Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pembunuh Pria di TPU Pesanggrahan Dijanjikan Upah Rp1 Juta, Baru Dibayar Rp500 Ribu

Pembunuh Pria di TPU Pesanggrahan Dijanjikan Upah Rp1 Juta, Baru Dibayar Rp500 Ribu ilustrasi garis polisi. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Polisi terus mencari bukti-bukti kasus dugaan pembunuhan pria berinisial VF (22), yang jasadnya ditemukan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) kawasan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan (Jaksel) pada Kamis (10/2) kemarin. Pencarian bukti dilakukan dengan memeriksa pelaku pembunuhan berinisial MYL.

MYL sebelumnya ditangkap Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan. Kepada polisi, MYL mengaku disuruh seseorang menghabisi nyawa VF.

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Budhi Herdi Susianto mengatakan, pelaku diduga lebih dari satu orang berdasarkan hasil penyelidikan Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan. Budhi menduga ada pihak yang mengatur skenario pembunuhan terhadap VY.

"Ada yang menyuruh, ada juga mungkin yang membantu karena menurut informasi yang kami terima bahwa saat setelah kejadian ini, pelaku ini berboncengan dengan menggunakan sepeda motor korban," papar dia di Polres Jaksel, Jumat (11/2).

Eksekutor Baru Terima Bayaran Setengah

Budhi mengatakan, pelaku berinisial MYL juga mengaku dijanjikan sejumlah uang oleh seseorang andaikan berhasil menjalankan tugasnya. Budhi belum menyebut nominal yang diterima oleh MYL.

"Adapun dari perjanjian uang yang ditawarkan oleh orang yang nyuruh ini sebagian sudah diberikan atau DP nya sudah diberikan kepada para pelaku," terang dia.

Terpisah, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Ridwan menambahkan, MYL tergiur setelah diajak oleh pelaku lain. Adapun, kedua pelaku imingi-iming uang sebesar Rp 2 juta. Namun dari keterangan MYL, ia baru dibayar Rp 500 ribu oleh aktor pembunuh.

"Iya dia dijanjikan satu orang Rp1 juta. Nah dia sama teman dia satu lagi masih dicari itu berdua itu Rp1 juta. Jadi 1 orang Rp1 juta. Tapi yang dikasih baru Rp500 ribu dia (pelaku) langsung eksekusi," terang Ridwan.

Polisi Buru Dalang Pembunuhan

Penyidik Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan masih memeriksa MYL, pembunuh pria berinisial VF (22). Jasad VF sebelumnya ditemukan dengan kondisi penuh luka di tempat pemakaman umum (TPU) kawasan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan (Jaksel) pada Kamis (10/2).

MYL ditangkap di kawasan Ciledug Tangerang. Kepada polisi, MYL mengaku diperintah seseorang menghabisi nyawa VF.

"Kami dalami aktornya ataupun siapa orang yang menyuruh ini. Dan yang kami tangkap saat ini adalah eksekutornya, jadi dia orang yang menusuk terhadap korban," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto kepada wartawan, Jumat (11/2).

Reporter: Ady Anugrahadi/Liputan6.com

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Danpomdam Jaya Buka Suara Motif Paspampres Minta Rp50 Juta saat Culik & Bunuh Warga Aceh
VIDEO: Danpomdam Jaya Buka Suara Motif Paspampres Minta Rp50 Juta saat Culik & Bunuh Warga Aceh

Kondisi itu terkuak dalam pemeriksaan dilakukan kepada tiga pelaku di Polisi Militer Kodam Jaya/Jayakarta.

Baca Selengkapnya
Mayat Pria di Kali BKT Ternyata Korban Pembunuhan, Ini Motif Pelaku
Mayat Pria di Kali BKT Ternyata Korban Pembunuhan, Ini Motif Pelaku

Polisi masih memburu satu terduga pelaku pembunuhan DDY.

Baca Selengkapnya
Terungkap Peran Empat Tersangka dan Satu DPO Kasus Rp22 Miliar Uang Palsu di Jakbar
Terungkap Peran Empat Tersangka dan Satu DPO Kasus Rp22 Miliar Uang Palsu di Jakbar

DPO tersangka inisial I berperan sebagai operator mesin cetak GTO atau yang menjalankan mesin cetak uang palsu.

Baca Selengkapnya
Kronologi Ayah dan Anak Duet Bunuh Pria di Karawang, Berawal Korban Tertipu Penggandaan Uang
Kronologi Ayah dan Anak Duet Bunuh Pria di Karawang, Berawal Korban Tertipu Penggandaan Uang

Ayah dan anak di Karawang bunuh pria dengan motif penggandaan uang.

Baca Selengkapnya
TOP NEWS: Motif Paspampres Culik Warga Aceh Hingga Tewas | Panglima TNI Minta Hukum Seumur Hidup
TOP NEWS: Motif Paspampres Culik Warga Aceh Hingga Tewas | Panglima TNI Minta Hukum Seumur Hidup

Dalam kasus ini, Laksamana Yudo memastikan akan mengawal langsung proses hukum

Baca Selengkapnya
Perjalanan Kasus Polisi Tipu Polisi di Sumsel, Uangnya Dikuras, Jabatan Kapolsek Tinggal Mimpi
Perjalanan Kasus Polisi Tipu Polisi di Sumsel, Uangnya Dikuras, Jabatan Kapolsek Tinggal Mimpi

Terdakwa mengaku menggunakan uang tersebut untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya
Kesal Diminta Bayaran Tambahan, Pemuda di Muara Enim Bunuh Wanita Panggilan
Kesal Diminta Bayaran Tambahan, Pemuda di Muara Enim Bunuh Wanita Panggilan

Pelaku yang naik pitam lantas memukuli korban, kemudian menusuk leher wanita asal Palembang itu.

Baca Selengkapnya
Anggota Pam Obvit Polda Metro Disekap & Nyaris Dibunuh di Tol, Ini Kronologinya
Anggota Pam Obvit Polda Metro Disekap & Nyaris Dibunuh di Tol, Ini Kronologinya

Ketiganya diamankan Satuan Reskrim Polres Metro Tangerang. Berikut kabel ties dan kendaraan Honda CRV.

Baca Selengkapnya