Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lantai ruangan ambrol, guru dan murid jatuh lalu tertimpa rak buku

Lantai ruangan ambrol, guru dan murid jatuh lalu tertimpa rak buku Perpustakaan di SMKN 61 Pulai Tidung ambruk. ©2016 merdeka.com/adriana megawati

Merdeka.com - Sebuah ruangan perpustakaan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 61 Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan ambrol sekitar 08.30 WIB. Akibat dari kejadian ini, seorang siswa dan guru mengalami luka parah di bagian kepala.

Wawan yang merupakan guru sejarah di sekolah tersebut mengalami luka parah bersama siswa bernama Yukapi kelas 10 jurusan Nautika Penangkap Ikan dan Agribisnis Perikanan. Saat itu Wawan sedang menyuruh murid-muridnya untuk mencari bahan-bahan sejarah di ruang perpustakaan.

Tiba-tiba rak-rak buku pelajaran pun jeblos ke lubang yang ambrol, lantai berkeramik putih di ruangan itu membentuk sebuah lubang dengan lebar sekitar 1-2 meter persegi. Mengakibatkan ceceran darah segar akibat ambrolnya lantai itu.

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, AKP Jajang Sukendar saat dihubungi merdeka.com melalui saluran telefon membenarkan bahwa adanya peristiwa tersebut.

"Memang benar lantai di ruang perpustakaan ambrol. Ada dua korban, diketahui guru tersebut bernama Wawan, dan seorang siswa kelas 10 jurusan Nautika Penangkap Ikan dan Agribisnis Perikanan bernama Yukapi. Keduanya dibawa ke Puskesmas Pulau Tidung," ucap Jajang, Rabu (23/3).

Dilanjutkannya, saat mengajar Wawan mengarahkan murid-muridnya untuk belajar di ruang perpustakaan. "Ia berniat mencari bahan pelajaran sejarah, Wawan mengarahkan muridnya ke ruang perpustakaan. Saat tiba di ruang Perpustakaan bagian sisi lantai ambrol dan menimpa guru dan siswa itu," tuturnya.

Ambrolnya lantai perpustakaan tersebut, sempat membuat para murid dan guru lain histeris ketika melihat Wawan dan Yokapi terluka. Seketika murid-murid yang melihat kejadian tersebut langsung menolong kedua korban itu.

"Lantai bagian sebelah utara Ruang Perpustakaan ambrol itu mengakibatkan meja dan rak buku roboh menimpa Wawan dan Yukapi. Keduanya terperosok ke dalam amblasnya lantai bangunan tersebut. Saat itu juga, kedua korban langsung di bantu ke luar ruangan perpustakaan oleh siswa yang ada di perpustakaan," ungkapnya.

Sang guru mengalami luka sobek di bagian hidung sebelah kanan dan kepala, sementara sang murid mengalami luka kepala dan sempat mengalami pingsan.

"Wawan mengalami luka sobek di bagian hidung sebelah kanan dan kepala, sementara Yukapi juga mengalami luka di kepala dan sempat pingsan diduga karena shock. Selanjutnya kedua langsung dibawa ke Puskesmas Pulau Tidung guna penanganan awal," pungkasnya.

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Miris Pendidikan Indonesia, Siswa SD Tertimpa Plafon Kelas yang Ambrol
Potret Miris Pendidikan Indonesia, Siswa SD Tertimpa Plafon Kelas yang Ambrol

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sragen Prihantomo di Sragen, mengatakan plafon ambrol tersebut terjadi di SDN Kalijambe.

Baca Selengkapnya
Kelas Rusak akibat Gempa Magnitudo 6,2, Siswa SDN di Garut Terpaksa Pindah Tempat Belajar
Kelas Rusak akibat Gempa Magnitudo 6,2, Siswa SDN di Garut Terpaksa Pindah Tempat Belajar

SDN yang ruang kelasnya ambruk akibat goncangan gempa berada di Kampung Cilangiri, Desa Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi.

Baca Selengkapnya
Guru SMP di Jakbar Tabrak 3 Murid Saat Memundurkan Mobil di Sekolah, Ini Kronologinya
Guru SMP di Jakbar Tabrak 3 Murid Saat Memundurkan Mobil di Sekolah, Ini Kronologinya

Disdik ingatkan pihak sekolah jika tidak memungkin bawa kendaraan karena keterbatasan lahan, maka jangan dilakukan,

Baca Selengkapnya
Potret Miris, Murid SD Terpaksa Berbagi Tempat Belajar dengan Ruang Guru Kerena Gedung Kelasnya Ambruk
Potret Miris, Murid SD Terpaksa Berbagi Tempat Belajar dengan Ruang Guru Kerena Gedung Kelasnya Ambruk

Diduga, gedung ambruk karena usia bangunan yang sudah tua.

Baca Selengkapnya
Tidak Terima Ditegur Tak Pakai Sepatu, Siswa SMP Bacok Guru
Tidak Terima Ditegur Tak Pakai Sepatu, Siswa SMP Bacok Guru

Polisi juga telah memeriksa sejumlah saksi dan mengumpulkan sejumlah bukti.

Baca Selengkapnya
2 Siswa SD Kesetrum Listrik saat Main di Tiang Bendera, 1 Tewas
2 Siswa SD Kesetrum Listrik saat Main di Tiang Bendera, 1 Tewas

Kedua korban diketahui bermain di tiang bendera yang ada di halaman sekolah. Salah satu korban membuka baut penyangga sehingga tiang miring ke arah jalan.

Baca Selengkapnya
Tegur Murid Merokok, Guru Ini Kehilangan Mata
Tegur Murid Merokok, Guru Ini Kehilangan Mata

Dampak kejadian itu, aktivitas belajar mengajar di sekolah untuk sementara waktu diliburkan.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Atap SMA Negeri 1 Ciampea di Bogor Ambruk, Sejumlah Siswa Dikabarkan Luka-Luka
Detik-Detik Atap SMA Negeri 1 Ciampea di Bogor Ambruk, Sejumlah Siswa Dikabarkan Luka-Luka

Atap ambruk diduga tak kuat menahan tingginya debit air hujan yang mengguyur Bogor sejak Kamis dini hari.

Baca Selengkapnya
Sosok Guru yang Dibacok Muridnya saat Sedang Mengajar, Begini Kondisinya Kini
Sosok Guru yang Dibacok Muridnya saat Sedang Mengajar, Begini Kondisinya Kini

Miris, seorang guru dibacok muridnya sendiri hingga kritis saat tengah mengajar di kelas. Sempat dilarikan ke rumah sakit, begini kondisinya sekarang.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Guru Diketapel Orang Tua Murid hingga Mata Buta
Duduk Perkara Guru Diketapel Orang Tua Murid hingga Mata Buta

Orang tua murid itu mendatangi sekolah dan menganiaya korban.

Baca Selengkapnya
Mata Terkena Patahan Kayu Main di Sekolah, Siswa SD di Jombang Alami Kebutaan
Mata Terkena Patahan Kayu Main di Sekolah, Siswa SD di Jombang Alami Kebutaan

Kejadian itu sendiri bermula saat jam kosong pelajaran pada Senin (9/1) lalu.

Baca Selengkapnya
Siswa SD di Banda Aceh Meninggal Tertimpa Plafon Sekolah
Siswa SD di Banda Aceh Meninggal Tertimpa Plafon Sekolah

Menurut informasi dari pihak sekolah, pada saat kejadian, korban dan teman-teman sekelasnya hendak masuk ke kelas usai jam istirahat.

Baca Selengkapnya