selengkapnya
Sekelompok Massa Rusak Lapak Jarah Dagangan di Pasar Kutabumi Tangerang, 10 Pedagang Terluka
Sekelompok Massa Rusak Lapak Jarah Dagangan di Pasar Kutabumi Tangerang, 10 Pedagang Terluka

Tidak hanya menganiaya para pedagang, ratusan diduga preman itu juga merusak kios serta menjarah dagangan serta uang para pedagang.

Baca Selengkapnya
TPA Piyungan Yogyakarta Buka Tutup, Warga dan Petugas Saling Lempar Sampah
TPA Piyungan Yogyakarta Buka Tutup, Warga dan Petugas Saling Lempar Sampah

Aksi saling lempar kantong sampah ini terjadi di Lapangan Karang, Kecamatan Kotagede, Kota Yogyakarta pada Selasa (1/8).

Baca Selengkapnya
FOTO: Beginilah Wajah Tanaman di Sekitar Bundaran HI Usai Malam Tahun Baru 2024, Kondisinya Rusak Terinjak-Injak
FOTO: Beginilah Wajah Tanaman di Sekitar Bundaran HI Usai Malam Tahun Baru 2024, Kondisinya Rusak Terinjak-Injak

Banyak tanaman layu, daun-daunnya rusak, dan bahkan ada yang patah.

Baca Selengkapnya
Emak-emak Penggerebek Basecamp Narkoba di Jambi Diancam, Diduga Peneror Masih Berkeliaran
Emak-emak Penggerebek Basecamp Narkoba di Jambi Diancam, Diduga Peneror Masih Berkeliaran

Basecamp narkoba tersebut sudah tidak lagi beroperasi.

Baca Selengkapnya
Berawal dari Keprihatinan, Pemuda 21 Tahun Asal Banjarnegara Ini Sukses Jalankan Usaha Pupuk
Berawal dari Keprihatinan, Pemuda 21 Tahun Asal Banjarnegara Ini Sukses Jalankan Usaha Pupuk

Setelah lulus SMA, Aji Saputra bingung mau melakukan apa. Akhirnya ia belajar pertanian dengan petani di desanya, kemudian memulai usaha pengolahan pupuk.

Baca Selengkapnya
FOTO: Memperingati Hari Tani, Massa Buruh hingga Serikat Petani Minta Enam Tuntutan di Patung Kuda
FOTO: Memperingati Hari Tani, Massa Buruh hingga Serikat Petani Minta Enam Tuntutan di Patung Kuda

Dalam aksinya meminta enam tuntutan yakni mencabut omnibus law Undang-undang (UU) Cipta Kerja dan meminta pemerintah menurunkan harga beras, telur dan sembako.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Wanita di Bogor Adang Truk Sampah Masuk Komplek Pakai Pajero Usai Kalah Pemilihan Ketua RT
Duduk Perkara Wanita di Bogor Adang Truk Sampah Masuk Komplek Pakai Pajero Usai Kalah Pemilihan Ketua RT

Kepala Desa Palasari, Aip Syarifudin menjelaskan duduk perkara wanita mengadang truk sampah pakai Pajero di Bogor.

Baca Selengkapnya
Kesal Sampah Tak Diurus Pemerintah, Warga Kalbar Nekat Angkut Bertruk-truk Sampah lalu Dibuang di Kantor Bupati & DPRD
Kesal Sampah Tak Diurus Pemerintah, Warga Kalbar Nekat Angkut Bertruk-truk Sampah lalu Dibuang di Kantor Bupati & DPRD

Berikut momen warga Kalimantan Barat nekat buang sampah bertruk-truk di kantor Bupati dan DPRD.

Baca Selengkapnya
Pasar Kutabumi Tangerang Memanas Usai Sekelompok Massa Serang Pedagang, Pelaku Diburu Polisi
Pasar Kutabumi Tangerang Memanas Usai Sekelompok Massa Serang Pedagang, Pelaku Diburu Polisi

Polisi berjanji menindak tegas pelaku yang menyerang para pedagang hingga merusak kios pada Minggu (24/9) sore tersebut.

Baca Selengkapnya