Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

NasDem Puji Anies: Gubernur DKI Tegas Tegakkan Aturan, Tutup Holywings karena Miras

NasDem Puji Anies: Gubernur DKI Tegas Tegakkan Aturan, Tutup Holywings karena Miras Anies Baswedan. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali mengapresiasi kebijakan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mencabut izin usaha Holywings karena perusahaan itu terbukti melanggar ketentuan sertifikasi penjualan alkohol.

"Apresiasi kepada Anies adalah ketegasan dia menegakkan aturan bahwa dia tahu betul konsekuensi dia mendapatkan bullyan, tetapi atas nama aturan dia berlaku benar karena itu memang kebenaran. Kalau Holywings memenuhi syarat, kan tidak ditutup juga," kata Ahmad Ali, saat dihubungi merdeka.com, Rabu (29/6).

Lebih lanjut, ia pun meyakini bahwa kebijakan yang dilakukan Anies perihal mencabut izin usaha Holywings bukan untuk mencari dukungan masyarakat menjelang Pemilu 2024. Apa yang dilakukan Anies, kata Ahmad Ali, semata untuk menegakan peraturan.

Orang lain juga bertanya?

"Bagi saya tidak ada hubungan dengan politik, karena Anies sudah dipersonifikasi sebagai orang yang sudah mendapat dukungan dari kelompok "muslim" lalu untuk apa kemudian melakukan hal seperti itu," ucapnya.

Sebelumnya, izin usaha Holywings di Ibu Kota dicabut oleh Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan. Ini karena perusahaan itu terbukti melanggar ketentuan sertifikasi penjualan alkohol.

Menurut Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi DKI Jakarta Benny Agus Chandra, Holywings memiliki 12 outlet di Jakarta.

"Sesuai arahan gubernur untuk bertindak tegas, sesuai ketentuan dan menjerakan, serta mendasarkan pada rekomendasi dan temuan dua OPD Pemprov DKI Jakarta, maka kami selaku Dinas PM-PTSP mencabut izin usaha 12 outlet Holywings di Jakarta sesuai ketentuan yang berlaku," kata Benny.

Outlet Holywings di Jakarta tersebar di beberapa tempat, seperti di Kelurahan Tanjung Duren Utara, Kalideres, Kelapa Gading Barat, Pantai Indah Kapuk (PIK), Senayan, Epicentrum, Mega Kuningan, Gunawarman, dan Gatot Subroto.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ditanya Bakal Dukung FPI dan Rizieq Jika Jadi Presiden, Ini Jawaban Anies
Ditanya Bakal Dukung FPI dan Rizieq Jika Jadi Presiden, Ini Jawaban Anies

Anies pun tak menampik kunjungannya ke FPI memang mendapat sorotan yang besar.

Baca Selengkapnya
Habiburokhman: Paslon AMIN Jangan Arogan dan Memaksa Pakai Museum Diponegoro
Habiburokhman: Paslon AMIN Jangan Arogan dan Memaksa Pakai Museum Diponegoro

Wakil Komandan Tim Hukum TKN Prabowo-Gibran, Habiburokhman meminta pasangan calon presiden nomor urut 1, Anies Muhaimin mengedepankan etika

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Anies Larang Ucapkan Selamat Natal saat Jadi Gubernur Jakarta
CEK FAKTA: Hoaks Anies Larang Ucapkan Selamat Natal saat Jadi Gubernur Jakarta

Beredar klaim Anies Baswedan larang mengucapkan selamat Natal saat menjabat Gubernur DKI Jakarta

Baca Selengkapnya
Heru Minta Tidak Jadi Kambing Hitam, Anies: Biar Rakyat Yang Menilai
Heru Minta Tidak Jadi Kambing Hitam, Anies: Biar Rakyat Yang Menilai

Anies merasa tak perlu memberikan penilaian terkait Pemprov DKI.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Anies Minta Presiden Tegur Pemda Tak Netral Cabut Izin Kampanye!
VIDEO: Anies Minta Presiden Tegur Pemda Tak Netral Cabut Izin Kampanye!

Anies meminta agar pemerintah pusat memastikan tak ada lagi pembatalan sepihak atas kampanyenya.

Baca Selengkapnya
Pilpres Belum Selesai, Anies Baswedan Ogah Bicara Pilgub DKI
Pilpres Belum Selesai, Anies Baswedan Ogah Bicara Pilgub DKI

kata Anies berbagai tahapan Pilpres 2024 belum rampung secara resmi.

Baca Selengkapnya
Pesan Anies ke Pendukung Usai Batal Maju Pilkada 2024: Pokoknya Jaga Suasana Teduh
Pesan Anies ke Pendukung Usai Batal Maju Pilkada 2024: Pokoknya Jaga Suasana Teduh

Anies berpesan kepada para pendukung tetap menjaga suasana pesta demokrasi dengan saling menghormati dan menghargai.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Cerita Bangga Anies Tutup Alexis Pakai Selembar Kertas saat Kampanye di Bone
VIDEO: Cerita Bangga Anies Tutup Alexis Pakai Selembar Kertas saat Kampanye di Bone

Cerita Bangga Anies Tutup Alexis Pakai Selembar Kertas saat Kampanye di Bone

Baca Selengkapnya
Ketemu Relawan Bahas Pilgub Jakarta, Anies Diteriaki 'Maju Tanpa Tukang Pisang'
Ketemu Relawan Bahas Pilgub Jakarta, Anies Diteriaki 'Maju Tanpa Tukang Pisang'

Momen itu terjadi saat warga perwakilan dari Jakarta Barat dan Jakarta Selatan menyampaikan aspirasinya kepada Anies.

Baca Selengkapnya
Anies Bagikan Momen Doa Bersama untuk Demokrasi, Diikuti Warga 30 Kampung di Jakarta
Anies Bagikan Momen Doa Bersama untuk Demokrasi, Diikuti Warga 30 Kampung di Jakarta

Unggahan itu disertai sejumlah foto, di antaranya foto Anies menunjuk spanduk bertuliskan "Doa Bersama untuk Demokrasi", "Demokrasi Jangan Dipasung".

Baca Selengkapnya
Izin Acara Desak Anies di Mataram Sempat Dibatalkan Sepihak
Izin Acara Desak Anies di Mataram Sempat Dibatalkan Sepihak

Pemerintah diminta memberikan arahan kepada seluruh aparat sipil negara untuk netral.

Baca Selengkapnya
Debat Capres, Anies: Sepanjang Sejarah, Gubernur DKI Paling Banyak Beri Izin Tempat Ibadah Adalah Anies Baswedan
Debat Capres, Anies: Sepanjang Sejarah, Gubernur DKI Paling Banyak Beri Izin Tempat Ibadah Adalah Anies Baswedan

Anies Baswedan mengklaim sebagai Gubernur DKI Jakarta yang paling banyak memberikan izin tempat ibadah di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya