Sunny Tanuwidjaja malu ditanya disertasinya belum selesai
Merdeka.com - Sunny Tanuwidjaja akhirnya muncul di Balai Kota DKI. Sunny ikut dicekal Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam kasus dugaan suap pembahasan raperda tentang zonasi reklamasi pantai utara Jakarta.
Mengenai status Sunny sempat simpang siur karena awalnya Gubernur Basuki T Purnama (Ahok) menyebut Sunny adalah anak magang. Namun belakangan diakui Ahok jika Sunny adalah staf yang kerap memberi masukan soal politik.
Sunny kini tengah mengambil pendidikan di Universitas Northern Illinois Amerika Serikat. Dia menjadikan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai objek penelitian untuk disertasi doktoral.
-
Siapa yang diadukan ke DKPP? Dalam sidang pemeriksaan dugaan pelanggaran Kode Etik Penyelenggara Pemilu (KEPP) perkara nomor 19-PKE-DKPP/I/2024, Nus Wakerkwa mengadukan Ketua KPU Hasyim Asy’ari berserta anggota KPU Mochammad Afifuddin dan Parsadaan Harahap.
-
Kenapa asisten pribadi Sandra Dewi diperiksa? 'Pemeriksaan saksi dilakukan untuk memperkuat pembuktian dan melengkapi pemberkasan dalam perkara dimaksud,' tutur Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana dalam keterangannya, Selasa (28/5).
-
Kenapa Sandra Dewi akan dipanggil Kejagung? Pihak Kejaksaan Agung juga menegaskan bahwa pemanggilan tersebut dilakukan karena status Sandra Dewi sebagai istri Harvey, yang diduga terlibat dalam menampung uang hasil korupsi, meskipun Sandra Dewi telah memiliki dua orang anak.
-
Mengapa Sandra Dewi diperiksa? 'Pemeriksaan tersebut dilakukan dalam rangka menindaklanjuti kegiatan pemblokiran beberapa rekening,' kata Kapuspenkum Ketut.
-
Siapa yang diperiksa KPK? Mantan Ketua Ferrari Owners Club Indonesia (FOCI), Hanan Supangkat akhirnya terlihat batang hidungnya ke gedung Merah Putih, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (25/3) kemarin.
Apakah Sunny sudah meraih gelar doktor? "Jangan tanya gitu, malu. Tapi sementara soal disertasi masih pending, belum selesai," ungkapnya di Balai Kota DKI, Senin (11/4).
Dia juga bercerita mengenai tugasnya membantu Ahok. Saat Ahok menjadi calon wakil gubernur Joko Widodo, Sunny ikut menemani Ahok berkampanye di 2012
"Sebenarnya enggak ada status nama tertentu ya. Pokoknya tugas saya adalah bantu Pak Ahok, kasih dia masukan seperti itu saja. Ya kalau konsultan susah dong, namanya konsultan nanti kenapa-kenapa lagi," jelasnya.
Sunny mengaku kenal saat Ahok masih menjabat sebagai anggota DPR pada 2010. Dia tertarik meneliti gaya berpolitik Ahok yang ceplas-ceplos dan sedikit agak kasar kalau berbicara.
"Jadi pertama kali bantu pak gubernur salah satu tujuannya adalah mempelajari beliau lah gitu. Bagaimana dia berpolitik, bagaimana dia berhubungan dengan pengusaha dan politisi dan sebagainya," tandasnya.
(mdk/did)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Seorang mahasiswi yang juga pelaku UMKM bernama Vinky curhat sering di PHP dengan berbagai janji-janji
Baca SelengkapnyaArdi berpendapat, pertanyaan yang mahasiswa tanyakan di forum normatif
Baca SelengkapnyaGanjar merasa terganggu dengan celetukan mahasiswa yang menanyakan soal utang negara dan LGBT.
Baca SelengkapnyaDebat yang diikuti lima paslon dilangsungkan 14 Oktober 2024 lalu.
Baca Selengkapnya