Rute Lintasan Formula E Rencananya di Kawasan Gambir dan Monas
Merdeka.com - Jakarta terpilih menjadi tuan rumah balap Formula-E 2020. Hal tersebut disampaikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan usai bernegosiasi dengan lembaga pengelola Formula E di New York, Amerika Serikat.
Kadishub DKI Syafrin Liputo mengungkapkan, sudah ada dua usulan lintasan yang akan digunakan untuk Formula E tersebut. Rencana pertama ialah di sekitaran kawasan Gambir dan Monas.
Dia menjelaskan, nantinya Pit Stop akan berada di Monas, di belakang Stasiun Gambir. Dari Monas, lintasan akan memasuki Jalan Ridwan Rais lalu berputar menuju Monumen Tugu Tani.
-
Kapan Formula E Jakarta diadakan? Formula E Jakarta Volume II Jakarta E-Prix 2023 dijadwalkan pada 3-4 Juni 2023 mendatang di sirkuit Ancol.
-
Apa yang akan dilakukan Dishub Jakarta? Dishub DKI Jakarta bakal melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) saat penyelenggaraan LPS Monas Half Marathon yang digelar Minggu besok, 30 Juni 2024.
-
Kapan Dishub Jakarta akan melakukan rekayasa lalu lintas? 'Dishub DKI Jakarta melakukan sistem buka-tutup jalan di sejumlah jalan pada pukul 04.45-08.00 WIB pada saat kegiatan berlangsung,' demikian informasi dari laman @dishubdkijakarta, dikutip Sabtu (29/6).
-
Formula E Jakarta apa saja acaranya? Konsep gelaran ajang balap mobil listrik Formula E tahun ini ada racing (balapan) dan festival musik. Ada Slank, RAN, KLA Project, Rossa, dan Cakra Khan, Oni N Friends, Angger Dimas, Sergio Berlino, DJ Yasmin, dan Alan Walker.
-
Di mana balapan MotoE berlangsung? Setelah menyelesaikan balapan di posisi keempat pada Race 1 MotoE San Marino 2024 yang berlangsung di Sirkuit Misano, Italia, pada hari Sabtu (7/9/2024), pembalap dari Dynavolt Intact GP, Hector Garzo, berhasil meraih gelar juara dunia dan kini memimpin klasemen sementara dengan total 237 poin.
-
Dimana lokasi stasiun LRT Jakarta Fase 1B? Jalur yang akan dibangun pada fase 1B ini sepanjang 6,4 kilometer dan akan terdapat lima stasiun, yaitu Stasiun Rawamangun, Stasiun Pramuka BPKP, Stasiun Pasar Pramuka, Stasiun Matraman, dan Stasiun Manggarai.
"Berputar di Tugu Tani, kembali masuk ke Ridwan Rais, kemudian belok kiri di Merdeka Selatan, kemudian berputar di Wisma Antara ya di ujung, berputar. Setelah itu kembali melintas di depan kedubes AS, ke kiri depannya gerbang monas, kemudian masuk lagi ke Ridwan Rais berputar seperti itu," kata Syafrin saat dikonfirmasi, Senin (15/7).
Sementara lokasi opsi kedua adalah di bagian dalam Monas. Adapun nantinya lintasan akan dimulai dari Silang Monas Tenggara- MI Ridwan Rais-Tugu Tani-MI Ridwan Rais-Merdeka Selatan-Wisma Antara-Berputar ke Kedubes AS-Monas-Ridwan Rais.
Adapun opsi lainnya ialah dari Silang Monas Selatan-belakang Gambir-Ridwan Rais-Merdeka Selatan-bundaran air mancur-Silang Monas Selatan.
Pemprov DKI, menurut Syafrin, sebenarnya mengusulkan 5 rute namun hasil survei penyelenggara meminta opsi dua rute tersebut.
"Tanggal 8 Juli itu pihak panitia sudah datang dan sudah melakukan survei, survei terkait lintasan yang nantinya akan digunakan sebagai ajang formula E," ujarnya.
Terkait kondisi jalan yang masih bergelombang, dia menegaskan, Pemprov DKI akan memperbaikinya.
"Kami masih menunggu karena memang dari penyelenggara memang belum konfirmasi dengan rute yang yang fix akan digunakan apa," tutup Syafrin.
Reporter: Delvira HutabaratSumber: Liputan6.com
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Buka-tutup jalan di sejumlah jalan pada pukul 04.45-08.00 WIB
Baca SelengkapnyaLokasi parkir di sekitar Monas dan Gelora Bung Karno (GBK) saat Jakarta International Marathon 2024 pada Minggu (23/6).
Baca SelengkapnyaUpaya lain untuk mengantisipasi kemacetan adalah dengan melakukan pembatasan truk angkutan barang sumbu 3 atau lebih.
Baca SelengkapnyaKampanye akbar digelar jelang masa tenang pada 11 Februari 2024 mendatang
Baca SelengkapnyaKampanye akbar akan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, dan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat pada 10 Februari 2024.
Baca SelengkapnyaPemprov DKI juga menyediakan 16 rute alternatif untuk area Sudirman hingga Thamrin.
Baca SelengkapnyaFormula E diselenggarakan pada 2022 silam di era kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 Anies Baswedan
Baca SelengkapnyaPemprov DKI Jakarta Bakal Tutup 34 Ruas Jalan saat Gelaran BTN Jakim 2024, Catat Tanggalnya
Baca SelengkapnyaRute pengalihan kendaraan yang disiapkan guna mengatur arus lalu lintas menuju kantor KPU di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.
Baca SelengkapnyaPemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menetapkan 16 rute alternatif bagi masyarakat selama Jakarta Internasional Marathon 2024
Baca SelengkapnyaPolisi bakal memprioritaskan kendaraan iring-iringan Presiden dan Wakil Presiden hingga tamu-tamu VVIP yang hendak melintas di Jalan Sudirman-Thamrin.
Baca SelengkapnyaPolisi menyiapkan pengalihan rute serta kantong parkir untuk massa pendukung
Baca Selengkapnya