Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wagub Djarot pastikan UN SMA lancar, sedikit kendala sistem komputer

Wagub Djarot pastikan UN SMA lancar, sedikit kendala sistem komputer Ujian Nasional 2015. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat selesai digelar selama tiga hari sejak Senin lalu. Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, memastikan UN SMA sejauh ini aman.

"Sudah kami cek selama tiga hari ini UN bertahan dengan baik, lancar, dan sistem seperti ini memudahkan kita semua, satu tingkat kebocoran hampir tidak ada, lalu anak-anak bisa mengerjakan dengan baik dan benar, dan tidak ada contek-menyontek, dan tingkat akurasinya," kata Djarot kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (15/4).

Pada siswa yang telah selesai ujian, Djarot berpesan tidak merayakan secara berlebihan sampai turun ke jalan. Dia meminta semua siswa untuk berdoa agar kelulusan dicapai dengan maksimal.

"Lebih baik lakukan hal-hal yang positif untuk melepaskan bahwa dia sudah melewati masa pendidikan di SMA-SMK kemudian MA. Tidak lagi hura-hura. Itu sudah kuno. Itu tidak mendidik dan itu mengganggu," imbau mantan wali kota Blitar itu.

Soal sistem ujian menggunakan sistem komputer, dia juga memastikan tak ada kendala berarti. Hanya saja, lanjut dia, dibeberapa tempat ada yang belum berjalan maksimal.

"SMA tahun depan yang negeri akan menggunakan sistem CBT. Yang kedua, kendala yang paling utama adalah masalah listrik, tetapi tadi pihak sekolah mengatakan seumpama listriknya mati, komputer masih tetap bisa menyimpan data tanpa UPS. Artinya itu sudah punya sistem sendiri. Begitu menyala, anak-anak bisa melanjutkan sistem berikutnya," jelasnya.

Di beberapa sekolah, lanjut Djarot, jenis komputer juga akan diperbarui. Karena komputer-komputer ini akan digunakan jangka panjang.

"Kita membeli perangkat itu harusnya, spek-nya harus mengantisipasi 3 hingga 4 tahun ke depan. Jangan yang jadul-jadul. Saya tidak mau misalnya kita beli perangkat sekarang tahun depan ganti. No! harus betul-betul yang bagus dan mereknya juga betul-betul ada garansi. Kalau memungkinkan, tahun depan semuanya menggunakan sistem CBT," beber Djarot.

Pada siswa yang telah selesai ujian, Djarot berpesan tidak merayakan secara berlebihan sampai turun ke jalan. "Lebih baik lakukan hal-hal yang positif untuk melepaskan bahwa dia sudah melewati masa pendidikan di SMA-SMK kemudian MA. Tidak lagi hura-hura. Itu sudah kuno. Itu tidak mendidik dan itu mengganggu," imbau mantan wali kota Blitar itu.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Tingkah Unik Peserta Tes UTBK SNBT Unej: Tertidur Pulas, Pilih Menggambar karena Tak Bisa Jawab Soal
Tingkah Unik Peserta Tes UTBK SNBT Unej: Tertidur Pulas, Pilih Menggambar karena Tak Bisa Jawab Soal

Dari data yang ada, total ada 13.035 peserta SNBT 2024 yang memilih ujian di kampus Unej dalam dua gelombang.

Baca Selengkapnya
Cegah Tawuran, Disdik Jakarta Imbau Pelajar Tak Bagi-bagi Takjil dengan Konvoi Motor
Cegah Tawuran, Disdik Jakarta Imbau Pelajar Tak Bagi-bagi Takjil dengan Konvoi Motor

Disdik Jakarta mengimbau para pelajar tak perlu bagi-bagi takjil dengan konvoi motor

Baca Selengkapnya
Polri ke Pemudik: Yang Ikut One Way Tidak Euforia, Tetap Jaga Kecepatan
Polri ke Pemudik: Yang Ikut One Way Tidak Euforia, Tetap Jaga Kecepatan

"Kita imbau juga kepada para pemudik yang mengikuti one way untuk tidak euforia, kecepatan tetap dijaga," kata Kakorlantas Polri, Irjen Pol Aan

Baca Selengkapnya
Ini Imbauan Polisi kepada Pemilih Pemula di Musim Pilkada
Ini Imbauan Polisi kepada Pemilih Pemula di Musim Pilkada

Polisi mendatangi para pelajar SMA 1 Ukui, Kabupaten Pelalawan, yang menjadi pemilih pemula di Pilkada serentak.

Baca Selengkapnya
Beri Pendidikan Politik ke Pemilih Pemula, Kapolres Siak Ingatkan Bahaya Hoaks
Beri Pendidikan Politik ke Pemilih Pemula, Kapolres Siak Ingatkan Bahaya Hoaks

Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi mengingatkan kepada pemilih pemula untuk tidak terpengaruh informasi hoaks

Baca Selengkapnya
Mahasiswa UP Sempat Blokade Jalan saat Demo, Pengguna TransJakarta Terpaksa Jalan Kaki
Mahasiswa UP Sempat Blokade Jalan saat Demo, Pengguna TransJakarta Terpaksa Jalan Kaki

Demo yang dilakukan mahasiswa Universitas Pancasila , Selasa (27/2) sempat diwarnai aksi blokade Jalan Raya Srengseng Sawah yang memicu kemacetan.

Baca Selengkapnya
Imbas Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Disdik Jakarta Imbau Perpisahan Murid Tak Digelar di Luar Sekolah
Imbas Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Disdik Jakarta Imbau Perpisahan Murid Tak Digelar di Luar Sekolah

Purwo bilang, dilarangnya perpisahan di luar area sekolah sudah ditetapkan melalui surat edaran (SE).

Baca Selengkapnya
Ada Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK, 200-an Sekolah Diminta Belajar Jarak Jauh
Ada Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK, 200-an Sekolah Diminta Belajar Jarak Jauh

Disdik DKI Jakarta mengimbau 208 sekolah yang berada di kawasan GBK, lokasi Misa Akbar Paus Fransiskus menerapkan pembelajaran jarak jauh.

Baca Selengkapnya
Heru Budi Cabut KJP Dua Pelajar Terlibat Tawuran
Heru Budi Cabut KJP Dua Pelajar Terlibat Tawuran

Heru mengancam bakal menindak tegas pelajar terlibat tawuran.

Baca Selengkapnya
Kapolda Metro Ingatkan Masyarakat Jangan Menjelekkan Cagub dan Cawagub Jakarta
Kapolda Metro Ingatkan Masyarakat Jangan Menjelekkan Cagub dan Cawagub Jakarta

Tidak lupa Karyoto juga meminta kepada warga untuk saling mengawasi keluarganya.

Baca Selengkapnya
Polisi Datangi SMA di Bangkinang Kota Kampar, Ingatkan Pelajar Jaga Ketertiban Jelang Pilkada
Polisi Datangi SMA di Bangkinang Kota Kampar, Ingatkan Pelajar Jaga Ketertiban Jelang Pilkada

Polres Kampar mengingatkan para pelajar untuk ikut menjaga ketertiban jelang Pilkada.

Baca Selengkapnya