Polisi sebut ganjil genap di Tol Jakarta-Cikampek masih pembahasan
Merdeka.com - Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Halim Pagarra menjelaskan, pemberlakuan ganjil genap kendaraan di Tol Jakarta-Cikampek baru sebatas wacana. Penerapan ganjil genap informasinya akan dimulai dari Tol Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat, sampai keluar Tol Semanggi.
"Iya itu masih wacana ya, saat ini kita masih membahas soal ganjil genap itu," ujar Halim saat dihubungi merdeka.com, Rabu (16/8).
Kata Halim, wacana itu harus dibahas bersama-sama dengan stakeholder lainnya. "Pasti, kita akan libatkan dari Jasa Marga, Bina Marga, Dinas Perhubungan dan kita dari kepolisian. Itu juga kan harus melakukan tahapannya, seperti jalurnya ke dari mana ke mana, lalu apakah ada yang dirugikan atau tidak kan, jadi itu masih wacana dan belum dibahas," bebernya.
-
Bagaimana jalan Tol Cianjur akan dibangun? Terusan Tol Bocimi ini rencananya akan dibangun setelah pengerjaan Tol Bocimi seksi II dan III Bocimi rampung.
-
Siapa yang menggagas Transjakarta? Pertama kali digagas tahun 2001 dan ditindaklanjuti saat era Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso.
-
Bagaimana pembangunan Tol Cipularang? Pada akhirnya tahun 2003, proyek pembangunan Tol Cipularang berhasil dikerjakan dalam dua tahap. Diresmikan Megawati Proyek Tol Cipularang diprakasai oleh Presiden Megawati Soekarnoputri dalam rangka menyambut hari jadi ke-50 Konferensi Asia-Afrika (KAA) dan dikelola oleh PT. Jasa Marga. Tahap pertama diresmikan oleh Presiden Megawati pada 24 April 2004 dengan menelan biaya sebesar Rp745 miliar. Pada peresmian tahap pertama, Presiden Megawati menginginkan proyek tahap dua segera dikerjakan. Dalam pidatonya, Presiden meminta agar penyelesaian pekerjaan Cipularang Tahap II dipercepat dari jadwal yang telah ditetapkan sehubung dengan pelaksanaan Konferensi Asia Afrika ke-50 yang akan berlangsung pada April 2005.'Saya minta pelaksanaan proyek ini bisa dilembur dengan secepat-cepatnya, agar cepat selesai,' ujar Presiden Megawati dalam peresmian Tol Cipularang Tahap I.Tahap kedua, selesai pada 2005 dengan biaya sebesar Rp1,6 triliun. Tol Cipularang kemudian diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 2005.
-
Bagaimana Tol Jogja-Solo diantisipasi? Langkah antisipasi itu tertuang dalam draf rencana operasional antisipasi angkutan lebaran 2024.
-
Apa itu jalan tol Cimanggis-Cibitung? Salah satu yang baru saja beroperasi di Indonesia ialah Jalan Tol Cimanggis-Cibitung, jalan bebas hambatan yang menghubungkan 4 wilayah yakni Kota Depok, Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi dan Kabupaten Bogor.
-
Kenapa Tol Cimanggis-Cibitung dibangun? Pembangunan proyek jalan tol ini merupakan salah satu Program Strategis Nasional (PSN).
Apabila wacana itu terealisasi, lanjutnya, kepolisian akan ektra menjaganya. Seperti penambahan personel yang akan diturunkan.
"Ya pasti, personel kan akan ditambah. Kita jaga di setiap pintu masuk dan keluar tol, ini juga kan pasti melibatkan instansi lainnya agar peraturan ini dapat dijalankan," pungkasnya.
Sebelumnya, operator Tol Jakarta-Cikampek berharap wacana pemberlakuan sistem pelat nomor kendaraan ganjil-genap dapat mengoptimalkan program pemindahan pengendara pribadi kepada angkutan umum. Langkah ini diharapkan dapat mengurai kepadatan lalu lintas jalan.
"Wacana ganjil-genap ini karena kita sedang mencoba cara alternatif agar bisa mengurai kemacetan. Pemerintah telah menyediakan transportasi umum massal sebagai solusinya," kata Humas PT Jasa Marga Jakarta-Cikampek Handoyono.
Menurut dia, Kementerian Perhubungan sejauh ini telah menyiapkan alternatif berkendara umum seperti Bus Transjabodetabek dan Transjakarta yang bisa digunakan pengendara saat terkena pemberlakuan ganjil-genap.
Wacana penerapan ganjil-genap sebelumnya dilontarkan oleh Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) di bawah koordinator Kementerian Perhubungan berdasarkan hasil kajian terhadap keluhan kemacetan pengguna tol dari arah Bekasi menuju Jakarta akibat adanya sejumlah pekerjaan infrastruktur jalan tol. (mdk/eko)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan, menyampaikan perkembangan positif mengenai rencana pembangunan MRT dan LRT.
Baca Selengkapnya"Tentu jika kita lakukan analisis traffic tentu kurang ideal sehingga kita menunggu kapan tarif komersial mulai berlaku," kata Syafrin
Baca SelengkapnyaJasamarga telah menyiapkan prosedur mitigasi seperti pengalihan arus lalu lintas yang terdampak.
Baca SelengkapnyaRekayasa lalu lintas selama arus mudik-balik Lebaran 2024.
Baca SelengkapnyaUpaya lain untuk mengantisipasi kemacetan adalah dengan melakukan pembatasan truk angkutan barang sumbu 3 atau lebih.
Baca SelengkapnyaSegala upaya dilakukan untuk menekan kemacetan Jakarta yang semakin hari kian parah.
Baca SelengkapnyaKorps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memetakan beberapa wilayah yang perlu mendapat perhatian khusus pada saat musim mudik 2024.
Baca SelengkapnyaProses pembahasan Jakarta akan menjadi wilayah aglomerasi sudah dibahas dengan melibatkan sejumlah pakar sejak April 2022
Baca SelengkapnyaJalan Tol Puncak-Cianjur, memerlukan kajian mendalam dalam aspek dampak lingkungan dan potensi kebencanaan.
Baca SelengkapnyaKebijakan tersebut menjadi salah satu upaya untuk mengurangi emisi gas buang.
Baca Selengkapnya