Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ulah-ulah nakal polisi di Monas

Ulah-ulah nakal polisi di Monas Razia PKL di Monas. ©2014 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - Ulah aparat benar-benar membuat malu. Pantas saja preman dan pedagang kaki lima tidak kapok di Monas. Pedagang menyetorkan sejumlah duit ke anggota TNI dan polisi biar aman.

Pedagang yang terkena razia mengakui kalau mereka memberi jatah ke aparat penegak hukum. Bahkan, jatah tersebut hampir setiap hari disetorkan.

"Uang dan makan kita setorkan kenapa jadi gini," teriak dia histeris.

Dalam razia kali ini, puluhan dagangan PKL diangkut petugas. Beberapa orang yang tanpa identitas juga diamankan untuk dimintai keterangan.

Berikut ulah-ulah nakal aparat di Monas:

Polisi buka rental sepeda

Para pedagang dilarang di kawasan Monas, Gambir, Jakarta Pusat. Namun, polisi yang harusnya mencegah dan menertibkan Monas malah ikut berjualan di kawasan itu."Kita amankan juga rental sepeda milik anggota," ujar Kapolsek Gambir AKBP Agung Marlianto usai razia PKL dan preman di kawasan Monas, Rabu (19/2).Namun, Agung enggan memaparkan dari kesatuan mana polisi yang membuka usaha tersebut. "Nama dan orangnya sudah dicatat dan diketahui. Namun, yang bersangkutan tidak ada saat ini," tuturnya.

Minta setoran ke pedagang dan preman

Pihak kepolisian mengakui anggotanya dan TNI kerap menjadi beking dari preman serta pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Monas, Gambir, Jakarta Pusat. Para aparat penegak hukum itu sering meminta jatah dari preman dan PKL."Sering minta setoran baik ke pedagang atau preman," ujar Kapolsek Gambir AKBP Agung Marlianto saat ditemui di kawasan Monas, Rabu (19/2).Namun, razia yang digelar kali ini, para polisi dan TNI yang menjadi beking tidak menunjukan batang hidungnya. "Padahal ini sengaja kita besar-besarkan untuk memancing oknum tersebut," katanya.

Polisi jadi beking

Preman dan pedagang kaki lima di Monas tidak pernah kapok meski berkali-kali diberantas. Keberadaan mereka lantaran ada beking dari pihak TNI dan Polri."Kita akui memang ada beking dari Polisi dan TNI," ujar Kapolsek Gambir AKBP Agung Marlianto di kawasan Monas, Rabu (19/2).Agung merasa tidak malu membongkar borok anak buahnya. Dia juga tidak khawatir ada protes dari institusi lain karena disebut ada anggotanya ikut bermain. "Inilah apa adanya," katanya.

Perwira menengah ikut bermain

Razia gabungan melibatkan Polri, TNI, Satpol PP dan keamanan Monas digelar. Razia ini bertujuan memberantas preman dan PKL. Namun ironisnya sejumlah fakta malah terkuak adanya keterlibatan aparat.Kapolsek Gambir AKBP Agung Marlianto mengaku sudah mengantongi nama-nama polisi dan TNI jadi beking di Monas. Nama-nama tersebut bahkan telah diserahkan ke para pimpinan."Bahkan ada perwira menengah yang ikut bermain. Anggota saya pun juga ada," katanya.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
2 Anggota Ormas Jadi Tersangka Usai Aniaya Pedagang Buah Gara-Gara 'Uang Keamanan' di Jakbar
2 Anggota Ormas Jadi Tersangka Usai Aniaya Pedagang Buah Gara-Gara 'Uang Keamanan' di Jakbar

Kedua tersangka terbukti merusak lapak pedagang buah sekaligus menganiaya pemiliknya.

Baca Selengkapnya
Tiga Polantas Ketahuan Pungli di Tol Halim, Begini Kronologinya
Tiga Polantas Ketahuan Pungli di Tol Halim, Begini Kronologinya

Dari video yang beredar terlihat, anggota polantas memberhentikan sebuah kendaraan diduga melakukan pelanggaran lalu lintas.

