Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tahun ini, Transjakarta dapat tambahan modal

Tahun ini, Transjakarta dapat tambahan modal bus TransJakarta. merdeka.com

Merdeka.com - DPRD dan Pemprov DKI Jakarta telah sepakat menggunakan pagu anggaran APBD DKI Jakarta 2014, Rp 72,9 triliun, untuk dipakai tahun ini. Walaupun begitu, penyertaan modal pemerintah (PMP) akan ditingkatkan untuk PT Transportasi Jakarta (Transjakarta).

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan, perubahan penggunaan pagu anggaran tidak akan mengubah pemberian PMP. Namun, modal tambahan ini hanya akan diberikan kepada PT Mass Rapid Transit (MRT) dan PT Transjakarta.

"Penyusunan kembali RAPBD DKI 2015 berdasarkan pagu anggaran 2014 ada pengaruhnya kepada PMP. Jadi PMP, mungkin nggak kami berikan dulu selain yang disetujui," ungkap Heru di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (24/3).

Orang lain juga bertanya?

Dia menambahkan, walaupun anggaran mengalami penurunan, rencananya PMP akan tetap ditingkatkan sehingga kewajiban pelayanan publik (public service obligation) semakin membaik pada 2015 ini.

"Kalau Transjakarta kita tambahkan PMP untuk PSO. Kan dia akan nambah bus yang hibah-hibah. PSO akan saya tambah, mungkin ada bus-bus yang nyumbang kepada Transjakarta. Masih Rp 980 miliar untuk PSO, kita naikin jadi Rp 1,3 triliun. Supaya pelayanan kepada masyarakat nggak terganggu dan semakin banyak warga menggunakan Transjakarta," ujarnya.

Sedangkan PMP untuk MRT, mantan wali kota Jakarta Utara menegaskan alokasi anggaran PMP tidak berubah, tetap Rp 4,6 triliun.

"Kan dapat bantuan dari pemerintah pusat. Saya sudah teken itu kemarin sebesar Rp 4,6 triliun, tetap komit, tetap jalan," tutupnya.

(mdk/ren)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
TransJakarta Angkut 1,3 Juta Penumpang Per Hari pada Tahun Ini
TransJakarta Angkut 1,3 Juta Penumpang Per Hari pada Tahun Ini

“Pencapaian ini terjadi pada saat libur lebaran dan libur sekolah," kata Welfizon

Baca Selengkapnya
LRT Jabodebek Dapat Subsidi Hampir Rp120 Miliar, Segini Tarif Terbarunya
LRT Jabodebek Dapat Subsidi Hampir Rp120 Miliar, Segini Tarif Terbarunya

Pemberian PSO agar tarif transportasi umum bisa lebih terjangkau.

Baca Selengkapnya
Transjakarta Tambah Jam Operasional di Malam Tahun Baru
Transjakarta Tambah Jam Operasional di Malam Tahun Baru

Khusus untuk jumlah unit kendaraan, akan disesuaikan dengan kebutuhan dan sifatnya sangat dinamis.

Baca Selengkapnya
Hore! Transjakarta Beroperasi Sampai Jam 02.00 Saat Malam Tahun Baru
Hore! Transjakarta Beroperasi Sampai Jam 02.00 Saat Malam Tahun Baru

Di Malam pergantian tahun, jam operasional Transjakarta diperpanjang hingga pukul 02.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Respons Demo Sopir JakLingko, Transjakarta Klaim Telah Berlaku Adil soal Tambah Armada dan Rute Baru
Respons Demo Sopir JakLingko, Transjakarta Klaim Telah Berlaku Adil soal Tambah Armada dan Rute Baru

Setidaknya ada delapan koperasi mitra operator program JakLingko yang melakukan unjuk rasa di Balai Kota DKI Jakarta pada Selasa, 30 Juli 2024

Baca Selengkapnya
Pramono Siapkan Rp26 Triliun untuk Perbaikan dan Subsidi Transportasi Jakarta
Pramono Siapkan Rp26 Triliun untuk Perbaikan dan Subsidi Transportasi Jakarta

Pramono Anung akan menganggarkan dana sebesar Rp26 Triliun untuk membangun sistem transportasi di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Tarif Bus Royaltrans Dipastikan Tak Naik, Tetap Rp20.000
Tarif Bus Royaltrans Dipastikan Tak Naik, Tetap Rp20.000

Saat ini tarif Royaltrans Rp20.000, tetap berlaku Rp20.000.

Baca Selengkapnya
HUT Jakarta Naik Transjakarta, MRT dan LRT Hanya Rp1 pada 22-23 Juni
HUT Jakarta Naik Transjakarta, MRT dan LRT Hanya Rp1 pada 22-23 Juni

Ini merupakan kado istimewa bagi pengguna angkutan umum.

Baca Selengkapnya
Halte Gatot Subroto Jamsostek Direvitalisasi, TransJakarta Sediakan Bus Stop untuk Angkut Penumpang
Halte Gatot Subroto Jamsostek Direvitalisasi, TransJakarta Sediakan Bus Stop untuk Angkut Penumpang

Selama proses konstruksi berjalan, pelanggan TransJakarta dapat menggunakan halte sebelum atau sesudah Halte Gatot Subroto Jamsostek.

Baca Selengkapnya
Jakarta yang Kian Instagramable
Jakarta yang Kian Instagramable

Jakarta kian mempesona. Setiap tahunnya banyak proyek baru yang membuat Jakarta kian metropolitan meski nantinya tak lagi menjadi ibu kota.

Baca Selengkapnya
Fakta di Balik Peluncuran Trans Jateng Solo-Wonogiri, Gratis Selama 7 Hari
Fakta di Balik Peluncuran Trans Jateng Solo-Wonogiri, Gratis Selama 7 Hari

Peluncuran layanan transportasi itu merupakan jawaban dari pemerintah untuk memberi akses bagi masyarakat di tiga daerah.

Baca Selengkapnya
Transjabodetabek ALa Pramono Targetkan Nilai Manfaat hingga 35 Persen
Transjabodetabek ALa Pramono Targetkan Nilai Manfaat hingga 35 Persen

Konsep ini, bagi mantan sekretaris kabinet itu penting untuk mengurangi kemacetan di Jakarta.

Baca Selengkapnya