PKS gelar baksos di 267 kelurahan Jakarta dukung Anies-Sandi
Merdeka.com - Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah (DPTW) Partai Keadilan PKS DKI Jakarta hari ini melanjutkan kegiatan bakti sosial (baksos) Pusat Khidmat PKS secara serentak di 267 titik kelurahan di DKI Jakarta. Kegiatan ini diisi dengan pelayanan kesehatan, berbagi sembako, hingga berbagi pernak-pernik kampanye Anies Baswedan-Sandiaga Uno, Minggu (15/1).
Ketua Umum DPW PKS DKI Jakarta, Sakhir Poernomo, menjelaskan acara ini telah berlangsung sejak Sabtu (14/1) kemarin. Dan tidak hanya berjumlah 267 titik, namun per kelurahan mengadakan dua titik. Sehingga, pengokohan khidmat PKS dalam rangka melayani masyarakat dan memenangkan Anies-Sandi, tersebar lebih dari di 500 titik se-DKI Jakarta.
"Syukur alhamdulillah, dua hari ini PKS bisa menyelenggarakan baksos di ratusan titik, baik di 5 kotamadya juga di kabupaten administratif Kepulauan Seribu. Kami dari DPTW PKS Jakarta mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya bagi para pengurus, kader, dan simpatisan PKS yang sepenuhnya telah menghadiri, meramaikan, hingga menikmati acara ini," jelas Sakhir.
-
Kapan PKS umumkan Anies-Sohibul? 'Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) PKS pada rapatnya di hari Kamis, 20 Juni 2024 telah memutuskan mengusung Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai Bakal Calon Gubernur dan Bapak Mohamad Sohibul Iman sebagai Bakal Calon Wakil Gubernur pada Pilkada DKI Jakarta tahun 2024,' kata Syaikhu.
-
Kapan PKS bertemu dengan relawan Anies? Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi menerima kunjungan dari Ketua Simpul-Simpul Relawan Anies Baswedan di Kantor DPTP PKS, Jakarta, Selasa, (11/7)
-
Siapa yang menginisiasi pertemuan relawan Anies dan PKS? Pertemuan Simpul-Simpul Relawan Anies Baswedan bersama PKS ini diinisiasi oleh Ketua Relawan Nasional Indonesia Anies Muhammad Erwin Hamzah yang disemarakkan dengan lebih dari 100 simpul relawan yang lain.
-
Kapan putaran kedua Pilkada DKI 2017? Putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2017 mempertemukan dua pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno, serta Basuki Tjahaja Purnama bersama Djarot Saiful Hidayat.
-
Bagaimana Pilkada DKI 2017 dijalankan? Pilkada DKI Jakarta 2017 merupakan salah satu pemilihan kepala daerah yang paling menonjol dalam sejarah Indonesia karena berbagai dinamika politik dan sosial yang terjadi.
-
Bagaimana cara Pilkada DKI 2017? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
Agenda baksos ini, dikatakan Sakhir, sudah menjadi bagian dari karakter PKS dalam berkhidmat untuk Rakyat, khususnya yang ada di DKI Jakarta.
"Ini sesuai dengan tagline kami bersama Mas Anies dan Bang Sandi di kampanye adalah Maju Kotanya dan Bahagia Warganya," sambung Sakhir.
Kemudian, dengan adanya baksos Pusat Khidmat PKS ini, Sakhir berharap warga Jakarta dapat lebih mengenal sosok Anies-Sandi. Baik dari sisi program, ketokohan, hingga bukti pelayanannya kepada masyarakat. Sehingga, apa yang dilakukan PKS tersebut berbanding lurus dengan target terbesar meraih kemenangan satu putaran dengan meraih 50 persen suara plus 1.
"Kalau tidak tercapai, mudah-mudahan Insya Allah, putaran kedua kita juga memenangkan. Untuk itu akan terus silaturahim dengan seluruh tokoh masyarakat, ulama, serta seluruh para relawan untuk all-out memenangkan paslon Anies-Sandi," doa Sakhir.
Dari pantauan, hadir sekitar 300 lebih warga dari Kelurahan Menteng Utara, Cakung, Jakarta Timur, yang mayoritas terdiri dari para ibu, lansia, dan tokoh-tokoh RT/RW. Mereka tampak antusias mengikuti kegiatan baksos tersebut yang dimulai sejak pukul 07.00 hingga 11.00 siang.
Di beberapa titik yang lain, hadir pula beberapa Anggota DPR RI dari Fraksi PKS untuk meramaikan suasana, seperti Hidayat Nur Wahid, Ledia Hanifa Amalia, Adang Daradjatun, Al Muzzammil Yusuf. Serta beberapa Anggota DPRD DKI dari Fraksi PKS, seperti Triwisaksana (Bang Sani), Abdurrahman Suhaimi, Nasrullah, Rifkoh Abriani, Achmad Yani, Dite Abimanyu, Selamat Nurdin, Ahmad Zairofi, Rois Hadayana Syaugie, Tubagus Arif, dan Yusriah Dzinnun
(mdk/ibs)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Aksi ini digelar di tengah isu bahwa PKS akan merapat ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus.
Baca SelengkapnyaSekelompok warga Jakarta mendatangi Kantor DPP PKS di Lenteng Agung.
Baca SelengkapnyaNama Anies menguat disuarkan dari tingkat ranting PAC, DPC hingga tingkat DPW.
Baca SelengkapnyaKaesang Pangarep merespons soal hasil survei banyaknya konstituen PSI yang mendukung Anies-Ahok di Pilkada Jakarta.
Baca SelengkapnyaAcara ini turut dihadiri perwakilan Partai Demokrat, PSI, PKS, dan PDIP. Mereka menyambut hangat kedatangan Anies.
Baca SelengkapnyaPKB Jakarta resmi mencalonkan Anies Baswedan untuk bertarung di Pemilihan Gubernur Jakarta.
Baca SelengkapnyaPengumuman itu hasil rapat Dewan Pimpinan Tingkat Pusat (DPTP) PKS pada Kamis 20 Juni 2024
Baca SelengkapnyaDia menyebut keputusan diserahkan kepada Anies Baswedan.
Baca SelengkapnyaPresiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu resmi mengumumkan mendukung pasangan Anies Baswedan dan Muhamimin Iskandar di Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaAnies juga mengajak semua peserta yang hadir untuk mengaminkan doanya untuk Riza.
Baca SelengkapnyaTP PKK dan Posyandu DKI Jakarta dan Kabupaten Bogor melaksanakan kegiatan 'Bergerak Bersama Kader Posyandu 2024'.
Baca SelengkapnyaMardani menyebut PSI akan terus berkomunikasi atas tawaran tersebut.
Baca Selengkapnya