Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Rayakan milad, Masjid Istiqlal akan pamerkan dokumentasi sejarah

Rayakan milad, Masjid Istiqlal akan pamerkan dokumentasi sejarah Masjid Istiqlal. ©wikipedia.com

Merdeka.com - Masjid Istiqlal akan menggelar pameran arsip sejarah pada perayaan Milad Istiqlal pada 22-27 Februari 2017. Dokumen sejarah Masjid Istiqlal ini meliputi foto, kaligrafi dan lain sebagainya.

"Pameran ini menampilkan dokumentasi, kaligrafi, gambar dan foto-foto sejarah Masjid Istiqlal yang belum pernah di muat media manapun," kata Direktur Warisan Diplomasi Budaya Ditjen Kebudayaan Kemendikbud, Nadjamuddin Ramly di Masjid Istiqlal, seperti dilansir Antara, Selasa (21/2).

Dia menjelaskan, arsip-arsip tersebut merupakan koleksi dari Badan Arsip Nasional, Museum Nasional, Perpustakaan Nasional dan juga UPT museum pada berbagai daerah di Indonesia.

Kurator pameran, Mohammad Nanda Widyarta mengatakan, pembangunan Masjid Istiqlal sangat menarik. Apalagi Istiqlal adalah salah satu ikon arsitektur modern di Indonesia yang dibangun pasca kemerdekaan.

"Yang menarik arsitek Masjid Istiqlal ini adalah arsitektur modern yang menjadi identitas nasional, desain ini merepresentasikan Indonesia sebagai entitas modern dan progresif," jelasnya.

Dia mengatakan bentuk masjid saat ini merupakan rancangan dari arsitek Indonesia bernama Friederich Silaban yang beragama Kristen-Protestan.

Pemilihan desain dilakukan melalui sayembara yang diikuti oleh 30 peserta, namun hanya 22 peserta yang memenuhi syarat.

Presiden Soekarno menjadi ketua dari penjurian sayembara tersebut.

Salah satu panitia Milad Masjid Istiqlal, Mirwan Andan mengatakan, Masjid Istiqlal bukan hanya milik umat muslim semata, dia juga milik seluruh masyarakat Indonesia.

"Masjid ini dibangun di atas taman Wihelmina, letaknya di antara Gereja Katedral dan Gereja Immanuel melambangkan kebersamaan dalam keberagaman," kata dia.

Arsip-arsip tersebut akan diletakkan di selasar utama Masjid Istiqlal.

Masjid Istiqlal dibangun sebagai simbol dari kemerdekaan dan persatuan Indonesia. Pemancangan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan masjid oleh Soekarno pada 24 Agustus 1961.

Masjid tersebut diresmikan pada 22 Februari 1978, sejak saat itu ditetapkan sebagai hari ulang tahun Masjid Istiqlal.

(mdk/msh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hari Istiqlal 22 Februari: Memaknai Sejarah dan Nilai Persatuan
Hari Istiqlal 22 Februari: Memaknai Sejarah dan Nilai Persatuan

Setiap tanggal 22 Februari 2024, Indonesia memperingati Hari Istiqlal.

Baca Selengkapnya
Menelusuri Sejarah Islam di Galeri Al Azhom, Masjid Unik dengan Museum di Tangerang
Menelusuri Sejarah Islam di Galeri Al Azhom, Masjid Unik dengan Museum di Tangerang

Galeri Islam di Masjid Raya Al Azhom menghadirkan nuansa museum di dalam rumah ibadah.

Baca Selengkapnya
Hadir Sebagai Tonggak Baru Perjuangan Bangsa, Ini Fakta Unik Museum Muhammadiyah
Hadir Sebagai Tonggak Baru Perjuangan Bangsa, Ini Fakta Unik Museum Muhammadiyah

Museum tersebut berisi tentang perjuangan Muhammadiyah sejak lahir sampai hari ini.

