Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tiket Formula E Dijual Mei: Harga Mulai Rp350 ribu sampai Jutaan

Tiket Formula E Dijual Mei: Harga Mulai Rp350 ribu sampai Jutaan Sirkuit Formula E di Ancol. ©Liputan6.com/Herman Zakharia

Merdeka.com - Formula E atau balap mobil listrik kelas dunia akan diselenggarakan di Ancol, Jakarta Utara, pada 4 Juni mendatang. Sempat ramai, akhirnya disepakati kapasitas penonton ditargetkan minimal 50.000 orang.

"Jadi sudah disepakati, bahwa tiket Formula E akan berjumlah minimal 50.000, dengan rentang harga Rp350.000 sampai jutaan," kata Ketua Panitia Organizing Committee (OC) dari Formula E Ahmad Sahroni, Senin (4/4).

Sahroni menyebut, penjualan tiket untuk menyaksikan pagelaran Formula E dimulai Mei mendatang. Dia memastikan penyelenggaraan Formula E akan diselingi dengan ajang hiburan.

"Acaranya nanti juga akan sangat meriah, di mana kita mengadakan konser musik yang diisi oleh musisi dan grup musik ternama. Kita akan memiliki tiga panggung yang akan menampilkan hiburan dari pagi hingga malam," sambungnya.

Libatkan UMKM

Sahroni juga menyampaikan bahwa Formula E akan melibatkan pengusaha UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah). Nantinya, para pengusaha tidak hanya diberi kesempatan untuk berbisnis, namun juga training tentang layanan yang baik.

"Para UMKM ini akan ditraining agar memiliki standar layanan kelas internasional," katanya.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria meminta kapasitas penonton Formula E tidak perlu diperdebatkan. Sebab, masyarakat masih bisa menyaksikan pertandingan balap mobil listrik itu melalui media televisi jika terdapat penyesuaian kapasitas penonton.

"Menonton itu kan tidak harus datang ke lokasi tapi juga melalui media TV dan sebagainya," kata Riza di Balai Kota, Senin (28/3).

Riza yakin panitia pelaksana sekaligus penanggungjawab Formula E, PT Jakarta Propertindo (Jakpro), telah mempertimbangkan luas area Kawasan Ancol untuk menentukan kapasitas penonton.

"Jadi menurut hemat saya itu memang disesuaikan dengan tempat kapasitas yang penting bagi kita berapa pun pengunjungnya itu tetap dapat disosialisasikan," imbuhnya.

Penasihat sirkuit Formula E yang merupakan tim teknis dari Ikatan Motor Indonesia (IMI), Irawan Sucahyono mengatakan, kapasitas penonton diperkirakan 10.000 orang. Namun jumlah tersebut masih bersifat fluktuatif.

"Kapasitas tribun 10.000, nanti itu berkembang. Kita masih tunggu review FEO," kata Irawan.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Formula E Jakarta Volume II
Formula E Jakarta Volume II

Kawasan Taman Impian Jaya Ancol tak ditutup saat penyelenggaraan ajang balapan Formula E Jakarta 2023.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Tanggal dan Harga Tiket MotoGP Mandalika 2024
Catat, Ini Tanggal dan Harga Tiket MotoGP Mandalika 2024

Saat ini tersedia bundling tiket untuk pembelian tiket buy one get one free, dengan penjualan yang hanya tersedia offline di sepuluh cafe sekitar Lombok.

Baca Selengkapnya
Lebih dari 180 Brand Siap Ikuti Indonesia International Motor Show 2024
Lebih dari 180 Brand Siap Ikuti Indonesia International Motor Show 2024

IIMS 2024 siap digelar dan menandai kemajuan yang signifikan dalam pertumbuhan positif industri otomotif di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Tiket MotoGP Mandalika Resmi Dijual Mulai Hari Ini, Cek Harga dan Cara Pesannya di Sini
Tiket MotoGP Mandalika Resmi Dijual Mulai Hari Ini, Cek Harga dan Cara Pesannya di Sini

Pertamina akan jual sebanyak 3.191 tiket MotoGP Mandalika.

Baca Selengkapnya
Dewa 19 dan Kahitna Meriahkan IIMS 2024, Pesertanya Lebih 23 Merek Otomotif
Dewa 19 dan Kahitna Meriahkan IIMS 2024, Pesertanya Lebih 23 Merek Otomotif

Dyandra Promosindo umumkan deretan program pendukung di pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 15 - 25 Februari 2024 di JIExpo Kemayoran.

Baca Selengkapnya
Modal Rp600 Ribu Bisa Nonton Messi dkk di Indonesia
Modal Rp600 Ribu Bisa Nonton Messi dkk di Indonesia

PSSI mematok harga tiket termurah Rp600 ribu hingga termahal mencapai Rp4,25 juta.

Baca Selengkapnya
PRJ Kemayoran Segera Dibuka 12 Juni 2024, Intip Sederet Musisi hingga Harga Tiket Masuknya
PRJ Kemayoran Segera Dibuka 12 Juni 2024, Intip Sederet Musisi hingga Harga Tiket Masuknya

Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair Kemayoran 2024 segera dibuka untuk masyarakat mulai 12 Juni 2024.

Baca Selengkapnya