Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Periksa Kejiwaan Kakek Idap Demensia yang Melaju Lawan Arah di Tol

Polisi Periksa Kejiwaan Kakek Idap Demensia yang Melaju Lawan Arah di Tol Mobil lawan arah di tol. ©Instagram.com/lumbantoruan.17

Merdeka.com - MSD (66), pengemudi Mercy lawan arah di Tol Cikunir dan menyebabkan kecelakaan akan menjalani pemeriksaan kejiwaan. Diketahui MDS mengidap Demensia.

"Rencana hari ini akan ada pemeriksaan terhadap pengemudi Mercy dan undang ahli kejiwaan. Sehingga untuk memastikan yang bersangkutan memang mengidap demensia atau pikun," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Selasa (30/11).

Kepolisian juga akan meminta keterangan ahli hukum pidana menyikapi kasus ini. Sekaligus mendiskusikan hasil pemeriksaan kejiwaan nantinya.

"Untuk melihat apakah dengan hasil pemeriksaan kejiwaan dari ahli jiwa tersebut akan dikonsulkan dengan ahli pidana," ujarnya.

Apabila hasil pemeriksaan ahli menyebut perkara pidana MDS tidak dapat digugurkan, maka kasus ini akan berlanjut ke pengadilan.

"Apakah dengan hasil pemeriksaan ini gugurkan tidak pidananya, kalau enggak gugurkan. Berdasarkan saran ahli pidana akan kami teruskan ke pengadilan. Semua kami laksanakan berdasarkan aturan yang ada," ungkapnya.

MDS sudah ditetapkan sebagai tersangka setelah dilakukan gelar perkara. Perbuatannya mengemudi melawan arus menyebabkan kecelakaan dan korban luka-luka.

Sebelumnya, pengemudi Mercy hitam dan pengemudi dua mobil yang terlibat kecelakaan di tol Cikunir KM 53+600 pada Sabtu (27/11) sore pukul 17.00 WIB, dibawa kantor polisi untuk dilakukan pemeriksaan. Anggota Polantas Polsek Cakung, Aiptu Iwan Harlon mengatakan dugaan awal pengemudi Mercy hitam tidak tahu jalan. Sehingga, pengemudi berada di jalur berlawanan.

"Katanya enggak tahu jalan, masuk tol dekat Bintara, masuk tol lawan arus," ucap Iwan dikonfirmasi merdeka.com, Sabtu (27/11).

Pada pemeriksaan dokumen, diketahui pengemudi Mercy hitam tidak dilengkapi STNK ataupun SIM. "SIM dan STNK nihil," ungkap laporan tersebut.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Lettu GDW Diklaim Punya Gangguan Psikologis, Obat Dikonsumsi Sebelum Kecelakaan di Tol MBZ Diperiksa
Lettu GDW Diklaim Punya Gangguan Psikologis, Obat Dikonsumsi Sebelum Kecelakaan di Tol MBZ Diperiksa

TNI AD menyebut bahwa dari rekaman medis Lettu GDW, memiliki riwayat gangguan psikologis.

Baca Selengkapnya
VIDEO: TNI Tegaskan Perwira Lawan Arah Tol Alami Gangguan
VIDEO: TNI Tegaskan Perwira Lawan Arah Tol Alami Gangguan "Jelas Melanggar, Pasti Dihukum!"

Kadispenad TNI, Brigjen Hamim Tohari buka suara, kasus perwira TNI yang melakukan lawan arah di tol MBZ

Baca Selengkapnya
Polisi Periksa Kejiwaan Siskaeee Hari Ini
Polisi Periksa Kejiwaan Siskaeee Hari Ini

Siskaeee melalui pengacaranya sempat mengaku mengalami gangguan kejiwaan.

Baca Selengkapnya
Ada Unsur Pidana, Kasus Truk Tabrak Pemotor Lawan Arus di Lenteng Agung Naik Penyidikan
Ada Unsur Pidana, Kasus Truk Tabrak Pemotor Lawan Arus di Lenteng Agung Naik Penyidikan

Meskipun telah naik ke penyidikan, polisi belum menetapkan tersangka.

Baca Selengkapnya
Setelah Pegi Setiawan, Giliran Orang Tuanya Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi
Setelah Pegi Setiawan, Giliran Orang Tuanya Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Tim psikolog melakukan pengetesan kepada sejumlah saksi, termasuk orang tua Pegi Setiawan.

Baca Selengkapnya
Fakta Baru Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ: Lettu GDW Sakit Syaraf Otak, Bisa Bertindak di Luar Kesadaran
Fakta Baru Kecelakaan Beruntun di Tol MBZ: Lettu GDW Sakit Syaraf Otak, Bisa Bertindak di Luar Kesadaran

Lettu GDW pernah mengalami kecelakaan yang diduga menyebabkan sakit syaraf otak

Baca Selengkapnya