Baca Selengkapnya
Viral Preman Palak Pedagang Pasar Tumpah Jalan Merdeka Kota Bogor Rp80-100 Ribu Tiap hari, Ternyata Ini Pelakunya
Viral Preman Palak Pedagang Pasar Tumpah Jalan Merdeka Kota Bogor Rp80-100 Ribu Tiap hari, Ternyata Ini Pelakunya

Cara pungli dilakukan dengan mengutip langsung kepada para pedagang lebih dari tiga kali dan dilakukan orang berbeda pada pukul 03.00 hin

Baca Selengkapnya
Pedagang di China Nekat Jualan di Pinggir Jalan, Datang Polisi Tindakannya di Luar Dugaan
Pedagang di China Nekat Jualan di Pinggir Jalan, Datang Polisi Tindakannya di Luar Dugaan

Saat menemui sang penjual, ada aksi lain dari polisi setempat yang begitu tak terduga.

Baca Selengkapnya
Pasar Tumpah di Jl Merdeka Bogor Marak Pungli, dari Preman hingga Anggota Dinas Lingkungan Hidup
Pasar Tumpah di Jl Merdeka Bogor Marak Pungli, dari Preman hingga Anggota Dinas Lingkungan Hidup

Cara pungli dilakukan dengan mengutip langsung kepada para pedagang.

Baca Selengkapnya
PKL Ini Jualan di Depan Spanduk Aturan Perda soal Larangan Berdagang di Pinggir Jalan
PKL Ini Jualan di Depan Spanduk Aturan Perda soal Larangan Berdagang di Pinggir Jalan

Deretan lapak kaki lima berjejer sepanjang jalan kurang lebih 500 meter

Baca Selengkapnya
Wisatawan Harus Ingat, Jangan Parkir Kendaraan Sembarangan di Monas Jika Ban Mobil Tak Mau Dikempesin Petugas
Wisatawan Harus Ingat, Jangan Parkir Kendaraan Sembarangan di Monas Jika Ban Mobil Tak Mau Dikempesin Petugas

Puluhan kendaraan bermotor sebelumnya dikempesin petugas Dishub DKI Jakarta setelah memarkir liar di sekitar Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (13/4) malam.

Baca Selengkapnya
Kronologi Dishub Medan Palak Martabak ke Pedagang: Sempat Suruh Tukang Parkir yang Minta
Kronologi Dishub Medan Palak Martabak ke Pedagang: Sempat Suruh Tukang Parkir yang Minta

RAT mengakui jika salah seorang petugas Dishub Medan meminta martabak ke pedagang melalui dirinya.

Baca Selengkapnya
Ada Demo May Day, Simak Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas
Ada Demo May Day, Simak Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas

Salah satu kawasan yang menerapkan rekayasa lalu lintas adalah Medan Merdeka.

Baca Selengkapnya
Viral Video Pungli di Babelan Bekasi Palaki Sopir Truk Tiap Lima Meter, Ini Faktanya
Viral Video Pungli di Babelan Bekasi Palaki Sopir Truk Tiap Lima Meter, Ini Faktanya

Seorang sopir truk yang melintas di kawasan Jalan Raya Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat merekam banyaknya aktivitas pungli.

Baca Selengkapnya
10 Orang Anggota Ormas Ditangkap Buntut Keroyok Pedagang Buah di Jakbar
10 Orang Anggota Ormas Ditangkap Buntut Keroyok Pedagang Buah di Jakbar

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Andri Kurniawan mengatakan pihak kepolisian masih mendalami peran-peran masing-masing anggota ormas.

Baca Selengkapnya
Diduga Parkir Tak Sesuai Tempatnya, Sejumlah Mobil Alami Kempes Ban di Sekitaran Monas Ini Viral
Diduga Parkir Tak Sesuai Tempatnya, Sejumlah Mobil Alami Kempes Ban di Sekitaran Monas Ini Viral

Mobil-mobil itu mengalami kempes ban karena diduga parkir sembarangan.

Baca Selengkapnya