Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembangunan ITF Sunter Disarankan Pakai APBD, Lebih Efisien Dibandingkan Pinjaman

Pembangunan ITF Sunter Disarankan Pakai APBD, Lebih Efisien Dibandingkan Pinjaman Gedung DPRD DKI Jakarta. ©2019 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Komisi D DPRD DKI Jakarta menyarankan agar pembangunan Intermediate Treatment Facility (ITF) Sunter, Jakarta Utara, menggunakan APBD. Langkah itu dinilai lebih efisien ketimbang meminjam dengan suku bunga tinggi.

Pada rapat Badan Anggaran, Selasa (23/11), Ketua DPRD Prasetyo Edi Marsudi mengetok palu sebagai keputusan tidak setuju atas pengajuan Rp4,02 triliun sebagai penyertaan modal daerah (PMD).

Ketua Komisi D Ida Mahmudah yang membidangi pembangunan menjelaskan, dalam rencana kerja PT Jakarta Propertindo (Jakpro) sebagai pelaksana pembangunan ITF Sunter, durasi pembangunan akan memakan waktu 3,5 tahun. Rata-rata pengeluaran per tahun untuk pembangunannya sekitar Rp1 triliun.

Ida berpandangan akan sangat boros bagi DKI meminjam uang Rp4,02 triliun. Padahal pengeluaran menggunakan APBD jika ditotal hingga pembangunan selesai sekitar Rp3 triliun.

"Pembangunannya kan 3,5 tahun. Dengan asumsi Rp4,2 triliun itu anggarannya kalau pakai investor atau SMI. Kalau pakai APBD saya yakin tidak sampai Rp4 triliun," ucap Ida usai rapat Badan Anggaran pada Rabu (24/11) malam.

Politikus PDIP itu berujar, APBD DKI mampu menggelontorkan bujet Rp1 triliun per tahun untuk pembangunan fasilitas pengolahan sampah. Sebab, kata Ida, DKI Jakarta mampu memberikan dana hibah dengan nilai besar ke berbagai pihak.

"Orang kita saja kasih hibah orang banyak kok," tandasnya.

Dikonfirmasi secara terpisah, Dinas Lingkungan Hidup masih membahas tindak lanjut atas keputusan Banggar yang tidak menyetujui pengajuan PMD Jakpro tersebut.

"Masih pembahasan," ucap singkat Humas Dinas Lingkungan Hidup, Yogi Ikhwan.

Sementara di lain kesempatan, Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi menjelaskan alasannya tidak menyetujui pinjaman tersebut karena tidak ada saran dan pandangan dari ketua komisi.

"Saya mintakan saran ke Ketua Komisi dan Fraksi dan sarannya belum ada, jadi saya sebagai Pimpinan Dewan tidak menyetujui PMD Jakpro senilai Rp4,026 triliun," ucap Prasetyo dalam rapat paripurna, Selasa (23/11).

Wacana pengajuan PMD oleh Jakpro disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Asep Kuswanto seusai perpanjangan kontrak pengelolaan Bantargebang antara Pemprov DKI dengan Pemkot Bekasi.

"Nilai pinjamannya Rp4,02 triliun untuk ITF Sunter saja," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (25/10).

Dia menjelaskan, jika pinjaman dari PT SMI cair maka pada 2022 diharapkan keberlanjutan proyek ITF Sunter dapat terlaksana dengan optimal.

"Mudah-mudahan di Januari 2022 pendanaan pinjaman dari PT SMI bisa kita peroleh, sehingga pembangunan ITF Sunter bisa berlanjut di 2022," ujarnya.

Pemprov DKI hingga kini masih mengandalkan Tempat Pengolahan Sampah Terakhir (TPST) Bantargebang, Kota Bekasi, untuk mengolah sampah Jakarta. Kemandirian Jakarta untuk mengelola sampah sendiri sedianya mulai ditunjukkan dengan rencana pembangunan intermediate treatment facility (ITF).

Pemprov DKI berencana membangun 4 ITF yaitu untuk layanan Jakarta wilayah Barat, Timur, Selatan, dan Sunter, Jakarta Utara. Dari empat rencana lokasi, ITF Sunter diproyeksikan menjadi pusat pengolahannya.