Baca Selengkapnya
Ngabuburit di Museum Bayt Al-Qur'an Jakarta, Ada Al-Qur'an Terkecil di Dunia
Ngabuburit di Museum Bayt Al-Qur'an Jakarta, Ada Al-Qur'an Terkecil di Dunia

Di Museum Bayt Al-Qur'an, terdapat berbagai salinan Al-Qur'an dari berbagai belahan dunia.

Baca Selengkapnya
Daftar Hari Besar Islam yang Wajib Diketahui Umat Muslim
Daftar Hari Besar Islam yang Wajib Diketahui Umat Muslim

Hari besar Islam adalah momen-momen penting yang dirayakan oleh umat Muslim di seluruh dunia.

Baca Selengkapnya
Mengunjungi Museum Abdul Djalil di Kota Magelang, Koleksi Benda-Benda Sejarah Berdirinya Akmil
Mengunjungi Museum Abdul Djalil di Kota Magelang, Koleksi Benda-Benda Sejarah Berdirinya Akmil

Museum yang berdiri pada tahun 1964 ini menyimpan berbagai benda-benda sejarah militer khususnya TNI-AD serta berdirinya Akademi Militer di Magelang.

Baca Selengkapnya
Wisata Sejarah Museum Sadurengas
Wisata Sejarah Museum Sadurengas

Museum ini eks kediaman Sultan Paser Aji Tenggara pada 1844-1873, lalu digunakan sebagai istana kesultanan pada masa kepimpinan Sultan Ibrahim Khaliludin.

Baca Selengkapnya
FOTO: Melihat Pameran Arsip Kepresidenan di Taman Ismail Marzuki yang Menampilkan Perpindahan Ibu Kota Negara dari Zaman ke Zaman
FOTO: Melihat Pameran Arsip Kepresidenan di Taman Ismail Marzuki yang Menampilkan Perpindahan Ibu Kota Negara dari Zaman ke Zaman

Pameran ini menyajikan perkembangan ide dan juga implementasi perpindahan ibu kota negara dari zaman ke zaman.

Baca Selengkapnya
Berusia Dua Abad, Begini Kisah Masjid An Nawier di Jakarta Barat yang Kerap Umumkan Wafatnya Keluarga Keraton Solo
Berusia Dua Abad, Begini Kisah Masjid An Nawier di Jakarta Barat yang Kerap Umumkan Wafatnya Keluarga Keraton Solo

Begini kisah unik Masjid An Nawier yang sudah ada sejak abad ke-18 di Tambora Jakarta Barat

Baca Selengkapnya
FOTO: Komunitas Mahasiswa Fotografi Kalacitra Gelar Pameran 'Cerita Citra' di UIN Syarif Hidayatullah
FOTO: Komunitas Mahasiswa Fotografi Kalacitra Gelar Pameran 'Cerita Citra' di UIN Syarif Hidayatullah

KMF Kalacitra turut menghadirkan seminar fotografi 'Bercerita Lewat Foto' dengan pewarta foto merdeka.com, Arie Basuki, sebagai pembicara.

Baca Selengkapnya
Jenderal Polisi Datangi Masjid Berdiri Tahun 1442 di Xinjiang, Ada Momen Berikan Peci dan Sarung
Jenderal Polisi Datangi Masjid Berdiri Tahun 1442 di Xinjiang, Ada Momen Berikan Peci dan Sarung

Eks Wakapolri, Syafruddin Kambo mendatangi masjid di Xinjiang yang sudah berdiri sejak tahun 1442 dan memberikan oleh-oleh khas Indonesia.

Baca Selengkapnya
Contoh Sambutan Isra Miraj 2024 untuk Sekolah, Jadikan Referensi
Contoh Sambutan Isra Miraj 2024 untuk Sekolah, Jadikan Referensi

Setiap tahunnya umat Islam memperingati Isra Mi’raj pada 27 Rajab yang di tahun ini jatuh pada Kamis, 8 Februari 2024.

Baca Selengkapnya