Luncurkan OK Otrip, Anies-Sandi minta pengelola angkutan tingkatkan pelayanan
Merdeka.com - Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno meluncurkan program OK Otrip, layanan transportasi angkutan massal dengan sistem satu tarif ke semua tujuan. Peluncuran itu ditandai Anies-Sandi menunjukkan kartu OK Otrip di halaman Balai Kota, Kamis (14/12).
"Satu rencana kerja kita mulai ditunaikan implementasinya. Kita bersyukur dalam waktu dua bulan OK Otrip yang dirancang tim dari seluruh jajaran bisa diluncurkan pagi hari ini," kata Anies.
Anies mengatakan, program ini dapat melayani warga Jakarta dengan sistem transportasi yang mudah dan murah. Program ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan penyedia angkutan jalan seperti Mikrolet, Kopaja, dan lainnya.
-
Bagaimana Anies ingin mewujudkan perubahan? 'Bagi semuanya siap untuk kerja bersama, siap untuk menjangkau semua, siap untuk mendatangi tetangga, siap mendatangi keluarga kerjakan sekarang. Supaya Insya Allah 14 Februari Republik Indonesia akan menyaksikan perubahan,' kata Anies memungkasi.
-
Apa yang dibahas Anies dan Sandiaga? Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Sandiaga Uno mengakui pernah membahas rencana mendirikan partai politik (parpol) bersama Anies Baswedan.
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Bagaimana Anies menjelaskan pentingnya memperbaiki jalan di Kalimantan? 'Kita ingin di Kalimantan jalan-jalan terbangun dengan baik. Datanya, Kalbar salah satu dari 10 provinsi yang banyak jalan rusak. 3.700 km jalan rusak di Kalbar. Gunakan dana untuk perbaiki jalan rusak,' kata Anies.
-
Apa program yang diluncurkan Sandiaga Uno di Pancoran? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggelar program 'Wirausaha Praktis Juragan Lele Lalap' (Julela) di Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu (26/8/23).
-
Siapa yang mengantar Anies ke bandara? Anak pertama Susilo Bambang Yudhoyono ini dikabarkan mengantar eks Gubernur Jakarta berserta keluarga untuk berangkat menunaikan Ibadah Haji.
"Tujuan kedua memastikan penyedia angkutan-angkutan jalan tetap sejahtera dan meningkat kesejahteraannya. Sehingga program OK Otrip bukan hanya dirasakan manfaatnya oleh warga tapi paling penting penyelenggara angkutan umum bisa merasakan manfaatnya," ujarnya.
Anies juga berharap para penyedia jasa angkutan bisa meningkatkan mutu pelayanan mereka dengan program ini. Anies menjelaskan, kunci dalam program ini ialah integrasi baik manajemen dan sistem pembayarannya sehingga warga bisa naik kendaraan umum di mana pun hingga sampai tujuan.
"Karena angkutannya tersambungkan satu sama lain, ada beberapa lokasi dalam fase ini dan kita memilih tempat-tempat yang belum terlayani oleh angkutan umum," ujarnya.
Menurut Anies, pola pengelolaan angkutan umum tak lagi berdasarkan pada penumpang tapi akan dihitung per kilometer perjalanan. Dengan adanya program ini, Anies mengatakan, angkutan umum tak perlu ngetem untuk menunggu penumpang.
"Karena mereka harus kejar kilometer bukan menunggu penumpang. Ini memberi kepastian bagi warga Jakarta dalam penggunaan kendaraan umum," kata mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini.
Kartu OK Otrip akan berlaku selama tiga jam sejak tapping pertama naik kendaraan dengan tarif Rp 5.000. "Tiga jam bukan sampai turun tapi sampai naik kendaraan. Walaupun empat kali pindah kendaraan dia tak harus membayar dan tetap pakai satu kartu dan dalam tiga jam tak ada tambahan apapun. Kita harap warga bisa merasakan manfaat. Bisa berganti kendaraan dengan harga lebih murah," tandasnya.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Waktu tunggu kereta tanpa rel di IKN ini hanya 5 menit.
Baca SelengkapnyaPeluncuran layanan transportasi itu merupakan jawaban dari pemerintah untuk memberi akses bagi masyarakat di tiga daerah.
Baca SelengkapnyaAnies berjanji akan membenahi transportasi umum di Bogor supaya lebih luas dan terjangkau.
Baca SelengkapnyaLKS Tripnas adalah forum komunikasi, konsultasi, dan musyawarah tentang masalah ketenagakerjaan.
Baca SelengkapnyaUji coba layanan bus TransJakarta diperpanjang setelah berjalan dua pekan.
Baca SelengkapnyaKepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo menambahkan, uji coba bakal dilakukan selama tiga bulan sebelum selanjutnya dievaluasi.
Baca SelengkapnyaTransJakarta telah menyiapkan beberapa langkah antisipasi salah satunya mempercepat waktu kedatangan bus.
Baca SelengkapnyaKota berorientasi transit, juga dapat mendorong penggunaan transportasi publik oleh masyarakat.
Baca SelengkapnyaTaufiq menilai perlu sinergi sejumlah instansi untuk dapat menekan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas.
Baca SelengkapnyaMenteri Perhubungan telah melakukan pengecekan dan pemeriksaan terhadap kereta otonom tanpa rel di Kaltim.
Baca Selengkapnya"Jadi, kita berencana mengubah tata niaga, sehingga harga pangan lebih terjangkau," kata Anies
Baca SelengkapnyaRatusan sopir angkot menggeruduk Gedung DPRD Kota Bekasi, pada Rabu (2/10).
Baca Selengkapnya