Berdasarkan Pergub Nomor 33 Tahun 2018, pekerjaan ITF Sunter dikerjakan oleh PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemprov DKI Batalkan Pembangunan ITF Sunter
Pemprov DKI Batalkan Pembangunan ITF Sunter

Menurut Sarjoko, mempertimbangkan kemampuan skala APBD DKI Jakarta yang ada saat ini dengan tipping fee yang akan dibayar kepada mitra.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Jelaskan Penyetopan Proyek ITF Sunter, Kemendagri Serahkan Keputusan ke Pemprov DKI Jakarta
Heru Budi Jelaskan Penyetopan Proyek ITF Sunter, Kemendagri Serahkan Keputusan ke Pemprov DKI Jakarta

Ada sejumlah saran yang diberikan Kemendagri kepada Pemprov DKI ihwal pembatalan proyek ITF Sunter.

Baca Selengkapnya
ITF Sunter Disetop, Jakpro: Modal Rp577 Miliar Belum Terpakai Sama Sekali
ITF Sunter Disetop, Jakpro: Modal Rp577 Miliar Belum Terpakai Sama Sekali

ITF Sunter Disetop, Jakpro: Modal Rp577 Miliar Belum Terpakai Sama Sekali

Baca Selengkapnya
Heru Persilakan Jakpro Lanjutkan ITF Sunter, Tapi Pemda Ogah Tanggung 'Tipping Fee'
Heru Persilakan Jakpro Lanjutkan ITF Sunter, Tapi Pemda Ogah Tanggung 'Tipping Fee'

Proyek ITF sendiri merupakan rencana pembuatan fasilitas pengolahan sampah menjadi tenaga listrik alias ITF yang sebelumnya telah dibatalkan oleh Heru.

Baca Selengkapnya
Proyek ITF Batal, Jakpro Dapat Suntikan Modal Rp2,4 Triliun Bangun LRT Velodrome-Manggarai
Proyek ITF Batal, Jakpro Dapat Suntikan Modal Rp2,4 Triliun Bangun LRT Velodrome-Manggarai

Suntikan modal tersebut turun karena anggaran untuk pembangunan fasilitas pengolahan sampah Intermediate Treatment Facility (ITF) dibatalkan.

Baca Selengkapnya
Pemprov DKI DiizinkanUtang Rp1 Triliun untuk Bangun RDF
Pemprov DKI DiizinkanUtang Rp1 Triliun untuk Bangun RDF

Pemprov DKI kekurangan pembiayaan untuk membangun RDF Plant dalam penyusunan APBD tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Respons Heru Budi Dituding Melanggar Regulasi Usai Setop Proyek ITF Sunter
Respons Heru Budi Dituding Melanggar Regulasi Usai Setop Proyek ITF Sunter

Heru budi menjawab tudingan dirinya telah melanggar aturan usai setop pembangunan ITF Sunter.

Baca Selengkapnya
Ahok Ungkap Cara Kelola Sampah di Jakarta: Bangun ITF dan Gandeng Daerah Aglomerasi
Ahok Ungkap Cara Kelola Sampah di Jakarta: Bangun ITF dan Gandeng Daerah Aglomerasi

Ahok mengungkapkan penyelesaian masalah di Jakarta kerap pelik

Baca Selengkapnya
DPRD DKI Tolak Usulan Pemprov Utang Rp1 Triliun untuk Kelola Sampah: Jangan Sampai Korbankan Masyarakat
DPRD DKI Tolak Usulan Pemprov Utang Rp1 Triliun untuk Kelola Sampah: Jangan Sampai Korbankan Masyarakat

Seluruh pimpinan Fraksi dan Komisi di DPRD DKI Jakarta mayoritas tidak menyetujui permohonan pinjaman daerah itu.

Baca Selengkapnya
Plafon APBD DKI 2024 Disepakati Rp81,5 Triliun, Ini Rinciannya
Plafon APBD DKI 2024 Disepakati Rp81,5 Triliun, Ini Rinciannya

BPKAD DKI mengklaim penyusunan anggaran 2024 sudah melewati penghitungam yang matang dan realistis

Baca Selengkapnya
⁠Ide-Ide Gila Ridwan Kamil Buat Macet Jakarta hingga Koar-Koar Tajam Soroti APBD Palsu
⁠Ide-Ide Gila Ridwan Kamil Buat Macet Jakarta hingga Koar-Koar Tajam Soroti APBD Palsu

Ridwan Kamil mempunyai rencana gila jika ia diberikan kesempatan untuk menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
IKN Dapat Kucuran Dana Rp37,22 Miliar dari ADB, Untuk Apa Saja?
IKN Dapat Kucuran Dana Rp37,22 Miliar dari ADB, Untuk Apa Saja?

ADB memberikan bantuan teknis Rp37,22 miliar untuk IKN.

Baca Selengkapnya