Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Wagub DKI Sebut PSBB Transisi akan Terus Dievaluasi

Wagub DKI Sebut PSBB Transisi akan Terus Dievaluasi Wagub DKI Jakarta Riza Patria tinjau mal. ©Liputan6.com/Angga Yuniar

Merdeka.com - Penambahan jumlah kasus positif Covid-19 di Jakarta di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) transisi menjadi perhatian khusus. Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memastikan akan terus mengevaluasi pelaksanaan PSBB transisi.

"Akan senantiasa terus dievaluasi dan terus lakukan optimalisasi pencegahan dengan menerapkan berbagai kebijakan," katanya dikutip melalui channel Youtube Pemprov DKI, Rabu (15/7).

Pemprov DKI diketahui telah menerapkan PSBB transisi sejak 5 Juni hingga 2 Juli 2020. Kemudian diperpanjang 14 hari terhitung 3 Juli hingga 16 Juli.

Orang lain juga bertanya?

Di masa PSBB transisi, sejumlah kegiatan yang semula dibatasi kembali diizinkan beroperasi kembali dengan penerapan protokol kesehatan.

Sejumlah kegiatan itu tetap harus mengikuti aturan protokol kesehatan, salah satunya dengan membatasi kapasitas pengunjung yang datang maksimal 50 persen dari kapasitas gedung.

Namun demikian, kebijakan PSBB transisi ini mendapat kritikan, lantaran penambahan kasus positif Covid-19 masih terjadi cukup signifikan. Dalam sepekan terakhir, 7-14 Juli, tambahan kasus positif corona di Jakarta mencapai 2.388 kasus, atau rata-rata hampir bertambah 300 kasus positif per hari.

Adanya peningkatan kasus tersebut, menurut Riza, Pemprov DKI memiliki kewenangan penuh untuk mengambil langkah lanjutan jika lonjakan kasus terjadi.

"Artinya, jika terjadi peningkatan kekhawatiran, maka Pemprov DKI Jakarta akan melakukan kebijakan lanjutan dalam rangka mencegah penyebaran virus terhadap berbagai kegiatan," jelas Riza.

Lonjakan kasus positif virus corona di ibu kota diketahui sempat mencapai rekor harian tertinggi pada 12 Juli. Saat itu tercatat bahwa ada penambahan 404 kasus baru.

Lebih lanjut, Riza juga menyoroti soal rendahnya kedisiplinan warga dalam menjalankan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

"Kita bersyukur bahwa di tempat-tempat masyarakat kelas menengah ke atas memiliki kesadaran tinggi, tapi ternyata di kelas masyarakat menengah ke bawah masih terjadi peningkatan penyebaran Covid."

"Maka kami dalam kesempatan ini mengajak kita semua untuk meningkatkan kepatuhan, kedisiplinan, ketaatan dalam rangka pencegahan Covid-19, khususnya kerja sama kita semua untuk membantu masyarakat kecil, agar disiplin, dan masyarakat kelompok kecil lainnya butuh dukungan perhatian kita semua agar terhindar dari virus corona," lanjut politikus Partai Gerindra itu.

Secara kumulatif, jumlah kasus positif virus Corona di Jakarta hingga Selasa (14/7) sudah mencapai angka 14.915. Dari jumlah tersebut, 9.528 orang dinyatakan telah sembuh, sedangkan 714 orang meninggal dunia.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Covid-19 Kembali Muncul di Solo
Kasus Covid-19 Kembali Muncul di Solo

Meskipun Covid-19 yang muncul saat ini sudah tidak berbahaya seperti dulu.

Baca Selengkapnya
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia

Masyarakat juga diminta segera melengkapi vaksinasi Covid-19, khususnya pada kelompok berisiko.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Imbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa
Jokowi ke Menkes soal Kasus Covid-19: Amati Betul Secara Detail Perkembangannya Seperti Apa

Informasi Jokowi terima dari Menkes, kasus Covid-19 masih dalam kondisi yang baik meski memang ada kenaikan.

Baca Selengkapnya
Kendaraan Tak Lolos Uji Emisi Tidak Ditilang Tapi Diimbau Service, Ini Alasannya
Kendaraan Tak Lolos Uji Emisi Tidak Ditilang Tapi Diimbau Service, Ini Alasannya

"Iya untuk ke depan tidak ditilang," kata Kombes Nurcholis.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali
Kasus Covid-19 di Jakarta Naik Jelang Nataru, Dinkes: Masih Aman & Sangat Terkendali

Sejak 27 November sampai 3 Desember kenaikan sebanyak 30 persen.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Waspada Covid Lagi, Begini Imbauan dari Kemenkes dan Ahli
Waspada Covid Lagi, Begini Imbauan dari Kemenkes dan Ahli

Masyarakat diminta lakukan pola hidup bersih dan sehat

Baca Selengkapnya
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi
Antisipasi Lonjakan Covid-19 Jelang Libur Akhir Tahun, Kemenkes Minta Masyarakat Lengkapi Vaksinasi

Imbauan ini untuk mencegah lonjakan kasus Covid-19 jelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya
Dukcapil Catat 2.000 Orang Pindah ke Jakarta Sebulan Sebelum PPDB
Dukcapil Catat 2.000 Orang Pindah ke Jakarta Sebulan Sebelum PPDB

“Nanti kita cek trennya seperti apa. Tapi memang kemarin pas bulan Mei 2023, melonjak jadi 216% dibandingkan bulan April 2023," kata Kadis Dukcapil DKI

Baca Selengkapnya
Catat, Polisi yang Razia Uji Emisi akan Diawasi Perwira untuk Cegah Pungli
Catat, Polisi yang Razia Uji Emisi akan Diawasi Perwira untuk Cegah Pungli

Polisi dan Pemprov DKI Jakarta menggelar razia uji emisi perdana hari ini, Jumat (1/9). Razia digelar di sejumlah titik wilayah DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya
Menengok Kualitas Udara Jakarta setelah ASN DKI WFH Sepekan
Menengok Kualitas Udara Jakarta setelah ASN DKI WFH Sepekan

Pemprov DKI Jakarta menerapkan sistem WFH bagi 50 persen ASN sejak 21 Agustus 2023 demi mengurangi polusi udara.

Baca Selengkapnya