Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Soal Usulan Arena Tinju, Polda Metro Jaya Masih Pertimbangan Berbagai Aspek

Soal Usulan Arena Tinju, Polda Metro Jaya Masih Pertimbangan Berbagai Aspek Pertandingan tinju PON XX. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Seorang ibu mengusulkan pada Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran untuk membuatkan arena tinju atau boxing. Ide ini tercetus karena Ani yang merupakan warga Tanah Abang, Jakarta Pusat, resah sering melihat tawuran di tempatnya tinggal.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan menyampaikan usulan masyarakat tetap didengar walaupun kepolisian perlu mempertimbangkan segala hal.

"Kita harus mempertimbangkan dari berbagai aspek juga ya. Kalau boxing kan harus dilakukan orang yang memiliki keahlian, kemampuan, terus ada juga pengawas, wasit dari badan resmi agar tidak menciderai lawannya, kan intinya mukul memukul itu ya," katanya kepada merdeka.com, Senin (3/1).

"(Namjn) Namanya masukan masyarakat kita harus mendengarkan," sambungnya.

Menurutnya, kelanjutannya seperti apa masih akan dibahas lebih lanjut. Sebab, akan pihaknya akan mempertimbangkan daerah lain.

"Iya karena kan banyak aspek tadi. Kan enggak semua orang setuju kita, kan harus mendengarkan tokoh masyarakat, yang lain tokoh agama. (Usulan Ani) Menarik tapi kan di daerah lain kan belum tentu, di Tebet kan belum tentu ada seperti itu," tegasnya.

Berbeda Dengan Track Balap Liar

Zulpan menjelaskan, area boxing yang diusulkan Ani berbeda dengan track balap liar. Balap liar terjadi di berbagai tempat, namun arena boxing hanya satu tempat dan belum tentu disetujui masyarakat.

"Kalau yang track itu kan sudah dari sejak puluhan tahun yang lalu sudah terjadi kan bukan hanya di Asia Afrika, Kemayoran, ada di Jalan Panjang, ada di Pondok Indah ada di Sentul. Jadi itu dirasakan persoalan itu oleh banyak masyarakat dan itu dikeluhkan," pungkasnya.

Sebelumnya, seorang emak-emak warga Tanah Abang bernama Ani Purwanti (38) mencetuskan ide 'out of the box' sebagai solusi aksi tawuran di tempatnya yang masih marak.

"Pak Kapolda saya minta dibikinin ring tinju karena anak-anak muda di tempat saya, di Tanah Abang sering tawuran," kata Ani saat menjadi salah satu tamu di acara rilis akhir tahun Polda Metro Jaya, Kamis (30/12).

Ani mengaku risau, pasalnya aksi tawuran warga terjadi hampir setiap malam. Tawuran antarkelompok biasa terjadi pukul 03.00 dini hari.

"Kedengeran suara tanda kentongan, terus mulai ramai anak-anak bawa sajam," kata Ani.

Ani pun sempat merekam aksi tersebut, kemudian membuatnya viral dengan melaporkannya ke social media Polda Metro Jaya dan Mabes Polri. Ani berharap, jika harapannya dikabulkan, maka aksi tawuran tidak terjadi lagi karena tersalurkan lewat ring tinju.

"Kan tinju ini sarana olahraga. Harapannya mereka tidak di jalanan lagi tawurannya, tapi difasilitasi, seperti balap motor liar itu," kata Ani.

Mendengar hal itu, Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil tersenyum. Menurut dia, usulan bertujuan baik dari warga sepatutnya didukung.

"Ibu ini pasti tinggalnya di Gang Bahaswan ya? Saat saya Kapolsek Metro Tanah Abang saya sudah urus itu masalah tawuran," kata Fadil.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Kapolda Metro Cegah Anggota Main Judi Online, Ketahuan Disanksi Tegas!
Cara Kapolda Metro Cegah Anggota Main Judi Online, Ketahuan Disanksi Tegas!

Pengawasan melekat dilakukan secara terus-menerus ke semua anggota.

Baca Selengkapnya
Ini Catatan Kompolnas Usai Polda Jabar Kalah Lawan Pegi di Sidang Praperadilan
Ini Catatan Kompolnas Usai Polda Jabar Kalah Lawan Pegi di Sidang Praperadilan

Ketua Harian Kompolnas Benny Mamoto mengatakan terus mengawal proses penyidikan hingga gelar perkara dan persidangan.

Baca Selengkapnya
Kapolri Pastikan Pengamanan Piala Presiden 2024 Sesuai Standar FIFA
Kapolri Pastikan Pengamanan Piala Presiden 2024 Sesuai Standar FIFA

Polri akan mengawal penuh jalannya laga sepakbola Piala Presiden 2024.

Baca Selengkapnya
Gelar Piala Presiden 2024, Erick Thohir Tak Ingin Tragedi Kanjuruhan Terulang
Gelar Piala Presiden 2024, Erick Thohir Tak Ingin Tragedi Kanjuruhan Terulang

Gelar Piala Presiden 2024, Erick Thohir Tak Ingin Tragedi Kanjuruhan Terulang

Baca Selengkapnya
2.120 Personel Gabungan Kawal Debat Perdana Capres di KPU
2.120 Personel Gabungan Kawal Debat Perdana Capres di KPU

Sebanyak 2.120 personel gabungan akan mengamankan pelaksanaan debat perdana capres di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (12/12) .

Baca Selengkapnya