Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Masuk tim Monas, JJ Rizal bingung 'ujug-ujug nama saya ada di dalamnya'

Masuk tim Monas, JJ Rizal bingung 'ujug-ujug nama saya ada di dalamnya'

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, membentuk Tim pertimbangan Pemanfaatan Monas. Keputusan itu tertuang dalam Keputusan Gubernur Nomor 267 Tahun 2018.

Tim itu beranggotakan 20 orang. Salah satu di antaranya, sejarawan JJ Rizal. Saat dikonfirmasi, JJ Rizal mengaku bingung kenapa namanya ada dalam tim tersebut.

"Saya tidak pernah terima sepotong surat pun yang menyatakan pengangkatan diri saya sebagai Dewan Pertimbangan Monas. Bahkan saya tidak pernah diajak bicara soal pembentukan dewan itu dan apa tujuannya. Sebab itu bingung kalau ujug-ujug nama saya ada di dalamnya," kata JJ Rizal saat dihubungi melalui pesan singkat, Rabu (8/8).

Orang lain juga bertanya?

JJ Rizal heran kenapa gubernur dan staf DKI tidak menanyakan terlebih dahulu padanya soal kesediaannya menjadi anggota tim itu. Dia bercerita, Pemprov DKI memang pernah mengirim surat undangan. Tap bukan surat pemberitahuan tim pertimbangan pemanfaatan Monas.

"Saya memang pernah mendapat surat undangan rapat tetapi dengan agenda acara bukan soal penjelasan dewan pertimbangan Monas atau ajakan ikut duduk di dalamnya, melainkan rapat yang salah satunya menilai gerak jalan suatu brand di Monas, ya saya jawab ke pengundangnya apa kaitannya saya dengan soal itu, jadi saya tidak datang," beber JJ Rizal.

Terpisah, Plt Kadis Pariwisata Asiantoro menyebut tim tersebut baru bekerja pada Juli lalu. Ia menyebut sejarawan JJ Rizal memang tidak hadir saat rapat awal dibentuk, namun ia sudah memberitahu soal tim tersebut.

"JJ Rizal waktu itu WA ke saya enggak datang karena sakit. Dia merasa bukan bidang gue nih. Tapi kalau tim bekerja, udah bekerja," ucapnya.

Reporter: Delvira Hutabarat

Sumber: Liputan6.com

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP