Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Tetapkan Tersangka Sopir Mercy Tabrak Anak 7 Tahun di Kelapa Gading Tersangka

Polisi Tetapkan Tersangka Sopir Mercy Tabrak Anak 7 Tahun di Kelapa Gading Tersangka Kombes Sambodo Purnomo Yogo. ©ANTARA/Fianda Sjofjan

Merdeka.com - Polisi telah resmi menetapkan MRK (21) pelaku tabrak lari bocah tujuh tahun sebagai tersangka. Peristiwa tabrak lari ini terjadi di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, tepatnya samping kantor Kelurahan Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (22/3) sekitar pukul 06.17 Wib.

"Yang bersangkutan sudah ditetapkan tersangka dan akan dilakukan penahanan," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Rabu (24/3).

Cek Urine Tersangka

Tak hanya ditetapkan sebagai tersangka saja, polisi juga melakukan pemeriksaan urine terhadap mahasiswa tersebut.

"Yang bersangkutan sudah dicek urine dan hasil masih kita tunggu," ujarnya.

Atas perbuatannya tersebut, tersangka dikenakan Pasal 310 ayat 3 Undang-Undang nomor 22 tahun 2009 dengan pidana kurungan paling lama lima tahun dan denda paling banyak Rp10 juta.

"Ditambah dengan Pasal 312 yaitu kita bisa sebut dengan bahasa di UU-nya adalah setiap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor mengakibatkan kecelakaan lalu lintas dengan sengaja tidak menghentikan kendaraannya tidak memberikan pertolongan dan tidak melaporkan kecelakaan lalu lintas tersebut kepada kantor polisi terdekat dengan ancaman hukuman penjara paling lama 3 tahun atau denda paling banyak Rp75 juta rupiah," pungkasnya.

Pelaku Menyerahkan Diri

Pelaku tabrak lari terhadap bocah usia tujuh tahun di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara menyerahkan diri ke Polres Metro Jakarta Utara. Pelaku berinisial MRK (21) yang berstatus mahasiswa ini menyerahkan diri pada Rabu (24/3) siang hari tadi.

"Tadi siang, hari Rabu sekitar pukul 12.30 Wib yang bersangkutan diantar orangtuanya menyerahkan diri ke Satlantas Polres Jakarta Utara yang menangani kasus ini," kata Sambodo Purnomo Yogo.

Ia menjelaskan, sebelum pelaku yang menggunakan mobil sedan merk Mercedez dengan nomor polisi B 2388 RFQ menyerahkan diri kepada petugas. Pihaknya lebih dulu melakukan pemeriksaan sejumlah saksi serta kamera Closed Circuit Television (CCTV) dan juga kamera ETLE.

"Dari sini kemudian kita laksanakan teknik face recognition, sehingga kemudian bisa ditentukan siapa pelaku yang mengemudikan kendaraan tersebut. Jadi analisa kasusnya adalah bahwa keterangan saksi-saksi memang betul telah terjadi tabrak lari dengan 3 orang korban, dua luka ringan, satu luka berat anak 7 tahun," jelasnya.

"Kemudian berdasarkan keterangan dari ATPM Mercedez Benz diduga Mercy tahun 2016 ternyata cocok dengan data kita. Kemudian analisa dari seluruh rekaman CCTV bahwa ada kendaraan mercy warna hitam plat B 2388 RFQ melintas di sekitar lokasi di sekitar waktu kejadian pukul 6 pagi di hari Minggu," sambungnya.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polisi Periksa 6 Remaja Tepergok Mau Tawuran Buntut Penemuan 7 Mayat di Kali Bekasi
Polisi Periksa 6 Remaja Tepergok Mau Tawuran Buntut Penemuan 7 Mayat di Kali Bekasi

Selain itu, polisi juga menemukan kantong plastik yang berisikan air keras.

Baca Selengkapnya
Ini Tampang Kekasih Tamara Tyasmara  Ditangkap Polisi Terkait Kematian Dante
Ini Tampang Kekasih Tamara Tyasmara Ditangkap Polisi Terkait Kematian Dante

Pria inisial YA ini telah ditetapkan sebagai tersangka

Baca Selengkapnya
Sopir Truk Ugal-Ugalan Hantam Motor dan Mobil di Tangerang Positif Sabu
Sopir Truk Ugal-Ugalan Hantam Motor dan Mobil di Tangerang Positif Sabu

Temuan ini berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium terhadap urine sang sopir.

Baca Selengkapnya
Penampakan Sopir Truk Terkulai Lemas di Jalan GT Halim Usai Tabrak 7 Mobil & Pikap hingga 'Nyangkut' di Pembatas
Penampakan Sopir Truk Terkulai Lemas di Jalan GT Halim Usai Tabrak 7 Mobil & Pikap hingga 'Nyangkut' di Pembatas

Usai kecelakaan terlihat MI yang memakai pakaian hoodie hitam, dan topi

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Sopir Truk di Tangerang Nekat Kabur setelah Tabrak Banyak Kendaraan
Ini Alasan Sopir Truk di Tangerang Nekat Kabur setelah Tabrak Banyak Kendaraan

Polisi menetapkan JFN (24), sebagai tersangka setelah menabrak sejumlah pengendara di Tangerang

Baca Selengkapnya
Terkait 7 Mayat di Kali Bekasi, 22 Remaja Diamankan Hendak Tawuran dan 1 Positif Narkoba
Terkait 7 Mayat di Kali Bekasi, 22 Remaja Diamankan Hendak Tawuran dan 1 Positif Narkoba

Temuan tersebut setelah kepolisian melakukan tes urine terhadap puluhan remaja yang diamankan itu.

Baca Selengkapnya
10 Anak jadi Geng Pencurian Kendaraan Bermotor di Kalimantan Tengah
10 Anak jadi Geng Pencurian Kendaraan Bermotor di Kalimantan Tengah

Ronny menuturkan, dari tangan para tersangka tersebut penyidik berhasil mengamankan tujuh kendaraan.

Baca Selengkapnya
Polisi Tetapkan Tersangka Perempuan Rampas Mobil Patroli di Jalan Tol Becakayu
Polisi Tetapkan Tersangka Perempuan Rampas Mobil Patroli di Jalan Tol Becakayu

JK sempat viral karena membawa kabur mobil layanan jalan tol milik PT KKDM dari Tol Jatiwaringin, Becakayu.

Baca Selengkapnya
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun GT Halim Utama Terancam 4 Tahun Penjara
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun GT Halim Utama Terancam 4 Tahun Penjara

Penetapan tersangka terhadap MI sesuai Pasal 311 ayat 1 Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 tentang LLAJ.

Baca Selengkapnya
Polisi Buru Pemasok Narkoba untuk Mahasiswi Marisa Putri yang Tabrak Ibu-Ibu Usai Pulang Dugem
Polisi Buru Pemasok Narkoba untuk Mahasiswi Marisa Putri yang Tabrak Ibu-Ibu Usai Pulang Dugem

Marisa menenggak ekstasi dan minum miras jameson di tempat karaoke KTV Hotel Furaya.

Baca Selengkapnya
DPR Heran Kontainer Bisa Melintas di Siang Hari hingga Ugal-Ugalan di Tangerang: Dishub dan Polisi Kemana?
DPR Heran Kontainer Bisa Melintas di Siang Hari hingga Ugal-Ugalan di Tangerang: Dishub dan Polisi Kemana?

Truk kontainer ugal-ugalan menabrak sejumlah pemotor dan pengendara di wilayah Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis (31/10).

Baca Selengkapnya
13 Remaja Tawuran di Tebet Diciduk Polisi, 1 Positif Ganja
13 Remaja Tawuran di Tebet Diciduk Polisi, 1 Positif Ganja

12 pelaku sudah dikembalikan ke orang tua dan 1 yang positif ganja akan direhabilitasi

Baca Selengkapnya