Surya Paloh pastikan NasDem dukung Ahok di Pilgub DKI
Merdeka.com - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh mendukung Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk kembali memimpin di Pilgub DKI 2017. Menurut Paloh, Ahok merupakan prioritas bagi NasDem untuk meneruskan jabatan di DKI.
"Sampai hari ini, saya pikir kecuali Ahok melakukan hal tidak tepat, sejauh ini kita andalkan Ahok. Saya pikir bagus untuk DKI dalam meneruskan jabatannya ke depan," kata Paloh di Hotel Discovery Kartika, Bali, Jumat (15/1).
Pertimbangan mendukung Ahok, lanjut Paloh, mantan Bupati Belitung Timur itu dinilai mempunyai kejujuran dalam bersikap. Lebih lanjut, Ahok juga mempunyai kemampuan pengelolaan satu institusi Pemda seperti DKI dengan permasalahan ibu kota yang cukup kompleks.
-
Siapa yang setuju dengan Ahok tentang korupsi? Perbincangan kedua tokoh tersebut turut menuai beragam tanggapan dari publik.
-
Kenapa Ahok ingin jadi pejabat? Pesan Sang Ayah Pengalaman sering diperas oknum pejabat membuatnya terobsesi ingin menjadi pejabat. Ditambah pesan dari sang ayah sebelum meninggal. Pesan ini juga mendorongnya untuk jadi pejabat yang jujur dan membawa perubahan positif.
-
Kenapa Ahok prihatin dengan korupsi? Ahok pun merasa prihatin dengan nasib generasi muda di masa mendatang.
-
Apa saja kriteria pemimpin yang baik? Selain itu, Anda juga harus tahu beberapa kriteria pemimpin yang baik.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politik? Ahok pun memutuskan untuk masuk ke politik. Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Bagaimana Ahok dan Puput menunjukkan keserasian mereka? Ahok menunjukkan keserasiannya dengan sang istri, Puput, serta kedua anak mereka, Yosafat dan Sarah.
"Dia pasti banyak kekurangan, tetapi kalau kita dorong dengan pemikiran konstruktif, saya pikir akan lebih hebat lagi," katanya.
Mengenai nama Wali Kota Bandung Ridwan Kamil dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Paloh menilai dua sosok tersebut baru menunjukkan kehebatan di wilayah mereka saja. "Bagus di Bandung dan bagus di Surabaya," imbuhnya.
Namun, NasDem belum melakukan pembicaraan dengan Ahok. Menurut Paloh, untuk saat ini lebih baik membiarkan Ahok bergerak sendiri dahulu.
"Enggak perlu kita dapatkan hati Ahok, Ahok yang harusnya dapatkan hati NasDem," ucapnya.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Surya Paloh disebutnya sudah memunculkan nama dirinya dengan kader PKS lainnya yakni Mardani Ali Sera.
Baca SelengkapnyaNama Ahmad Sahroni diketahui menjadi salah satu digadang-gadang sebagai calon gubernur untuk Pilgub DKI Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menyebut, Surya Paloh memiliki jiwa besar
Baca Selengkapnya"Kita membutuhkan pemimpin bangsa ini yang bisa memadukan kemampuan profesionalitasnya sekaligus moral dan etiknya," kata Surya Paloh.
Baca SelengkapnyaKetua Umum Partai NasDem Surya Paloh tidak membantah partainya akan bergabung ke Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk Pilkada Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaPKS telah mengajukan nama Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Mohamad Sohibul Iman sebagai Bakal Calon Gubernur di Pilkada Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaAnies mengungkap, keinginan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh soal perkembangan Jakarta di masa depan.
Baca SelengkapnyaTim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran memuji sikap Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menerima kemenangan Prabowo-Gibran.
Baca SelengkapnyaSedikitnya ada lima kriteria yang harus dimiliki calon gubernur Jakarta
Baca SelengkapnyaAhok di mata Said Abdullah adalah sosok pemimpin yang bekerja dengan sangat baik selama memimpin Jakarta.
Baca SelengkapnyaJokowi memuji Surya Paloh. Dia menyebut, Surya Paloh memiliki jiwa besar.
Baca SelengkapnyaKetua Umum Partai NasDem Surya Paloh menegaskan posisi NasDem untuk mendukung pemerintahan Prabowo Subianto ke depan.
Baca Selengkapnya