Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pada Ahok, bupati Kepulauan Seribu curhat transportasi hingga sampah

Pada Ahok, bupati Kepulauan Seribu curhat transportasi hingga sampah Ahok usai bertemu JK. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Pemkab Kepulauan Seribu mengajukan empat program prioritas dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) tahun 2016. Bupati Kepulauan Seribu, Tri Joko Sri Margianto, mengharapkan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dapat menerima ajuan mereka.

Joko mengatakan, permasalahan pertama adalah transportasi. Selama ini, transportasi menjadi masalah bagi penduduk dan wisatawan yang hendak berkunjung ke Kepulauan Seribu. Untuk mengatasinya, dia mengajukan, pengadaan transportasi standar minimum bagi kapal-kapal yang hendak berlabuh di dermaga dan di gugusan pulau Kepulauan Seribu.

"Kami minta ada standar minimum dermaga. Kami telah merencanakan akan membeli kapal yang kapan pun dapat berlayar karena selama ini kendala kami kalau datang angin barat tidak bisa berlayar," ungkapnya di Kantor Bupati Kepulauan Seribu, Kepulauan Pramuka, Selasa (7/4).

Masalah kedua adalah ketersediaan air bersih. Dia berharap agar 2016 nanti penyediaan air bersih di 11 pulau Kepulauan Seribu dapat terpenuhi. Cara yang digunakan untuk memenuhinya dengan menyuling air laut.

Permasalahan ketiga adalah pengolahan sampah. Walaupun telah ada sebelas incinerator (tempat pembakaran) sampah di pulau-pulau utama Kepulauan Seribu, namun sampai saat ini hanya tiga alat yang dapat berfungsi dengan baik.

"Padahal kita menjual (kawasan) pantai (kepada wisatawan). Tapi dari 11 incinerator baru 3 alat yang berfungsi," terang Joko.

Permasalahan terakhir adalah peningkatan akses internet. Ketersediaan akses internet bagi warga dan wisatawan dapat mendorong target menjadikan Kepulauan Seribu tujuan wisata dunia pada 2016.

"Kami minta tahun ini ada layanan free WiFi di Kepulauan Seribu. Rencananya tahun ini kita memang akan menambah dua BTS (Base Transceiver Station) di Kepulauan Seribu. Kami harap 2016 nanti kecepatan internet di sini bisa mencapai 10Mbps," tutup Joko.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Luhut Heran Masalah Sampah di Bali Tak Kunjung Beres: Saya Tobat-Tobat Mengurus Sampah Ini, Aduh Ampun
Luhut Heran Masalah Sampah di Bali Tak Kunjung Beres: Saya Tobat-Tobat Mengurus Sampah Ini, Aduh Ampun

Menurut Luhut, selama menjadi menteri mengurus masalah sampah di Bali merupakan pekerjaan tersulit.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Ingin DLH DKI Tiru Singapura, Sampah Jakarta Bisa Dikelola di Laut atau Teluk
Heru Budi Ingin DLH DKI Tiru Singapura, Sampah Jakarta Bisa Dikelola di Laut atau Teluk

Heru Budi Ingin DLH DKI Tiru Singapura, Sampah Jakarta Bisa Dikelola di Laut atau Teluk

Baca Selengkapnya
Reaksi Ahok Disebut Ridwan Kamil Gubernur Paling Banyak Lakukan Penggusuran di Jakarta
Reaksi Ahok Disebut Ridwan Kamil Gubernur Paling Banyak Lakukan Penggusuran di Jakarta

Ahok menilai jika memang penggusuran paling banyak terjadi di era pemerintahannya, berarti programnya mendirikan banyak rusunawa berhasil.

Baca Selengkapnya
Ngeri! Penampakan 'Lautan Sampah' di Simpang Ciawi yang Bikin Bupati Bogor Ditegur Pj Gubernur
Ngeri! Penampakan 'Lautan Sampah' di Simpang Ciawi yang Bikin Bupati Bogor Ditegur Pj Gubernur

Lokasi tumpukan sampah tersebut milik Kementerian PUPR yang dikelola oleh PT Jasa Marga.

Baca Selengkapnya
Luhut Akui Kesulitan Tangani Sampah di Bali
Luhut Akui Kesulitan Tangani Sampah di Bali

Target pemerintah, setahun ke depan sampah di Bali dapat berkurang banyak.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jawaban Menohok Ahok Disebut RK Gubernur Paling Brutal Banyak Penggusuran di Jakarta
VIDEO: Jawaban Menohok Ahok Disebut RK Gubernur Paling Brutal Banyak Penggusuran di Jakarta

Ridwan Kamil menyebut Ahok gubernur paling banyak melakukan penggusuran, bahkan menyebut paling brutal.

Baca Selengkapnya
Ahok: Saya Enggak Begitu Paham Sumut
Ahok: Saya Enggak Begitu Paham Sumut

Ahok mengaku ditugaskan untuk membantu PDIP dalam pemenangan pilkada.

Baca Selengkapnya
Heru Budi: 997.000 Kendaraan Botabek Masuk Jakarta, Harus Lolos Uji Emisi
Heru Budi: 997.000 Kendaraan Botabek Masuk Jakarta, Harus Lolos Uji Emisi

Kendaraan yang berlalu lintas di Jakarta harus lolos uji emisi.

Baca Selengkapnya
Ahok Klaim Beri Masukan untuk Pembangunan IKN tapi Tak Dijalankan Jokowi
Ahok Klaim Beri Masukan untuk Pembangunan IKN tapi Tak Dijalankan Jokowi

Basuki Tjahja Purnama alias Ahok meluruskan dirinya bukanlah orang yang menolak pembangunan IKN yang telah dicanangkan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya
Ini Kata Pemprov DKI soal Pembangunan Pulau untuk Kelola Sampah
Ini Kata Pemprov DKI soal Pembangunan Pulau untuk Kelola Sampah

Pemprov DKI Jakarta terus mengintegrasikan pengolahan sampah mulai dari hulu, tengah ke hilir.

Baca Selengkapnya